Berita Ciamis, (harapanrakyat.com),- Badan Perencanaan dan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, mengungkapkan bahwa angka kemiskinan dan pengangguran di Ciamis meningkat.
“Benar, angka kemiskinan dan pengangguran di Ciamis meningkat, dalam angka 7,25 persen. Hal itu karena dampak dari pandemi Covid-19,” ungkap Kepala Bappeda Ciamis, Andang, kepada HR Online, Senin (18/01/2020).
Lebih lanjut Andang menerangkan, meningkatnya kemiskinan dan pengangguran karena faktor banyaknya aktivitas masyarakat terhenti gegara Covid-19.
Sehingga, katanya, melihat situasi pandemi maka untuk pencapaian kinerja, Bupati Ciamis akan melakukan sebuah akselerasi. Terutama bidang aksesibilitas, mulai dari kesehatan, pemenuhan gizi masyarakat maupun pengembangan UMKM.
Sementara untuk mendorong perekonomian di tengah masyarakat, maka Pemkab Ciamis akan melakukan sebuah pelatihan ataupun kemudahan izin berusaha.
“Untuk tahun ini kita fokus meminimalisir penyebaran virus Corona. Kami juga tengah menggairahkan sektor perekonomian terutama pelaku UMKM. Maka para pelaku UMKM terus berusahalah, dan harus tetap semangat,” pungkasnya. (Fahmi/R5/HR-Online)
Editor : Adi Karyanto