Supaya ibu hamil (Bumil) saat menjalani proses melahirkan tenang dan aman, maka perlu menerapkan persiapan saat persalinan tersebut. Terlebih saat ini yang masih dalam masa pandemi COVID-19.
Memang tidak sedikit ibu hamil yang merasa cemas ketika mendekati HPL atau Hari Perkiraan Kelahiran. Untuk itu, bumil wajib melakukan konsultasi kepada dokter spesialis kandungan saat mendekati persalinan.
Akan tetapi masalahnya, saat ini masih dalam masa pandemi virus Corona. Untuk itu, sebaiknya ibu hamil membatasi kunjungan ke dokter atau rumah sakit saat melakukan pemeriksaan.
Jika pun terpaksa harus pergi untuk memeriksakan kehamilannya, maka terapkan protokol kesehatan. Seperti memakai masker, menjaga jarak dan mencuci tangan, serta hindari kerumunan.
Lantas, persiapan apa saja yang harus Bumil lakukan terlebih masih dalam masa pandemi COVID-19 ?.
Untuk ibu hamil yang ingin atau akan melakukan pemeriksaan rontgen lanjutan, maka bisa dilakukan atau diperbolehkan.
Sedangkan apabila Bumil mempunyai indikasi terpapar virus SARS-Cov-2 atau Corona, maka perlu pemeriksaan CT Scan yang terarah dan sesuai indikasi.
Apabila ibu hamil positif COVID-19, sangat dianjurkan untuk tidak melakukan IMD atau inisiatif menyusui dini.
Kemudian, menghindari memakai ruang rawat gabungan, hal itu apabila Bumil positif terinfeksi virus Corona.
#satgascovid19
#ingatpesanibu
#ingatpesanibuwajibpakaimasker
#ingatpesanibuwajibjagajarak
#ingatpesanibuwajibcucitangan
#wajibpakaimasker
#wajibjagajarak
#wajibjagajarakhindarikerumunan
Grafis : Adi Karyanto
Olah Data : Adi Karyanto