Senin, April 21, 2025
BerandaBerita PangandaranPuluhan Warga Pangandaran Terjaring Operasi Yustisi

Puluhan Warga Pangandaran Terjaring Operasi Yustisi

Berita Pangandaran (harapanrakyat.com).- Tim gugus tugas Pangandaran, Jawa Barat, kembali menggelar operasi yustisi Kamis (17/12/2020). Puluhan warga yang melanggar protokol kesehatan tidak memakai masker terjaring razia.

Danramil Pangandaran Mayor Inf Ikeu Masrika mengatakan, operasi yustisi sempat terhenti selama satu pekan lantaran Pilkada.

“Setelah pencoblosan selesai, kita kembali lagi gelar operasi untuk mendisiplinkan warga,” ujar Ikeu.

Selain TNI, operasi yustisi ini juga melibatkan pihak Kepolisian, Satpol PP, Dishub, Dinas Pariwisata dan PHRI.

Selain memberikan sanksi bagi pelanggar protokol kesehatan, pihaknya juga memberikan edukasi tentang pencegahan Covid-19.

“Kebanyakan pelanggar tidak memakai masker saat keluar rumah, kita berikan masker gratis,” katanya.

Petugas pun memberikan sanksi berupa push up dan menyanyikan lagu Indonesia Raya kepada pelanggar prokes.

“Kita data mereka yang terjaring razia, jika mereka kedapatan melanggar lagi, sanksinya bisa lebih berat,” jelas Ikeu Masrika.

Karena kasus Covid-19 saat ini terus meningkat, pihaknya meminta masyarakat Pangandaran untuk selalu mematuhi prokes 3M.

“Memakai masker, menjaga jarak dan mencuci tangan pakai sabun, kunci utama pencegahan Covid-19,” ungkapnya. (Entang/R8/HR Online)

Kaca Spion Mobil Bulat, Kecil tapi Perannya Besar

Kaca Spion Mobil Bulat, Kecil tapi Perannya Besar

Kalau Anda suka memperhatikan detail mobil, pasti pernah lihat spion yang bentuknya bulat dan unik. Spion mobil jenis ini biasanya menonjol di sisi mobil,...
Ribuan Warga Terdampak Banjir Luapan Sungai Ciputrahaji Ciamis, Ini Data Lengkapnya

Ribuan Warga Terdampak Banjir Luapan Sungai Ciputrahaji Ciamis, Ini Data Lengkapnya 

harapanrakyat.com,- Pasca terjadinya banjir, Pemdes Sindangrasa, Kecamatan Banjaranyar, Kabupaten Ciamis merilis jumlah total rumah yang terendam banjir luapan sungai Ciputrahaji. Kepala Desa Sindangrasa Egi Suprayoga...
Kartu Berdaya untuk Masyarakat

Kata Wali Kota Banjar Program Kartu Berdaya untuk Semua Masyarakat, Begini Ketentuannya!

harapanrakyat.com,- Wali Kota Banjar, Jawa Barat, Sudarsono, menegaskan bahwa Program Kartu Berdaya merupakan program pemerintah kota untuk semua masyarakat yang memenuhi persyaratan. Pemanfaatan program tersebut...
Kebahagiaan Een Dapat Bantuan Renovasi Rumah dari Bupati Ciamis

Kebahagiaan Een Dapat Bantuan Renovasi Rumah dari Bupati Ciamis

harapanrakyat.com,- Dapat bantuan dari Bupati Ciamis, Een (60) yang merupakan warga Dusun Sukasari, Desa Margajaya, Kecamatan Pamarican, Kabupaten Ciamis mengaku bahagia. Terlebih rumahnya kini...
Ricky Siahaan Meninggal Dunia Setelah Konser di Tokyo, Jepang

Ricky Siahaan Meninggal Dunia Setelah Konser di Tokyo, Jepang

Kabar Ricky Siahaan meninggal dunia, gitaris dari grup band Seringai, datang sebagai kejutan besar bagi banyak orang. Ricky, yang masih tergolong muda, terkenal sebagai...
Longsor di Sumedang Terjang Dua Desa, Rusak Rumah Warga Hingga Jebol

Longsor di Sumedang Terjang Dua Desa, Rusak Rumah Warga Hingga Jebol

harapanrakyat.com,- Hujan deras yang mengguyur wilayah Sumedang menyebabkan rumah warga di dua Desa yakni Desa Baginda dan Desa Cipancar, Kecamatan Sumedang Selatan, Kabupaten Sumedang,...