Jamur pengubah lalat jadi zombie kini memang benar adanya. Hal ini terbukti dengan adanya penemuan baru terkait jamur tersebut. Konon sudah ada penemuan jamur pengubah jangkrik, kini pengubah lalat.
Penemuan ini tepatnya berada di daerah Denmark. Beberapa peneliti menemukan adanya dua spesies jamur yang bisa menginfeksi lalat. Nantinya lalat akan berubah menjadi zombie dan bisa berjalan.
Pada dasarnya, jamur memiliki sebuah zat sejenis amfetamin yang bisa membuat korbannya tetap hidup. Penemuan jamur ini bisa membuat lalat tertidur. Bahkan bisa membuat lalat bertahan selama musim dingin tiba.
Jamur Pengubah Lalat Jadi Zombie
Peneliti yang berasal dari Denmark menemukan lusinan lalat yang sudah terinfeksi oleh jamur. Penemuan ini tepatnya berada di wilayah Jaegerspris dan Amager. Kebetulan lalat-lalat ini berada pada lingkungan pedesaan.
Bahkan banyaknya lalat-lalat ini sangat membuat keresahan masyarakat sekitar. Awalnya, para peneliti menganggap penemuan ini sebagai suatu hal yang aneh. Tetapi dengan keanehan inilah yang membuat mereka semakin penasaran.
Setelah beberapa saat muncul gagasan bahwa adanya penemuan ini merupakan pengetahuan dasar yang baru. Sebab bisa sebagai bahan kajian eksperimental jalur infeksi dan berbagai zat bioaktif yang terlibat. Peneliti menduga bahwa jamur ini sudah lebih dulu membius lalat-lalat.
Baca Juga: Jamur Cordyceps Antivirus Corona, Berkhasiat dan Tanpa Efek Samping
Kerja Jamur Baru
Jamur pengubah lalat jadi zombie ini mula-mula membius lalat. Hal ini bisa membuat lalat tetap bisa terbang dan beraktivitas seperti biasanya. Tetapi perut lalat ini sudah berlubang.
Dalam keadaan normal, keadaan yang seperti ini tidak mungkin adanya. Makhluk hidup yang isi perutnya sudah keluar dan berlubang pasti akan punah. Berbeda dengan lalat yang terinfeksi jamur ini.
Perutnya sudah berlubang dan mengeluarkan isinya. Anehnya lalat ini masih bertahan hidup dan beraktivitas seperti biasanya. Inilah yang juga membuat peneliti semakin bersemangat.
Ternyata, kerja dari jamur pengubah lalat jadi zombie ini sangat unik dan membuat peneliti tercengang. Ketika menyerang sang inang, jamur tersebut mampu membuat lubang pada bagian perut lalat. Setelah itu, jamur tersebut menyematkan parasit yang berbentuk sebagai gumpalan spora.
Apabila lalat sudah terinfeksi oleh jamur itu, maka keadaannya akan seperti lalat pada umumnya. Tak ada tanda-tanda spesifik yang memperlihatkan bahwa lalat telah terinfeksi jamur. Dalam hal ini, lalat sudah berubah menjadi zombie karenanya.
Lalat masih mampu terbang kesana-kemari sampai mati. Tetapi, walaupun lalat sudah mati, spora pada perutnya masih bisa menjalar ke berbagai bagian. Inilah yang membuat seolah-olah lalat masih tetap hidup.
Bahkan jamur pengubah lalat jadi zombie ini mampu menghasilkan zat yang mengotori inangnya. Artinya jamur-jamur ini bisa membuat inangnya selalu terlihat segar setelah beberapa hari terkena infeksi. Inilah yang menandakan runtuhnya seluruh isi perut lalat.
Setelah beberapa hari, lalat akan terbaring telentang. Setelah itu, akan mengalami kejang dalam waktu beberapa jam. Baru lalat akan mati akibat adanya infeksi jamur.
Nah, taktik untuk menjaga agar inang tetap hidup bernama transmisi inang aktif atau AHT. Sehingga jamur bisa mempertahankan inangnya untuk hidup dalam beberapa saat saja. Setelah itu, inangnya akan mati dan spora bisa berkembang lagi.
Baca Juga: Jamur Enoki Berbahaya Bagi Kesehatan dan Sebabkan Listeriosis, Ini Faktanya!
Alasan Lalat Terinfeksi Masih Bisa Terbang
Jamur pengubah lalat jadi zombie ini memiliki sebuah zat yang bisa mempertahankan hidup dalam beberapa saat. Zat tersebut adalah amfetamin yang bisa membuat lalat terus beterbangan setelah perutnya berlubang. Dengan kata lain, zat ini adalah bius pada lalat yang menyebabkan lalat terus hidup.
Zat tersebut yang mampu membantu lalat bisa terbang bebas walaupun perutnya sudah berlubang dan isinya keluar semua. Spora yang ada pada bagian perut setelah proses infeksi ini akan menggantikan isi perut. Nah, spora inilah yang memiliki kandungan zat amfetamin.
Walaupun lalat tetap bisa terbang, tetapi organ tubuhnya sudah tidak lengkap lagi. Karena sudah merupakan zombie akibat jamur yang melekat pada tubuhnya. Setelah itu, lalat akan terus bertahan hingga mati dan spora akan terus berkembang.
Itulah penemuan jamur pengubah lalat menjadi zombie yang sekarang ini sedang heboh. Pasalnya, penemuan unik ini bisa memberikan manfaat terhadap kehidupan masa depan. (R10/HR Online)