Minggu, April 20, 2025
BerandaBerita NasionalJumlah Kesembuhan Pasien Covid-19 Secara Nasional Terus Meningkat

Jumlah Kesembuhan Pasien Covid-19 Secara Nasional Terus Meningkat

Jakarta, (harapanrakyat.com),- Jumlah kesembuhan pasien covid-19 secara nasional terus bertambah tiap harinya. Berdasarkan data Kemenkes RI per 24 Desember, sebanyak 563.980 orang sembuh atau mencapai 81,4 persen.

Sementara itu, jumlah kumulatif ini juga sudah meliputi tambahan pasien yang sembuh pada hari ini yang mencapai 5.277 orang.

Adapun persebaran kesembuhan para pasien berdasarkan wilayah, DKI menempati urutan tertinggi dengan jumlah 1.347 dengan total kasus yang cukup banyak 152.413.

Sedangkan urutan kedua harian berada di Jawa Timur dengan total pasien sembuh 572 dan kasus positif secara keseluruhan mencapai 67.208.

Menyusul selanjutnya Sulawesi Selatan yang mana jumlah kesembuhan pasien covid-19 harian sebanyak 505 dan kasus totalnya 22.460. Kemudian Jawa Barat yang sembuh sebanyak 492 dari kumulatifnya menjadi sebanyak 63.788 kasus.

Sedangkan urutan kelima adalah wilayah Jawa Tengah menambah pasien yang sembuh 421 dan kumulatif kasusnya mencapai 49.953.

Baca juga: Cegah Covid-19, Pemkab Pangandaran Larang Perayaan Tahun Baru

Pasien Positif Bertambah 7.199 Kasus

Berdasarkan data dari laman resmi covid19.go.id sesuai data dari Kemenkes, pasien yang terkonfirmasi positif hari ini terjadi penambahan 7.199 kasus.

Bila dihitung sejak pertama hingga saat ini atau kumulatifnya, sebanyak 692.838. Meski begitu, pasien yang sedang menjalani perawatan sebanyak 108.269 orang atau sekitar 15.6 persen.

Adapun untuk yang meninggal dunia, terhitung bertambah 181 dan kumulatifnya menjadi 20.589 atau 3 persen dari warga yang terkonfirmasi positif covid-19.

Selain itu, dari data hasil uji 510 laboratorium jejaring hingga 24 Desember ini, sebanyak 61.068 spesimen yang telah selesai diperiksa per harinya. Sedangkan kumulatifnya mencapai 6.987.576 spesimen.

Sedangkan orang yang mendapatkan pemeriksaan per hari ini sebanyak 40.082 dan kumulatifnya mencapai 4.665.868.

Terakhir, masih dari sumber yang sama, data jumlah yang negatif hasil pemeriksaan per hari ini sebanyak 32.883 dan kumulatifnya mencapai 3.973.030. (Muhafid/R6/HR-Online)

Harga Daging Ayam di Pasar Banjar Anjlok, Sempat Dijual Rp 24 Ribu Per Kilogram

Harga Daging Ayam di Pasar Banjar Anjlok, Sempat Dijual Rp 24 Ribu Per Kilogram

harapanrakyat.com,- Harga daging ayam broiler di pasar tradisional Kota Banjar, Jawa Barat, anjlok dan sempat dijual dengan harga Rp 24 ribu per kilogram. Kondisi...
Jalan Penghubung Dua Kecamatan di Sumedang Ambles, Ratusan Warga Terdampak

Jalan Penghubung Dua Kecamatan di Sumedang Ambles, Ratusan Warga Terdampak

harapanrakyat.com,- Jalan penghubung antar dua Kecamatan di Dusun Sukamunjul, Desa Cibereum Wetan, Kecamatan Cimalaka, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat, ambles tergerus longsor, Minggu (20/4/2025). Akibatnya,...
Pemilik Taman Safari

Viral Pengakuan Eks Pemain Sirkus OCI Dieksploitasi, Siapa Pemilik Taman Safari?

harapanrakyat.com,- Taman Safari Indonesia kini menjadi sorotan publik usai viralnya dugaan eksploitasi terhadap eks pemain sirkus Oriental Circus Indonesia (OCI) Taman Safari. Pertanyaan tentang...
eks pemain sirkus Taman Safari

Ini 4 Tuntutan dari Eks Pemain Sirkus Taman Safari yang Mengaku Jadi Korban Kekerasan

harapanrakyat.com,- Kasus dugaan kekerasan yang melibatkan eks pemain sirkus Taman Safari baru-baru ini membuat heboh publik. Beberapa korban yang berasal dari Oriental Circus Indonesia...
Izin tambang di Jabar

Tegas, Dedi Mulyadi Tak Segan Cabut Izin Tambang di Jabar Jika Melanggar Aturan

harapanrakyat.com,- Gubernur Jawa Barat (Jabar) Dedi Mulyadi tidak segan-segan mencabut izin tambang jika menyalahi aturan. Hal itu ditegaskan Dedi saat inspeksi mendadak ke lokasi...
Advan Soulmate, Laptop Terjangkau untuk Berbagai Kebutuhan

Advan Soulmate, Laptop Terjangkau untuk Berbagai Kebutuhan

Banyak orang berpikir bahwa laptop terjangkau pasti memiliki banyak keterbatasan. Namun, tidak semua laptop murah mengecewakan. Beberapa merek lokal mulai menghadirkan produk dengan spesifikasi...