Bimota Tesi H2 Carbon merupakan motor buatan asal Rimini Italia yang kabarnya akan rilis dengan harga mengejutkan. Motor tersebut akan dibandrol 1 milyar lebih dengan membawa keistimewaan desainnya.
Bahkan kabarnya Bimota Tesi H2 tersebut merupakan motor berbasis mesin Ninja H2. Apabila telah siap, akan meluncur pada bulan Maret 2021 mendatang di Inggris dan Eropa.
Bimota Tesi seri H2 Carbon ini terlihat unik dengan warna bodi yang berlapiskan serat karbon pada keseluruhan bodinya. Dengan ciri khasnya memakai warna merah dan aksen putih pada motor tersebut.
Penampilan tersebut terlihat lebih garang. Sebenarnya tidak ada perubahan yang lebih karena masih membawa spesifikasi versi Tesi H2 biasa.
Spesifikasi Bimota Tesi H2 Carbon 998cc
Sebagaimana kita ketahui bahwa Bimota Tesi H2 perdana diperkenalkan pada ajang otomotif tahunan yakni EICMA 2019. Waktu itu telah digelar di Milan Italia. Dengan penampilannya yang full fairing, bahkan telah dianggap kembaran dari Ninja H2 Kawasaki.
Baca Juga : Motor Listrik Yamaha E01 Masuk Produksi Dengan Desain Mirip NMax
Hal ini terlihat dari mesin dan kemiripan desain visualnya membawa ikonik motor Ramini. Bimota sendiri telah mengungkapkan secara jelas mesin yang Tesi H2 Carbon pakai, sehingga tidak lagi menjadi pertanyaan publik.
Desain Tesi H2 Carbon
Motor tersebut masih membawa rangka sasis, suspensi aluminium billet, serta swing arm depan maupun belakang yang sama dengan Ninja H2 .
Pada bagian muka Bimota Tesi H2 Carbon berwajah mirip dengan Ninja H2. Hanya saja, dengan tambahan winglet lebar pada kedua sisi fairing. Pada kaki-kaki tertanam steering hub dan memakai swing arm menggantikan fork yakni pada kemudi roda depan.
Tesi H2 Carbon terbaru membawa sistem kendali lebih pakem untuk pengereman mendadak sehingga lebih dapat mengatasi resiko selip. Selain itu, berbekal pelek ringan dari bahan carbon.
Baca Juga : Kawasaki KX 85, Motor Keren yang Dijajal Susi Pudjiastuti
Sedangkan swing arm bagian belakang dengan lengan ayun berbentuk melengkung berbalut kelir yang berbeda kanan dan kiri. Bahkan motor tersebut memakai suspensi ganda pada bagian tengah. Kedua swing arm saling berhubungan dan pengatur secara elektrik.
Mesin Bimota Tesi H2 Carbon
Motor tersebut telah berbekal mesin 998 cc dengan 4 silinder DOHC dan supercharged, yakni sebagai pendongkrak tenaga buas. Tentu saja dengan tenaga terbaik lebih dari 230 hp. Namun tidak mencapai 290 hp.
Ukuran bore dan stroke 76 x 55 mm dengan rasio kompresi 8.5:1, tentu saja sangat mirip dengan Ninja H2. Power mesin 230 hp pada 11.500 rpm atau 242 hp pada 11.500 rpm. Torsi maksimum 141 Nm pada putaran 11.000 rpm.
Dimensi motor tersebut yakni panjang 2.074 mm, lebar 770 mm, dan tinggi 1.155. Sedangkan jarak sumbu roda 1.455 mm, ground clearance 140mm dengan tinggi jok 840 mm, bobot dari Bimota ini mencapai 207 kg. Hal ini menunjukkan bahwa motor tersebut lebih ringan dari Ninja H2.
Fitur Bekalan
Mengenai fitur dan tekniknya, tidak ada keterangan secara lengkap sehingga tidak dapat terungkap secara detail. Namun pada bagian depan lurus pandangan mata terdapat area kemudi dan stang steering damper.
Panel instrumen motor Bimota Tesi H2 Carbon tersebut berpola analog dan digital. Penunjuk jarum manual hanya untuk mengetahui putaran mesin saja. Kemungkinan informasi mengenai kecepatan, panduan, serta indikator bahan bakar ada pada panel digital tersebut.
Motor tersebut telah berbekal semua kebutuhan homologasi penggunaan jalan raya, yakni sinyal belok, emisi, dan kaca spion. Tentu saja dengan kaliper brembo stylema, pemindah gigi cepat, dan suspensi Ohlins TTX, membuat motor tersebut lebih istimewa.
Lengkap dengan software terbaik dan IMU Bosch mengusung kinerja mulus berkontrolkan traksi sembilan tingkat serta kontrol peluncuran.
Motor Bimota Tesi H2 Carbon tersebut tak luput dari perhatian publik. Bersamaan dengan serat karbon, sportbike juga akan memperoleh grafis terbaiknya. Sentuhan warna minor menonjolkan inovasi serat karbon tersebut.
Harga Bimota
Seperti yang sudah terungkap tadi, motor ini muncul dengan harga cukup mahal dan fantastis yakni 1 milyar lebih. Bahkan menurut informasi bisa mencapai 1,296 milyar Rupiah. Harga yang mengejutkan bukan?
Baca Juga : Suzuki Hayabusa 2021 Resmi Meluncur Dengan Tampilan Mewah
Tentu harga tersebut sebanding dengan kecanggihan dan keistimewaan spek yang ada pada motor tersebut. Tidak hanya gayanya yang memukau, tapi tenaga untuk kecepatan tinggi juga menggiurkan konsumen.
Bimota memang hanya memproduksi dalam jumlah sedikit, 250 unit pada bimota Tesi H2 standar dan 10 unit untuk yang carbon. Itulah spesifikasi dari Bimota Tesi H2 Carbon yang dapat anda ketahui. (R10/HR-Online)