Minggu, April 20, 2025
BerandaBerita TerbaruModifikasi Vario 150 Unik dan Menarik, Simak Rekomendasinya

Modifikasi Vario 150 Unik dan Menarik, Simak Rekomendasinya

Modifikasi Vario 150 sangat menarik. Namun, modifikasi Honda Vario 150 ini tidak mudah. Anda perlu memiliki ide modifikasi motor yang tepat agar hasilnya maksimal.

Modifikasi motor memang menjadi kesenangan sendiri. Untuk beberapa orang, melakukan modifikasi bahkan bisa membantu untuk menghilangkan stress dan menjadi hobi.

Baca Juga: Efek Bore Up Motor dari Segi Positif dan Negatifnya, Anda Perlu Tahu

Salah satu motor yang banyak menjadi pilihan modifikasi adalah Vario. Apabila Anda memiliki Vario 150 dan ingin mengubahnya, berikut beberapa ide pilihan.

Modifikasi Vario 150, Berikut Ide yang Bisa Anda Pilih

Vario menjadi produk motor Honda yang paling laris di pasaran. Banyak orang yang memilih motor ini karena tampilannya menarik.

Ukuran Vario 150 juga sangat pas untuk sebagian besar orang Indonesia. Sejak muncul pertama di tahun 2006, sudah ada beberapa versi dari motor Honda ini.

Dalam hal bahan bakar, Honda Vario juga termasuk irit sehingga menjadi idaman banyak orang. Namun, bentuk Vario 150 memang hampir mirip di pasaran saat ini.

Jika Anda ingin tampil beda, maka bisa coba untuk memodifikasinya. Modifikasi ini akan membuat motor Anda lebih menarik dan eksklusif.

Vario 150 Pink

Ide modifikasi pertama ini mungkin cocok untuk para pengguna perempuan. Untuk Anda yang suka warna pink, maka ide ini sangat cocok.

Anda bisa membalut Vario 150 dengan warna pink hingga menjadi dominan. Agar tidak terlalu berlebihan, Anda bisa mengkombinasikannya dengan warna hitam yang memberikan kesan elegan.

Selain itu, Anda juga bisa menyematkan banyak part premium untuk menyempurnakan tampilan dari skutik Honda satu ini.

Misalnya saja dengan mengganti bagian kokpit dengan master rem Brembo RCS 17 COrsa Corta dan tuas rem belakang TMW sehingga kontrolnya nyaman.

Selanjutnya, pasangkan saklar dari Light Master yang terlihat stylish dengan keberadaan dari fitur backlit. Gantilah bagian tersebut agar tampak lebih stylish.

Memang modifikasi Vario 150 ini menjadi hal yang menyenangkan, terutama untuk Anda yang menyukai warna ini.

Headlamp Picek

Selanjutnya ada ide modifikasi yang unik dan masih jarang orang pilih, yaitu headlamp picek. Ini mungkin terdengar sedikit aneh, tetapi sangat unik.

Sektor headlamp pada Vario 150 dapat Anda modif hingga menghasilkan kesan ‘picek’. Anda bisa mendapatkannya dengan mengganti proyektor LED di hanya bagian sebelah kiri.

Baca Juga: Bagian Motor yang Boleh di Modif Anda Wajib Tahu Agar Tetap Aman

Dengan begitu, headlamp bagian kanan akan terlihat gelap sehingga tampak ‘picek’. Ini tentu saja menjadi gaya yang sangat unik.

Selain itu, Anda juga bisa memberikan upgrade bagian speedometer bawaan dengan panel instrumen digital Koso.

Panel saklar juga sebaiknya Anda ganti dengan parti dari Domino, sementara gas spontan menggunakan Accossato. Dijamin modifikasi Vario 150 ini sangat luar biasa.

Modifikasi Vario 150 Touring

Tidak hanya tampilan, Anda juga bisa memberikan modifikasi kepala motor tergantung dengan kebutuhan.

Jika Anda senang melakukan touring, maka bisa memberikan modifikasi untuk mendukungnya. Ciri khas utamanya adalah menambahkan jox pada bagian joz.

Selain itu, tambahkan juga windshield di bagian depannya. Penambahan kedua komponen tersebut untuk membuat ruang penyimpanan Vario 150 semakin luas dan berkendaraan menjadi nyaman.

Penambahan lampu proyektor juga bisa sangat bermanfaat untuk membantu pengendara mendapat pencahayaan tambahan ketika berkendara di malam hari.

