Berita Ciamis (harapanrakyat.com).- Warga Dusun Salam, Desa/Kecamatan Panawangan, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, meninggal dunia Selasa (29/12/2020) sore. Adalah Iin Gustina (38), warga RT 04 RW 02 Dusun Salam, meninggal dunia setelah tertimbun longsor yang menimpa rumahnya.
Tokoh masyarakat setempat Rusmana mengatakan, hujan deras yang mengguyur wilayah Panawangan, membuat tebing yang ada di atas rumah korban mengalami longsor. Saat longsor terjadi, seluruh anggota keluarga yang berjumlah 4 orang sedang berada di dalam rumah.
Saat kejadian, korban sedang berada di dalam kamar. Nahas, saat hujan lebat, longsor terjadi dan menimpa bagian kamar korban. Korban pun langsung tertimpa reruntuhan material bangunan dan tanah. Sementara suaminya, Tono dan anaknya berhasil selamat.
Mengetahui adanya musibah longsor yang menimpa rumah Tono, warga Dusun Salam, Desa Panawangan, langsung membantu mengevakuasi korban Iin. Korban langsung dibawa ke puskesmas terdekat, namun sayang nyawanya tak terselamatkan. “Korban meninggal saat berada di Puskesmas,” ujar Rusmana. (Edji/R8/HR Online)
Editor: Jujang