Jumat, Februari 14, 2025
BerandaBerita TasikmalayaHujan Deras di Tasikmalaya, Masjid Terendam Air dan SMK Roboh

Hujan Deras di Tasikmalaya, Masjid Terendam Air dan SMK Roboh

Berita Tasikmalaya (harapanrakyat.com),- Hujan deras di Tasikmalaya, Jawa Barat, pada Jum’at (08/01/2021) sore, sekitar pukul 15.00 WIB, mengakibatkan sebuah masjid terendam banjir, dan merobohkan satu bangunan SMK.

Banjir yang terjadi menggenangi masjid di Pesantren Anusur. Tak hanya banjir, hujan deras juga membuat robohnya bangunan SMK Perjuangan Cinagrak di Kelurahan Tamansari, Kecamatan Tamansari, Kota Tasikmalaya.

Andi, salah seorang warga, mengatakan, banjir terjadi dari meluapnya air sungai yang kemudian masuk ke kolam-kolam ikan milik warga, hingga masuk ke masjid.

Baca Juga : Hujan Deras, Sebuah Mobil di Kota Banjar Tertimpa Pohon Tumbang

“Kami tadi berjibaku mengamankan karpet dan Al Qur’an saat air besar masuk ke dalam masjid supaya tidak sampai terendam banjir. Kami juga sempat bergotong-royong mengevakuasi belasan motor yang terparkir depan masjid, karena takut terbawa hanyut oleh arus air,” tuturnya, kepada HR Online.

Andi bersama warga lainnya berharap peristiwa ini segera mendapat penanganan pihak pemerintah. Juga bisa secepatnya mengecek langsung kondisi masjid  yang terendam banjir.

“Sekarang air sudah mulai surut, jadi kami langsung membersihkan masjid karena mau dipakai pengajian malam ini juga,” kata Andi.

Ia menambahkan, selain banjir yang merendam masjid, ada juga bangunan sekolah yang roboh tidak jauh dari lokasi banjir. Yaitu bangunan SMK Perjuangan Cinagrak. (Apip/R3/HR-Online)

Editor : Eva Latifah

Jadi Wali Kota Depok

Tolak Jadi Wali Kota Depok, Ternyata Segini Bayaran Manggung Ayu Ting Ting

Penyanyi dan artis Ayu Ting Ting memang jadi selebriti dengan bayaran yang mahal. Tak banyak yang tahu, ternyata Ayu sempat dapat tawaran untuk terjun...
Mental Vidi Terguncang 5 Tahun Melawan Kanker, Akui Sulit Kontrol Stres

Mental Vidi Terguncang 5 Tahun Melawan Kanker, Akui Sulit Kontrol Stres

Dalam unggahan terbaru di media sosial, Vidi mengungkapkan bahwa mental Vidi terguncang akibat tekanan yang terus-menerus ia rasakan. Ya, Vidi Aldiano memang telah menjalani...
Kandungan Surat Al A'raf Ayat 56 dan Keutamaan Mengamalkannya

Kandungan Surat Al A’raf Ayat 56 dan Keutamaan Mengamalkannya

Isi kandungan Surat Al A'raf ayat 56 adalah bagian dari Al-Quran yang penting untuk kita pahami. Pasalnya, ayat 56 dalam Surat Al A'raf mengajarkan...
Vidi Aldiano Berhenti Kemoterapi

Di Balik Rencana Vidi Aldiano Berhenti Kemoterapi setelah 5 Tahun Berjuang Lawan Kanker Ginjal

Harapanrakyat.com,- Penyanyi Vidi Aldiano kembali membagikan perjalanan kesehatannya setelah lima tahun melawan kanker ginjal. Dalam unggahan di akun TikTok pribadinya, @vidi.aldiano, pada Rabu (12/02/2025),...
Dapur Kunfayakun Purwakarta

Dapur Kunfayakun Purwakarta, Tempat Makan Unik Nuansa Jadul dan Sentuhan Vintage

harapanrakyat.com,- Jika Anda mencari tempat makan dengan suasana berbeda, Dapur Kunfayakun Purwakarta, Jawa Barat, ini wajib untuk Anda coba kunjungi. Rumah makan ini menghadirkan...
Cara Mengatasi iPhone Gagal Update iOS Versi Terbaru

Cara Mengatasi iPhone Gagal Update iOS Versi Terbaru

iPhone gagal update iOS merupakan hal yang cukup sering dialami oleh pengguna iPhone. Kondisi ini tentu terasa mengganggu karena pengguna tidak dapat menikmati fitur...