Minggu, April 20, 2025
BerandaBerita CiamisBedug Peninggalan Bupati Galuh, Tersimpan Rapi di Masjid Agung Ciamis

Bedug Peninggalan Bupati Galuh, Tersimpan Rapi di Masjid Agung Ciamis

Berita Ciamis, (harapanrakyat.com),- Bedug peninggalan dari masa Bupati Galuh RAA Kusumadiningrat saat ini masih ada dan tersimpan dengan rapi di lantai dua Masjid Agung Ciamis.

Bedug yang sudah berusia seratus tahunan ini memiliki tulisan Arab gundul di bagian kayu yang melingkar.

Sekretaris Umum DKM Masjid Agung Ciamis, H. Kurnia Soemantri mengatakan, bedug ini memang sudah berada lama mungkin ada sejak selesainya pembangunan Masjid Agung Ciamis pada tahun 1902 saat kepemimpinan Bupati Raden Aria Adipati Koesoema Soebrata.

Meskipun sudah berusia tua, namun kondisi bedug peninggalan Bupati Galuh ini masih kokoh dan bisa digunakan.

Hanya saja ada beberapa bagian yang rusak karena termakan usia.

“Bedug ini selalu dipakai, namun sekitar satu tahun ini sudah tidak lagi. Karena, yang biasa memukul bedug tersebut saat ini sudah meninggal dunia,” ujar Kurnia, Senin (15/3/2021).

Pihaknya mengaku tidak mengetahui betul sejarah bedug ini. Namun, ia menilai barang tersebut merupakan satu-satunya peninggalan sejak pertama Masjid Agung Ciamis ini berdiri.

“Katanya sih bedug ini dari awal sudah ada, meskipun masjid ini beberapa kali direnovasi dan pernah terbakar karena diserang oleh kelompok DI pada tahun 1958. Namun bedug ini tidak rusak,” tuturnya.

Kurnia mengungkapkan, pihaknya juga tidak mengetahui persis bedug peninggalan Bupati Galuh ini menggunakan kayu jenis apa.

Namun, meskipun sudah berusia puluhan tahun kayu ini kuat tidak dimakan rayap.

“Mungkin yang kami sering ganti yaitu kulit bedugnya, karena kulit bedug tidak kuat tahan lama,” ungkapnya.

Kurnia menambahkan, saat ini bedug tersebut selalu dibersihkan oleh pengelola Masjid Agung Ciamis.

Karena bedug ini merupakan satu-satunya peninggalan Bupati Galuh RAA Kusumadiningrat dan Raden Aria Adipati Koesoema Soebrata.

“Kami juga masih menyimpan foto-foto Masjid Agung dari mulai pertama dibangun sampai sekarang ini. Semuanya tersimpan rapi di ruangan,” pungkasnya. (Ferry/R8/HR Online)

Soal Target PAD Parkir di Pangandaran Tahun 2024, Ini Saran DPRD

Soal Target PAD Parkir di Pangandaran Tahun 2024, Ini Saran DPRD

harapanrakyat.com,- Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Pangandaran, Jawa Barat, pertanyakan target PAD parkir yang tidak tercapai pada tahun 2024 lalu. Sebagaimana diketahui, retribusi...
Lima Fakta Kemenangan Persib Bandung Vs Bali United

Lima Fakta Kemenangan Persib Bandung Vs Bali United

Sejumlah fakta menarik tercatat kala Persib Bandung meraih kemenangan atas Bali United dengan skor 2-1. Laga pekan ke-29 Liga 1 tersebut, tersaji pada Jumat...
Jadi Ketua MUI Kota Banjar 2025-2030, Muin Abdurrohim Dukung Apa Saja yang Pemkot Programkan

Jadi Ketua MUI Kota Banjar 2025-2030, Muin Abdurrohim: Siap Dukung Program Pemkot

harapanrakyat.com,- KH Muin Abdurrohim terpilih menjadi Ketua Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kota Banjar, Jawa Barat, periode 2025-2030 secara aklamasi. Pengasuh Pondok Pesantren Miftahul Huda...
Pohon Tumbang Sempat Tutup Jalan Raya Pamarican Ciamis

Pohon Tumbang Sempat Tutup Jalan Raya Pamarican Ciamis

harapanrakyat.com,- Jalan Raya Pamarican-Banjar tepatnya di Gunung Putri, Desa Sukajaya, Kecamatan Pamarican, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, sempat tertutup akibat pohon tumbang. Perisitwa itu terjadi...
Anggota TNI Gadungan Ditangkap di Pangandaran, Ternyata Pria Penderita Gangguan Jiwa

Anggota TNI Gadungan Ditangkap di Pangandaran, Ternyata Pria Penderita Gangguan Jiwa

harapanrakyat.com,- Seorang pria asal Kecamatan Kawali, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, berinisial W (52) ditangkap karena menjadi anggota TNI gadungan. W yang mengaku sebagai anggota...
Ratusan Anggota Polres Garut Digeser ke Pemungutan Suara Ulang Tasikmalaya

Ratusan Anggota Polres Garut Digeser ke Pemungutan Suara Ulang Tasikmalaya

harapanrakyat.com,- Ratusan aparat kepolisian dari Polres Garut, Jawa Barat, diperbantukan untuk mengawal jalannya Pemungutan Suara Ulang (PSU) Kabupaten Tasikmalaya. Polres Garut menyebut, bahwa pergeseran anggota...