Jumat, April 18, 2025
BerandaBerita CiamisBSPS dan Rutilahu di Ciamis Tumbuhkan Semangat Gotong Royong

BSPS dan Rutilahu di Ciamis Tumbuhkan Semangat Gotong Royong

Berita Ciamis, (harapanrakyat.com),- Program Bantuan Stimulan Perumahan Swadaya (BSPS) atau Perbaikan Rumah Tidak Layak Huni (Rutilahu) di Kabupaten Ciamis, Jawa Barat menumbuhkan semangat gotong royong di tengah masyarakat. 

Dr. H. Taufik Gumelar, ST. MM, Kepala Dinas PRKPLH, mengungkapkan hal tersebut bersama Aris Taufik A, ST Kepala Bidang Perumahan dan Kawasan Permukiman DPRKPLH Kabupaten Ciamis kepada HR Online, Kamis (7/1/2021). 

Aris mengatakan Kabupaten Ciamis sendiri mendapatkan bantuan program BSPS dan Rutilahu sebanyak 1.256 unit rumah yang tersebar di 51 Desa. Salah satu syarat untuk mendapatkan program ini adalah adanya swadaya masyarakat baik berupa uang ataupun material. 

“Program ini berasal dari program Pemerintah Pusat maupun Provinsi Jawa Barat guna peningkatan kualitas rumah tidak layak huni dan infrastruktur pelayanan dasar bagi masyarakat berpenghasilan rendah (MBR),” katanya.

Menurut Aris, per satu unit rumah mendapatkan bantuan stimulan sebesar Rp.17,5 juta berbentuk material bangunan dan uang upah tukang. Hal ini tergantung program yang didapatkan, apakah itu dari program BSPS pusat ataupun program Rutilahu Provinsi.

“Pastinya dengan bantuan stimulan berjumlah Rp. 17,5 juta ini tidak akan mencukupi. Terutama bagi Masyarakat Berpenghasilan Rendah (MBR), maka alternatifnya adalah dengan menggiatkan semangat gotong royong masyarakat,” ungkapnya. 

Aris berharap, program BSPS ataupun Rutilahu ini bisa mengurangi angka kemiskinan di Ciamis dan meningkatkan semangat gotong royong di masyarakat untuk saling bahu membahu membantu satu sama lain. (Fahmi/R7/HR-Online)

Editor: Ndu

RT Ungkap Sosok Perempuan yang Ditemukan Tewas Mengenaskan di Kosan Ciamis

RT Ungkap Sosok Perempuan yang Ditemukan Tewas Mengenaskan di Kosan Ciamis

harapanrakyat.com,- Warga Lingkungan Pabuaran, Jalan Iwa Kusuma Soemantri, Kelurahan Kertasari, Kecamatan Ciamis, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat geger. Pasalnya seorang perempuan ditemukan tewas dalam kondisi...
Penemuan Jasad Perempuan di Kamar Kosan Ciamis

Misteri Penemuan Jasad Perempuan di Kosan Ciamis, Polisi: Korban Terbungkus Sepre, Kepala Terlilit Lakban

harapanrakyat.com,- Polres Ciamis saat ini masih mendalami penemuan jasad perempuan di kamar kosan di Lingkungan Pabuaran, Kelurahan Ciamis, Kecamatan Ciamis, Jawa Barat, Kamis (17/4/2025)...
Penghuni kamar kos tempat ditemukannya mayat perempuan terbungkus sepre di Ciamis

Tetangga Bongkar Penghuni Kamar Kos Tempat Ditemukannya Mayat Terbungkus Sepre di Ciamis

harapanrakyat.com,- Tetangga bongkar penghuni kamar kos tempat ditemukannya mayat perempuan terbungkus sepre di Lingkungan Pabuaran di Kelurahan Ciamis, Kecamatan Ciamis, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat....
Penemuan mayat perempuan terbungkus sepre di Ciamis

Keterangan Polisi terkait Penemuan Mayat Perempuan Terbungkus Sepre di Ciamis

harapanrakyat.com,- Sejumlah warga digegerkan dengan adanya penemuan mayat perempuan terbungkus sepre di salah satu kamar kosan yang berada di Lingkungan Pabuaran, Jalan Iwa Kusuma...
Penemuan mayat perempuan terbungkus sepre di kosan Ciamis

Geger Penemuan Mayat Terbungkus Sepre di Kosan Ciamis, Korban Pembunuhan?

harapanrakyat.com,- Warga di sekitar kosan Jalan Iwa Kusuma Soemantri, Kelurahan Kertasari, Kecamatan Ciamis, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat dikejutkan dengan penemuan mayat perempuan terbungkus kain...
Respon Wali Kota Banjar Soal Warga yang Tagih Janji Program Kartu Berdaya

Respon Wali Kota Banjar Soal Warga yang Tagih Janji Program Kartu Berdaya

harapanrakyat.com,- Wali Kota Banjar, Jawa Barat, Sudarsono menanggapi perihal warga di Kelurahan Hegarsari, Kecamatan Pataruman. Mereka mempertanyakan kejelasan dan realisasi program Kartu Berdaya. Bahkan...