Selasa, April 22, 2025
BerandaBerita BanjarPembangunan Saluran Irigasi di Kota Banjar Terkendala Anggaran

Pembangunan Saluran Irigasi di Kota Banjar Terkendala Anggaran

Berita Banjar (harapanrakyat.com),- Pembangunan saluran irigasi di Kota Banjar, Jawa Barat, seperti normalisasi sungai dan pembangunan dinding penahan tebing, terkendala anggaran. Karena, tahun ini anggaran masih terkena refocusing untuk penanganan Covid-19.

Hal itu dikatakan Kepala Dinas PUPRKP Kota Banjar, Tomy Subagja, melalui, Kepala Bidang Sumber Daya Air, Harun Al-Rasyid, kepada HR Online, terkait adanya dinding penahan sungai yang ambruk belum lama ini.

“Tahun ini hampir tidak ada pembangunan. Belum pasti karena masih ada refocusing anggaran untuk penanganan pandemi,” kata Harun Al-Rasyid, Kamis (18/02/2021).

Meski pembangunan saluran irigasi masih terkendala anggaran, namun untuk pemeliharaan infrastruktur terkait hal itu tetap masih berjalan. Walaupun dalam pelaksanaannya dengan anggaran yang cukup terbatas.

Baca Juga : Dinding Penahan Tebing Sungai Ciroas Kota Banjar Ambruk

Lebih lanjut Harun mengatakan, sudah ada beberapa laporan warga yang mengajukan untuk pemeliharaan irigasi pada sejumlah titik lokasi. Termasuk dinding penahan tebing Sungai Ciroas yang ambruk juga masuk kategori pemeliharaan.

Adapun terkait pelaksanaan pemeliharaan, saat ini pihaknya tengah melakukan pendataan sejumlah saluran irigasi yang kondisinya perlu perbaikan. Baru kemudian pihaknya akan melakukan perbaikan berdasarkan pertimbangan skala prioritas.

“Kami sedang melakukan inventarisir, karena yang rusak juga bukan hanya satu lokasi. Setelah itu kami prioritaskan yang dampak kerusakannya paling parah,” jelas Harun. (Muhlisin/R3/HR-Online)

Editor : Eva Latifah

DPRKPLH Ciamis Tinjau Lokasi Pembuangan Kotoran Ayam yang Cemari Udara di Purwasari

DPRKPLH Ciamis Tinjau Lokasi Pembuangan Kotoran Ayam yang Cemari Udara di Purwasari

harapanrakyat.com,- Dinas Perumahan Rakyat, Kawasan Permukiman dan Lingkungan Hidup (DPRKPLH) Kabupaten Ciamis meninjau lokasi pembuangan kotoran ayam yang mencemari udara di Dusun Padomasan, Desa...
ASEAN All Stars vs MU, Bek Timnas Indonesia Jay Idzes Berpeluang Jadi Kapten

ASEAN All Stars vs MU, Bek Timnas Indonesia Jay Idzes Berpeluang Jadi Kapten

Si Setan Merah, Manchester United, akan menghadapi tim ASEAN All Stars dalam laga khusus pra musim di Malaysia. Bek Timnas Indonesia, Jay Idzes rumornya...
Warga Kabupaten Tasikmalaya Gagal Berangkat Haji

Puluhan Warga Kabupaten Tasikmalaya Gagal Berangkat Haji

harapanrakyat.com,- Sebanyak 30 warga Kabupaten Tasikmalaya, Jawa Barat gagal berangkat haji tahun 2025. Hal itu disampaikan Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Tasikmalaya saat menggelar manasik...
chat pengakuan Paula Verhoeven

Hotman Paris Sebar Chat Pengakuan Paula Verhoeven Berduaan di Kamar Tamu, Picu Pro Kontra

harapanrakyat.com,- Hotman Paris unggah chat pengakuan Paula Verhoeven yang menyebut dirinya berduaan dengan pria lain di kamar. Alhasil kisruh perceraian antara Paula Verhoeven dan...
RSUD Pandega Pangandaran Kini Punya Alat Crossmatch Otomatis

RSUD Pandega Pangandaran Kini Punya Alat Crossmatch Otomatis, Apa Fungsinya?

harapanrakyat.com,- RSUD Pandega Pangandaran, Jawa Barat, kini mempunyai alat crossmatch otomatis. Dengan memiliki alat tersebut, maka RSUD Pandega merupakan 1 dari hanya 3 rumah...
Eksploitasi mantan pemain sirkus Taman Safari

Respons Dedi Mulyadi Soal Kasus Dugaan Eksploitasi Mantan Pemain Sirkus Taman Safari

harapanrakyat.com,- Kasus dugaan kekerasan dan eksploitasi terhadap mantan pemain sirkus Taman Safari ramai diperbincangkan publik. Video yang menampilkan curhatan para mantan pegawai itu viral...