Sementara, pemberian suspensi terbaik akan sangat meningkatkan kenyamanan touring dengan Vario 150.

Jenis-jenis shockbreaker tabung saat modifikasi Vario 150 akan membuat motor terasa lebih nyaman saat digunakan dalam waktu lama.

Untuk bagian ban, sesuaikan modifikasi dengan jenis khusus untuk touring. Cari ban dengan kualitas terbaik yang lebih awet dan bisa anti slip.

Modifikasi Ceper

Selanjutnya adalah modifikasi ceper. Ini jadi salah satu modifikasi yang banyak pengguna gunakan. Bahkan modifikasi gaya ini sudah banyak masyarakat Indonesia gunakan dan termasuk yang populer.

Modifikasi ini sebenarnya memiliki risiko tinggi karena berbahaya untuk penggunaan harian. Akan tetapi, hal seperti ini justru membuat banyak orang tertarik.

Baca Juga: Ciri-Ciri Motor Bore Up Wajib Anda Pahami Beserta Kelebihannya

Untuk membuat motor Vario 150 semakin cepat, ganti ban dengan yang lebih kecil sehingga reparasi body. Selain itu, kawin-silangkan bagian bawah motor dengan beberapa modif lainnya.

Pada dasarnya, Anda bebas melakukan modifikasi Vario 150. Namun, tetap perhatikan peraturan yang ada dan modif ke gaya yang paling Anda butuhkan. Jangan sampai hasil modifikasi motor justru membahayakan Anda saat berkendara. (R10/HR-Online)

Keseruan Komunitas Sumedang Walkers Jelajahi Mata Air Sirah Cipelang

Keseruan Komunitas Sumedang Walkers Jelajahi Mata Air Sirah Cipelang

harapanrakyat.com,- Pecinta pejalan kaki di Kabupaten Sumedang, Jawa Barat, yang tergabung dalam komunitas Sumedang Walkers melakukan perjalanan menuju wisata alam Mata Air Sirah Cipelang,...
Mengungkap Terjadinya Proses Gegenschein Lapisan Eksosfer, Cahaya Redup Misterius di Langit Malam

Mengungkap Terjadinya Proses Gegenschein Lapisan Eksosfer, Cahaya Redup Misterius di Langit Malam

Proses Gegenschein lapisan eksosfer memunculkan tanda tanya. Fenomena tersebut memicu banyak peneliti berusaha mengungkap asal-usul mekanisme pembentukannya. Fenomena astronomi ini merupakan hadirnya sebuah cahaya...
Warga Ciamis Jadi Korban Pencurian Motor Modus Pura-pura Antar Surat Undangan Pernikahan

Warga Ciamis Jadi Korban Pencurian Motor Modus Pura-pura Antar Surat Undangan Pernikahan

harapanrakyat.com,- Amin Kuswoyo, warga Dusun Desa, Desa Kertaharja, Kecamatan Cijeungjing, Kabupaten Ciamis menjadi korban pencurian sepeda motor. Terduga pelaku mengaku-ngaku sebagai teman korban dan...
KPU Kabupaten Tasikmalaya Persilakan Masyarakat Lihat Sirekap untuk Mengetahui Hasil PSU Pilkada

KPU Kabupaten Tasikmalaya Persilakan Masyarakat Lihat Sirekap untuk Mengetahui Hasil PSU Pilkada

harapanrakyat.com,- KPU Kabupaten Tasikmalaya menyatakan bahwa hasil pemungutan suara ulang (PSU) Pilkada 2025 C hasil sudah hampir 100 persen masuk. Karena itu, masyarakat yang...
Ikuti Lomba Esai Piala Kapolres, Pelajar Sumedang Tampil Beda

Ikuti Lomba Esai Piala Kapolres, Pelajar Sumedang Tampil Beda

harapanrakyat.com,- Puluhan pelajar SMA/SMK di Kabupaten Sumedang, Jawa Barat, mengikuti ajang Lomba Esai Piala Kapolres. Kegiatan tiu dilaksanakan di Aula Tri Brata Polres Sumedang,...
Sejarah Museum Sangiran, Pusat Koleksi Fosil Manusia Purba di Jawa Tengah

Sejarah Museum Sangiran, Pusat Koleksi Fosil Manusia Purba di Jawa Tengah

Sejarah Museum Sangiran menyimpan nilai historis yang sangat penting untuk dipelajari lebih lanjut. Museum ini terletak di Kabupaten Sragen, Jawa Tengah, dan menyimpan berbagai...