Rabu, Februari 12, 2025
BerandaInfografisInfografis: Bolehkah Mencuci Masker Kain dengan Pewangi & Antiseptik?

Infografis: Bolehkah Mencuci Masker Kain dengan Pewangi & Antiseptik?

Mencuci masker kain wajib dilakukan setelah pemakaian maksimal 4 jam. Namun saat mencucinya tidak boleh sembarangan. Sebab, jika melakukan asal-asalan malah akan berakibat fatal pada bagian wajah Anda.

Seperti kita ketahui, bahwa dalam masa pandemi Covid-19 ini, #satgascovid19 terus mengimbau agar tetap memakai masker saat keluar rumah.

Adapun tujuan dari imbauan tersebut tidak lain untuk keselamatan Anda, teman bahkan keluarga terdekat.

Pasalnya, masker yang Anda gunakan tersebut bisa mengurangi paparan atau penularan virus Corona yang melalui droplet atau air liur.

Sedangkan droplet itu sendiri keluar ketika orang yang sudah positif Covid-19 tersebut batuk atau bersin bahkan saat tengah berbicara. Sehingga, dengan begitu maka tidak salah jika pemakaian masker menjadi wajib.

Akan tetapi, akan lebih efektif jika rutin mencuci masker kain dengan cara yang tepat. Seperti mencucinya dengan menggunakan deterjen.

Kemudian masker kain tersebut bilas dan keringkan serta menjemurnya di bawah sinar matahari.

Namun masalahnya, jika Anda mencuci masker kain tersebut dengan memakai pewangi, malah akan menimbulkan masalah terutama pada kulit wajah.

Sementara apabila menggunakan antiseptik, maka dapat berbahaya pada Anda yang memiliki kulit sensitif.

Lalu, bagaimana cara mencuci masker kain yang tepat? Berikut ulasannya.

Untuk yang pertama menyiapkan air minimal suhu 30 derajat, dan maksimal dalam suhu 65 derajat. Kemudian, tambahkan deterjen serta merendam masker tersebut beberapa saat. Setelah itu, kucek masker kain yang sampai kotoran luruh.

Kemudian, jika sudah mencuci masker kain, maka langkah selanjutnya adalah membilas dengan menggunakan air mengalir sampai busanya hilang.

Selanjutnya, keringkan masker tersebut di bawah sinar matahari. Jika tidak ada sinar matahari, bisa memakai pengering panas. Langkah terakhir, menyetrika masker dengan suhu yang sesuai bahan kain. Supaya bakteri dan virus ikut mati.

#satgascovid19
#ingatpesanibu
#ingatpesanibupakaimasker
#ingatpesanibujagajarak
#ingatpesanibucucitangan
#pakaimasker
#jagajarak
#jagajarakhindarikerumunan
#cucitangan
#cucitangandengansabun

Desain : Adi Karyanto

Olah Data : Adi Karyanto

Pengembangan Pantai batukaras

Bupati Pangandaran Terpilih Citra Pitriyami Prioritaskan Pengembangan Pantai Batukaras

harapanrakyat.com,- Bupati Pangandaran terpilih Citra Pitriyami, akan fokus pada pengembangan pariwisata, salah satunya adalah Pantai Batukaras. Citra mengatakan bahwa prioritas pembangunan ada di objek...
Inspirasi Desain Kebun Sayur Belakang Rumah Agar Tampil Cantik

Inspirasi Desain Kebun Sayur Belakang Rumah Agar Tampil Cantik

Desain kebun sayur di belakang rumah memang sangat menarik. Menanam sayur di rumah memberikan banyak manfaat bagi pemiliknya, salah satunya mengurangi kebutuhan untuk membeli...
Angga Yunanda dan Shenina Cinnamon

Perjalanan Cinta Angga Yunanda dan Shenina Cinnamon Berawal dari Cinlok hingga Menikah

Aktor pemain film Dua Garis Biru, Angga Yunanda dan Shenina Cinnamon kini resmi menikah. Momen pernikahan keduanya diunggah oleh Angga melalui akun media sosial...
Onyo Tinggal Serumah dengan Sarwendah

Ruben Beberkan Alasan Onyo Tinggal Serumah dengan Sarwendah: Dia Butuh Sentuhan…

Ruben Onsu membeberkan alasan Betrand Peto atau Onyo tinggal serumah dengan Sarwendah. Seperti diketahui, sejak tahun 2019, Betrand Peto sudah menjadi anak angkat dari...
Intan Nuraini

Intan Nuraini Rayakan Ulang Tahun Putrinya, Warganet Ramai Berikan Doa Terbaik

Lama tak muncul ke publik, Intan Nuraini bagikan postingan ulang tahun anak perempuannya. Hijaber cantik yang merupakan ibu tiga anak ini kompak merayakan ulang...
Bendungan Cariang di Sumedang

8 Kali Gagal Panen, Petani Desak Pemerintah Perbaiki Bendungan Cariang di Sumedang

harapanrakyat.com,- Para petani yang terdampak jebolnya Bendungan Cariang di Kecamatan Ujungjaya, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat, terus mendesak pemerintah untuk segera melakukan perbaikan permanen pada...