Selasa, April 22, 2025
BerandaBerita NasionalDoni Monardo Positif Covid-19, Ini Riwayat Perjalanannya

Doni Monardo Positif Covid-19, Ini Riwayat Perjalanannya

Doni Monardo positif Covid-19. Ketua Satuan Tugas Penanganan Covid-19 tersebut mengumumkannya langsung melalui siaran pers, Sabtu (23/1/2021).

“Hasil tes PCR tadi malam, pagi ini sudah mendapatkan hasil positif Covid-19 dengan CT Value 25,” kata Doni.

Doni Monardo mengaku positif Covid-19 tanpa gejala. Bahkan ia tetap bisa beraktivitas seperti biasa dan berolahraga ringan jalan kaki sejauh 8 kilometer.

Saat ini, Doni yang juga menjabat sebagai Kepala Badan Penanggulangan Bencana Nasional (BNPB) tersebut, melakukan isolasi mandiri. Namun tetap sambil memantau penanganan Covid-19 dan bencana di berbagai daerah.

Riwayat Perjalanan Doni Monardo Sampai Positif Covid-19

Sebelumnya Doni baru saja pulang dari Mamuju, Sulbar pada Jumat (22/1/2021) sore. Selama ini, Doni mengaku taat mematuhi protokol kesehatan. Termasuk memakai masker dan mencuci tangan.

Baca Juga: Cerita Doni Monardo Bertemu Orang Positif Covid-19 Tapi Tak Tertular

Sepulangnya dari Mamuju, Doni bersama semua staf yang mendampinginya ke Sulbar dan Kalimantan Barat menjalani tes PCR. Selain Doni, salah satu stafnya juga positif Covid-19.

“Covid-19 begitu dekat di sekitar kita. Selama ini saya sudah berusaha sekuat tenaga patuh dan disiplin menjalankan protokol kesehatan. Tapi tetap bisa tertular,” katanya.

Doni pun meminta masyarakat agar tidak kendor memakai masker, menjaga jarak, dan menjauhi kerumunan. Termasuk mencuci tangan dengan sabun di air mengalir.

Sementara itu, hasil tes PCR salah seorang staf khusus Doni Monardo, Egy Massadiah, negatif Covid-19.

Tenaga Ahli BNPB ini mengaku selalu mendampingi Doni dalam seminggu terakhir. Bahkan satu mobil saat kunjungan ke Mamuju, Majene, dan Banjarmasin. 

Baca Juga: Mereka yang Abai Prokes, Doni Monardo; Tanggung Jawab Dunia Akhirat

Egy mengatakan, Doni berada di Mamuju pada Jum’at Sore (15/1/2021), kurang dari 12 jam saat gempa di Sulawesi Barat itu terjadi.

Dari Mamuju, perjalanan Doni Monardo berlanjut ke Banjarmasin hari Minggu (17/1/2021). Selanjutnya Doni kembali lagi ke Mamuju pada Selasa pagi, sampai akhirnya pulang ke Jakarta pada Jum’at (22/1/2021). 

Sepulang dari kunjungan ke berbagai lokasi bencana itulah, Doni Monardo dinyatakan positif Covid-19 berdasarkan tes PCR yang dijalani bersama seluruh stafnya. (Ndu/R7/HR-Online)


Editor: Ndu

Saddil Ramdani

Ucapkan Salam Perpisahan ke Sabah FC, Saddil Ramdani Siap Merapat ke Persib Bandung?

Mantan pemain Timnas Indonesia, Saddil Ramdani tiba-tiba memberikan kode hendak tinggalkan klub Malaysia, Sabah FC. Kode tersebut kemudian memancing respon dari gelandang Persib Bandung,...
Prediksi 6 Pemain Timnas Indonesia untuk Piala AFF U-23 2025, Ada Justin Hubner dan Ivar Jenner

Prediksi 6 Pemain Timnas Indonesia untuk Piala AFF U-23 2025, Ada Justin Hubner dan Ivar Jenner

Indonesia sudah resmi menjadi tuan rumah untuk ajang bergengsi Piala AFF U-23, yang akan berlangsung pada 15 hingga 31 Juli 2025. Momen penting ini...
DPRKPLH Ciamis Tinjau Lokasi Pembuangan Kotoran Ayam yang Cemari Udara di Purwasari

DPRKPLH Ciamis Tinjau Lokasi Pembuangan Kotoran Ayam yang Cemari Udara di Purwasari

harapanrakyat.com,- Dinas Perumahan Rakyat, Kawasan Permukiman dan Lingkungan Hidup (DPRKPLH) Kabupaten Ciamis meninjau lokasi pembuangan kotoran ayam yang mencemari udara di Dusun Padomasan, Desa...
ASEAN All Stars vs MU, Bek Timnas Indonesia Jay Idzes Berpeluang Jadi Kapten

ASEAN All Stars vs MU, Bek Timnas Indonesia Jay Idzes Berpeluang Jadi Kapten

Si Setan Merah, Manchester United, akan menghadapi tim ASEAN All Stars dalam laga khusus pra musim di Malaysia. Bek Timnas Indonesia, Jay Idzes rumornya...
Warga Kabupaten Tasikmalaya Gagal Berangkat Haji

Puluhan Warga Kabupaten Tasikmalaya Gagal Berangkat Haji

harapanrakyat.com,- Sebanyak 30 warga Kabupaten Tasikmalaya, Jawa Barat gagal berangkat haji tahun 2025. Hal itu disampaikan Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Tasikmalaya saat menggelar manasik...
chat pengakuan Paula Verhoeven

Hotman Paris Sebar Chat Pengakuan Paula Verhoeven Berduaan di Kamar Tamu, Picu Pro Kontra

harapanrakyat.com,- Hotman Paris unggah chat pengakuan Paula Verhoeven yang menyebut dirinya berduaan dengan pria lain di kamar. Alhasil kisruh perceraian antara Paula Verhoeven dan...