Senin, April 21, 2025
BerandaBerita JabarUu Ruzhanul Minta Santri Salafiyah di Jabar Kuasai Teknologi Digital

Uu Ruzhanul Minta Santri Salafiyah di Jabar Kuasai Teknologi Digital

Berita Jabar (harapanrakyat.com).- Uu Ruzhanul Ulum, Wakil Gubernur Jawa Barat, meminta para santri, khususnya santri salafiyah (mempelajari kitab kuning) agar mampu dan menguasai teknologi digital.

Ia menyebut, selama ini, banyak program pemerintah yang tidak sampai kepada santri akibat kurang paham mengenai teknologi digital.

“Saat pandemi, banyak program yang dilakukan secara daring (online), namun banyak pesantren malah tidak kebagian, alasannya tidak memahami bagaimana cara memakai teknologi,” ujar Uu Selasa (1/12/2020).

Ia mencontohkan, program beasiswa khusus santri dari Baznas tidak terserap maksimal oleh santri-santri salafiyah di Jawa Barat.

“Alasannya ya karena pemahaman para santri terkait teknologi dan digital kurang,” ungkapnya.

Baca Juga: Wagub Jabar Usulkan Gagasan Gerakan Santri Pancasila

Lebih lanjut Uu menjelaskan, pentingnya santri memahami teknologi digital sebagai media untuk berdakwah.

Dengan dakwah digital, para santri tak harus mengumpulkan jamaah untuk mempelajari ilmu agama.

“Dakwah digital mampu menjangkau lebih banyak lagi jamaah pada saat yang bersamaa, apalagi saat musim pandemi Covid-19 seperti sekarang,” jelas Uu.

Maka dari itu, Uu berharap para santri salafiyah agar tidak hanya memperdalam ilmu agama dan membaca kitab kuning saja, namun juga mesti mengasah kemampuan dalam bidang teknologi digital.

“Selain bisa mengakses program pemerintah secara online, jika santri di Jabar mengerti dan paham teknologi digital, santri juga bisa berdakwah secara digital,” pungkasnya. (Jujang/R8/HR Online)

Editor: Jujang

kandang milik warga Pamarican

Kandang Milik Warga Pamarican Ciamis Terbakar, Puluhan Bebek dan Ayam Terpanggang

harapanrakyat.com,- Sebuah kandang bebek milik warga Desa Kertahayu, Kecamatan Pamarican, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, terbakar, Senin (21/04/2025) dini hari. Kandang bebek milik Rahmat Hidayat (70)...
Reaktivasi Jalur kereta Banjar-Cijulang

Wagub Erwan Sebut Reaktivasi Jalur Kereta Banjar-Cijulang Pangandaran Ditargetkan Selesai 2025

harapanrakyat.com,- Reaktivasi jalur Kereta Api Banjar-Cijulang, Kabupaten Pangandaran, Jawa Barat sepanjang 82 kilometer ditargetkan selesai pada 2025. Penganggaran reaktivasi jalur kereta ini bahkan sudah...
Sejarah Kanjeng Sepuh Sidayu, Sosok Bupati dan Ulama yang Dicintai Rakyat Gresik di Jawa Timur

Sejarah Kanjeng Sepuh Sidayu, Sosok Bupati dan Ulama yang Dicintai Rakyat Gresik

Sejarah Kanjeng Sepuh Sidayu mungkin masih terlalu asing bagi sebagian besar masyarakat di wilayah Indonesia. Akan tetapi, bagi masyarakat Kabupaten Gresik, di Jawa Timur,...
Mobil Listrik Honda P7, Crossover Canggih Masa Kini

Mobil Listrik Honda P7, Crossover Canggih Masa Kini

Mobil SUV terbaru ini lahir dari kerja sama dua raksasa otomotif lintas negara. Di satu sisi ada Honda, di sisi lain ada GAC, perusahaan...
Apa itu Fitur Footnotes TikTok. Simak Penjelasannya

Apa itu Fitur Footnotes TikTok? Simak Penjelasannya

Fitur terbaru TikTok yang bernama Footnotes tengah menjadi sorotan di kalangan pecinta teknologi. Fitur Footnotes TikTok ini hadir untuk memberikan konteks tambahan pada video...
Galaksi Messier 77, Penemuan Baru Teleskop Hubble yang Strukturnya Mirip Ubur-Ubur

Galaksi Messier 77, Penemuan Baru Teleskop Hubble yang Strukturnya Mirip Ubur-Ubur

Galaksi Messier 77 merupakan sebuah galaksi berstruktur unik yang mempunyai kemiripan dengan tentakel ubur-ubur. Messier 77 merupakan penemuan mengejutkan yang baru saja ditemukan oleh...