Berita Ciamis (Harapanrakyat.com),- Pemerintah Kabupaten Ciamis tidak akan terburu-buru untuk buka sekolah tatap muka. Pasalnya, saat ini Ciamis masih masuk zonasi oranye dalam kasus Covid-19.
Sekretaris Daerah (Sekda) Ciamis H Tatang, MPd mengatakan pihaknya akan konsultasi terlebih dahulu dengan Dinas Pendidikan Ciamis. Kaitan sejauh mana tentang verifikasi terhadap kesiapan sekolah dalam menghadapi kegiatan belajar tatap muka dalam situasi pandemi.
“Kita tidak mau ambil resiko dan terburu-buru untuk pelaksanaan KBM tatap muka. Karena keselamatan anak, para siswa jauh lebih utama,” katanya usai rapat evaluasi penanganan Covid-19, Selasa (9/3/2021).
Menurut Tatang, jika semua unsur telah memenuhi persyaratan sesuai yang ditentukan. Maka, Pemerintah kabupaten Ciamis juga pasti akan buka pelaksanaan sekolah tatap muka.
“Kalau semua fasilitasnya terpenuhi, dan zonasi Covid-19 kuning. Kami juga akan langsung membuka KBM tatap muka,” tuturnya.
Tatang menambahkan, saat ini juga para guru dan tenaga kependidikan tengah mulai menjalani vaksinasi Corona. Meskipun belum semuanya, dengan vaksinasi ini harapannya dapat memberikan keamanan dan kesehatan guru dalam upaya persiapan KBM tatap muka. sehingga bisa menjamin juga kesehatan para siswanya.
“Jika ingin buka sekolah tatap muka maka dari itu masyarakat harus selalu mempedomani protokol kesehatan Covid-19. Dengan cara selalu memakai masker, mencuci tangan dan menjaga jarak. Kami meminta kerja sama dan gotong royong dari semua lapisan masyarakat,” pungkasnya. (Ferry/R9/HR-Online)