Cara memilih softlens warna agar serasi dan nyaman ada tipnys. Tak semua warna soflents akan cocok dengan penampilan. Apabila Anda salah pilih softlens, bisa jadi Anda tidak percaya diri.
Softlens atau lensa kontak terbuat dari plastik yang mengandung air, sehingga perlu perawatan yang serius setiap harinya. Jika softlens kotor, maka bisa menyebabkan iritasi pada mata bahkan menimbulkan penyakit.
Cara Memilih Softlens Warna, Berikut Tipsnya
Agar penampilan Anda lebih menarik saat memakai softlens, berikut tips yang bisa Anda ikuti agar terlihat serasi dan nyaman:
Pilih Softlens Berdasarkan Masa Berlaku Pemakaian
Sebelum membeli, Anda harus memperhatikan masa berlaku pemakaiannya karena tidak semua softlens bisa untuk pemakaian jangka panjang. Biasanya, masa berlaku pemakaian hanya 6 bulan saja.
Baca Juga: Cara Menghilangkan Mata Sembab Setelah Menangis
Anda bisa memilih softlens dengan masa berlaku satu hari apabila tidak terlalu sering memakainya. Softlens jenis ini disebut harian atau daily karena sekali pakai, maka kesehatan mata lebih terjaga. Kontak lensa ini juga terkenal sangat higienis.
Sesuaikan Base Curve (BC) Softlens dengan Mata
Setiap jenis softlens mempunyai base curve (BC) atau ukuran parameter penting lensa dalam optometri yang mengikuti kurva bola mata.
Softlens warna biasanya memiliki base curve dengan ukuran 8,6 hingga 8,8 milimeter. Apabila ukuran BC kecil maka akan terasa ketat saat Anda memakainya.
Cara memilih softlens warna yang sesuai dengan ukuran mata juga perlu memperhatikan base curve agar tidak menimbulkan ketidaknyamanan saat memakainya.
Cek Kadar Air dan Sesuaikan dengan Kondisi Mata
Cara memilih softlens warna untuk Anda yang baru ingin mencoba, bisa memilih softlens dengan kadar air tinggi agar tidak cepat kering. Namun, pemakaian hanya bertahan sebentar karena tipe ini banyak menyerap air mata.
Bagi pemilik mata kering, cobalah softlens dengan kadar air rendah. Tipe softlens yang satu ini tidak banyak menyerap air mata. Namun, perhatikan juga Anda tidak boleh memakainya terlalu sering. Karena softlens ini bisa membuat mata Anda kekurangan oksigen.
Periksalah Keamanan Merk Dagang Softlens
Untuk tetap menjaga kesehatan mata Anda, maka harus memeriksa perizinan produk softlens di website Kementerian Kesehatan Republik Indonesia.
Apabila suatu produk softlens yang Anda beli tidak terdaftar, Anda harus waspada. Jika tidak terdaftar, kemungkinan keamanan dari softlens Anda belum teruji. Jadi lebih baik berhati-hati.
Sesuaikan Warna Softlens dengan Selera Anda
Berikutnya, cara memilih softlens warna, Anda perlu menyesuaikan dengan penampilan dan lingkungan saat Anda akan menggunakan softlens. Anda dapat memilih softlens warna coklat yang mirip dengan warna asli mata jika menyukai gaya natural.
Jika ingin memakai softlens warna biru atau hijau maka tampilan akan terlihat seperti orang blasteran. Hal yang harus Anda perhatikan saat memilih softlens warna adalah, lapisan warnanya. Pilihlah softlens dengan lapisan warna yang bisa menyatu dengan warna pada mata asli.
Perhatikan Ukuran Diameter dan Warna Softlens
Tentukan ukuran yang pas pada mata Anda, hal ini akan mempengaruhi kenyamanan dalam pemakaian softlens. Pertama ukuran pada diameter lensa dengan kode DIA dan yang kedua adalah ukuran yang disebut dengan diameter warna.
Softlens dengan diameter 14 milimeter akan pas apabila menginginkan yang tidak terlalu pas di mata. Jika Anda memilih diameter 14,2 milimeter maka akan memberikan kesan natural, sementara softlens dengan diameter 14,5 milimeter memberikan kesan tegas.
Sesuaikan Ketebalan Softlens dengan Jenis Kelopak Mata
Cara memilih softlens warna yang harus Anda perhatikan adalah softlens mempunyai dua tipe pinggiran yang terlihat blur dan tegas.
Warga +62 kebanyakan memiliki bentuk mata kecil dengan lipatan mata single atau sering disebut monolid. Kemudian ada pula orang yang memiliki bentuk mata besar dengan lipatan mata double (double eyelid).
Baca Juga: Perawatan Wajah di Salon, Rekomendasi Bagi Pemula
Bagi Anda yang memiliki tipe monolid, maka Anda dapat memilih softlens dengan warna pinggiran yang tegas. Hal ini akan memberikan mata terlihat lebih tajam.
Sebaliknya, untuk Anda yang mempunyai double eyelid, pilihlah softlens dengan warna pinggiran yang blur saja.
Anda bisa juga menyesuaikan tipe warna pinggiran softlens yang sesuai dengan tema makeup yang Anda gunakan. Jika Anda menggunakan makeup dengan warna bold, maka Anda dapat memilih warna pinggiran yang blur agar terlihat seimbang pada penampilan.
Itulah beberapa cara memilih softlens warna agar saat Anda memakainya bisa terasa nyaman dan membuat penampilan tambah cantik. (R7/HR-Online)
Editor: Ndu