Berita Banjar, (harapanrakyat.com),- Satu orang pasien positif Covid-19 yang sedang menjalani perawatan di RSUD Kota Banjar, Jawa Barat, meninggal dunia pada Senin (7/12/2020) sekitar pukul 17:45 WIB.
Menurut Pelaksana Satgas Percepatan Penanganan Covid-19 Dinas Kesehatan Kota Banjar, dr. Agus Budiana, satu orang pasien positif yang meninggal dunia tersebut merupakan seorang laki-laki, warga asal Kelurahan Hegarsari, Kecamatan Pataruman, Kota Banjar.
“Ada satu yang meninggal kemarin Senin sore (7/12/2020). Meninggalnya di rumah sakit,” kata Agus Budiana kepada HR Online, Selasa (8/12/2020).
Pasien tersebut, lanjutnya, sebelumnya terdata sebagai pasien suspek. Mulai masuk RSUD Banjar pada tanggal 3 Desember 2020 dengan gejala batuk, sesak, dan nyeri tenggorokan.
“Pasien Covid-19 yang meninggal tersebut, terkonfirmasi positif berdasarkan hasil swab test pada hari Sabtu (5/12/2020),” ujarnya.
Lebih lanjut Agus mengatakan, saat ini, pasien tersebut sudah dimakamkan di tempat pemakaman umum (TPU) Dipatiukur, Kelurahan Banjar. Sementara proses pemakamannya pun dengan menggunakan prosedur pemakaman pasien Covid-19.
“Tadi malam pemakamannya di TPU Dipatiukur,” ujarnya.
Dengan bertambahnya satu orang pasien positif yang meninggal tersebut, saat ini jumlah warga Banjar yang meninggal dunia karena Covid-19 menjadi 4 orang.
Adapun rinciannya, satu orang warga Kelurahan Mekarsari, satu orang warga Kelurahan Banjar, satu warga Desa Kujangsari dan Kelurahan Hegarsari.
“Sampai sekarang jumlah pasien yang meninggal dunia menjadi empat orang,” pungkasnya. (Muhlisin/R5/HR-Online)
Editor : Adi Karyanto