Senin, April 21, 2025
BerandaBerita PangandaranTanah Labil, Tembok Penahan Tebing di Pangandaran Ambrol

Tanah Labil, Tembok Penahan Tebing di Pangandaran Ambrol

Berita Pangandaran, (harapanrakyat.com),- Akibat tanah labil, tembok penahan tebing di Dusun Girikarya, RT 04, RW 01, Desa/Kecamatan Langkaplancar, Kabupaten Pangandaran ambrol, Minggu (14/2/2021).

Nana Suryana, Ketua Tagana Pangandaran, mengatakan, berdasarkan laporan Tagana Kecamatan Langkaplancar, ambruknya tembok penahan tebing akibat tanah labil. 

“Tembok yang ambruk diduga tidak kuat menahan genangan air hujan. Curah hujan cukup tinggi akhir-akhir ini,” katanya.

Menurut Nana, tembok penahan tebing tersebut juga merupakan tembok yang melindungi rumah milik Kepala Desa Langkaplancar, Syarif Haerul Anwar.

“Waktu kejadian diperkirakan sekitar pukul 14.30 WIB. Penghuni rumah berjumlah 4 orang, namun semuanya dalam keadaan selamat. Tidak ada korban jiwa,” lanjut Nana.

Meskipun tidak ada korban jiwa, kata Nana, kerugian ditaksir mencapai puluhan juta rupiah. “Tim dari Tagana Langkaplancar sudah berupaya melakukan evakuasi, membersihkan longsoran tanah dan puing-puing tembok yang jebol,” jelasnya.

Sementara itu, Syarif Haerul, Kepala Desa Langkaplancar sekaligus pemilik rumah, mengaku kaget saat tembok penahan tebing yang melindungi rumahnya jebol.

“Alhamdulillah tidak ada korban jiwa. Terima kasih kepada Tagana yang cepat merespon kejadian ini, yang terpenting kami sekeluarga selamat,” katanya. (Entang/R7/HR-Online)

Editor: Ndu

Nubia V70 Max Tawarkan Performa Maksimal dengan Layar dan Baterai Besar

Nubia V70 Max Tawarkan Performa Maksimal dengan Layar dan Baterai Besar

Nubia telah resmi menghadirkan smartphone entry-level terbaru bernama Nubia V70 Max dan tersedia sejak Maret 2025 lalu. Varian ini berhasil melengkapi Nubia V70 Series...
BKPSDM Ciamis Tindak Lanjuti 8 PNS yang Ajukan Mutasi

BKPSDM Ciamis Tindak Lanjuti 8 PNS yang Ajukan Mutasi

harapanrakyat.com,- Sampai April 2025, ada 8 Pegawai Negeri Sipil (PNS) yang mengajukan pindah tugas atau mutasi. Delapan orang peserta tersebut, terdiri dari 6 orang...
Selama Libur Lebaran, Pendapatan dari Retribusi Wisata di Ciamis Meningkat

Selama Libur Lebaran, Pendapatan dari Retribusi Wisata di Ciamis Meningkat

harapanrakyat.com,- Badan Pendapatan Daerah atau Bapenda Ciamis, Jawa Barat, melaksanakan monitoring objek pajak daerah dan objek retribusi daerah selama libur dan cuti bersama Idul...
Respons Cepat Keluhan Pedagang, DKUKMP Ciamis Tambah Meja dan Kursi di Food Court Alun-Alun

Respons Cepat Keluhan Pedagang, DKUKMP Ciamis Tambah Meja dan Kursi di Food Court Alun-Alun

harapanrakyat.com,- Dinas Koperasi UKM dan Perdagangan (DKUKMP) Ciamis menindaklanjuti keluhan pedagang PKL di Food Court Alun-alun Ciamis mengenai kurangnya meja dan kursi bagi pengunjung....
Harapan Peternak di Kota Banjar Pasca Harga Daging Ayam Turun Drastis

Harapan Peternak di Kota Banjar Pasca Harga Daging Ayam Turun Drastis

harapanrakyat.com,- Peternak ayam broiler di Desa Mulyasari, Kecamatan Pataruman, Kota Banjar, Jawa Barat, harapkan Ade Adang adanya stabilitas harga. Hal tersebut pasca harga daging...
Amr bin Luhay, Tokoh di Balik Masuknya Penyembahan Berhala ke Mekkah

Amr bin Luhay, Tokoh di Balik Masuknya Penyembahan Berhala ke Mekkah

Sebelum penyebaran Islam oleh Nabi Muhammad SAW, masyarakat Arab di Mekkah telah terjebak dalam praktik penyembahan berhala. Namun, jauh sebelum itu, menurut catatah sejarah...