Senin, April 21, 2025
BerandaBerita JabarSetahun Pandemi, Pemprov Jabar Masih Terima Donasi Bantuan Covid-19

Setahun Pandemi, Pemprov Jabar Masih Terima Donasi Bantuan Covid-19

Berita Jabar (Harapanrakyat.com),- Pandemi Covid-19 sudah satu tahun, tapi donasi bantuan masih mengalir ke Pemprov Jabar. Kali ini menerima bantuan dari mitra BUMD, Perusahaan swasta hingga lembaga zakat untuk penanganan Covid-19.

Gubernur Jabar Ridwan Kamil menerima secara simbolis bantuan tersebut. Turut mendampingi pendiri Jabar Bergerak Atalia Praratya Kamil, Gedung Pakuan, Bandung, Selasa (2/3/2021).

Donasi bantuan penanganan Covid-19 kali ini berupa 5 ribu masker dari PT Global Medik Persada serta 10 ribu masker dari PT Usaha Bersama Jabar. Ada juga dari Hikaru Koi Indonesia uang sebesar Rp 10 juta, dari Kita Bisa Rp 60 juta, PT Hospi Niaga Utama Rp 30 juta.

Selain itu juga dari BUMD, PDAM Tirtawening Bandung Rp 30 juta, Pilars Jabar Rp 5,3 juta. Bantuan lainnya dari PT Jaswita Jabar, Kibar Bank BJB serta Baznas Jabar.

Gubernur Jabar Ridwan Kamil menyatakan apresiasinya atas donasi bantuan dari para donatur untuk penanganan Covid-19. Hal ini menunjukan, penanganan Covid-19 ini proaktif, transparan, inovatif, ilmiah dan kolaboratif. Pemprov Jabar akan menyalurkan bantuan ini ke pos yang tepat.

“Kami hanya jalan yang mengatur lalu lintas bantuan dan kebaikan dari para donatur agar sampai kepada yang membutuhkan,” katanya.

Ridwan Kamil menyatakan perang melawan Covid-19 sampai saat ini belum usai. Untuk itu, Pemprov Jabar membuka masukan, aspirasi dan partisipasi dari semua stakeholder untuk mencari solusi dalam penanganan Covid-19.

Selain berterima kasih kepada para donatur atas donasi bantuan penanganan Covid-19, Ridwan Kamil pun mengucapkan terima kasih kepada para tenaga medis.

“Kepada para tenaga kesehatan saya ucapkan terima kasih, terutama yang turun langsung dan berjuang dalam mengatasi dan meringankan beban warga yang terkena Covid-19,” ucapnya.  

Ridwan Kamil pun mengajak warga Jabar untuk menyukseskan vaksinasi tahap II ini. Agar kekebalan kelompok atau herd immunity tercapai. (R9/HR-Online)

Editor: Dadang

Ricky Siahaan Meninggal Dunia Setelah Konser di Tokyo, Jepang

Ricky Siahaan Meninggal Dunia Setelah Konser di Tokyo, Jepang

Kabar Ricky Siahaan meninggal dunia, gitaris dari grup band Seringai, datang sebagai kejutan besar bagi banyak orang. Ricky, yang masih tergolong muda, terkenal sebagai...
Longsor di Sumedang Terjang Dua Desa, Rusak Rumah Warga Hingga Jebol

Longsor di Sumedang Terjang Dua Desa, Rusak Rumah Warga Hingga Jebol

harapanrakyat.com,- Hujan deras yang mengguyur wilayah Sumedang menyebabkan rumah warga di dua Desa yakni Desa Baginda dan Desa Cipancar, Kecamatan Sumedang Selatan, Kabupaten Sumedang,...
Pasangan Calon Bupati Tasikmalaya

Asep-Cecep Digugat ke MK Oleh Dua Pasangan Calon Bupati Tasikmalaya di PSU Pilkada

harapanrakyat.com,- Asep-Cecep digugat ke MK (Mahkamah Konstitusi) oleh dua pasangan calon Bupati Tasikmalaya, Jawa Barat, di PSU Pilkada, yakni Ai Diantani dan Iip Miftahul...
Kejari Banjar Buka Peluang Tersangka Lain di Kasus Korupsi Tunjangan Rumah Dinas DPRD 

Kejari Banjar Buka Peluang Tersangka Lain di Kasus Korupsi Tunjangan Rumah Dinas DPRD 

harapanrakyat.com,- Kejaksaan Negeri Banjar, Jawa Barat, menetapkan Ketua DPRD Kota Banjar DRK sebagai tersangka dugaan kasus korupsi tunjangan rumah dinas. Ia juga menjadi tersangka...
Pongo Studio X, Performa Gahar dengan Layar Luas dan Tajam

Pongo Studio X, Performa Gahar dengan Layar Luas dan Tajam

Saat ini, pekerjaan kreatif butuh perangkat yang bisa kita ajak kerja keras. Axioo sangat memahami permasalahan tersebut. Maka dari itu, mereka hadirkan sesuatu yang...
Tanah Penahan Tebing Jalan

Tanah Penahan Tebing Jalan Kabupaten di Sukamantri Ciamis Ambruk, Ini Harapan Warga

harapanrakyat.com,- Tanah penahan tebing jalan kabupaten di Dusun Sindang Kalangon, Desa Sindanglaya, Kecamatan Sukamantri, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, ambruk. Sebelum kerusakannya meluas dan bertambah...