Minggu, April 20, 2025
BerandaBerita TerbaruDrama Korea Annarasumanara, Gaet Aktor Tampan Ji Chang Wook?

Drama Korea Annarasumanara, Gaet Aktor Tampan Ji Chang Wook?

Drama Korea Annarasumanara kini mengincar aktor tampan Ji Chang Wook untuk menjadi pemeran utama prianya. Drama yang akan menjadi garapan Netflix ini adaptasinya dari webtoon populer.

Proyek ini menjadi drama yang aktor ini lakoni sebelum dramanya bersama Kim Ji Won akan tayang pada 8 Desember mendatang dengan judul City Couple’s Way Of Love.

Baca Juga: Nonton Drama Start Up via Aplikasi atau TV, Begini Caranya!

Tentu saja kabar ini menjadi kabar yang bahagia karena aktor ini kembali mendapatkan tawaran untuk drama barunya. Namun tidak sedikit pula yang memberikan kritikan kepadanya karena tawaran yang mampir padanya.

Drama Korea Annarasumanara

Drama garapan Netflix ini akan menggaet aktor tampan berbakat Ji Chang Wook untuk menjadi karakter utamanya. Namun tawaran yang ia terima justru mendapatkan banyak kritikan dari publik. Hal ini bukan tanpa alasan karena publik menilai jika Ji Chang Wook sudah sering kali menerima drama yang kurang populer.

1 Desember 2020 dari laporan outlet Sports World jika Ji Chang Wook dalam tahap pembicaraan untuk masuk dalam drama yang akan Netflix buat dengan judul sementara drama Korea Annarasumanara.

Dalam drama ini nantinya ia akan menjadi pemeran protagonis dengan nama Lee Eul yang berprofesi sebagai pesulap misterius. Pesulap ini tinggal di area taman hiburan yang tidak terurus. Namun yang membuatnya misterius adalah ketika bertemu dengan orang lain, ia akan menanyakan pertanyaan yang aneh.

Oleh sebab itu, banyak berita yang tidak enak merundung kehidupan Lee Eul. Drama ini beradaptasi dari webtoon ternama hasil karya dari Haa II Kwon dan pernah menjadi serial untuk Naver Webtoon 2010 lalu.

Baca Juga: City Couple’s Way of Love, Adu Akting Ji Chang Wook dan Kim Ji Won

Webtoon tersebut menceritakan mengenai perjalanan dari seorang gadis yang memiliki mimpi menjadi pesulap dengan kehidupannya yang sangat sulit. Drama Korea Annarasumanara akan menjadi proyek Ji Chang Wook meski drama bersama Kim Ji Won belum tayang.

Dalam sinopsis selanjutnya pun, akhirnya ia bertemu dengan pesulap misterius yang masih belum tumbuh dewasa. Nah, untuk versi terbaru dalam bentuk drama akan mendapatkan arahan dari sutradara PD Kim Sung Yoon. Sutradara ini dulunya pernah mengarahkan drama Love in the Moonlight 2016 dan Itaewon Class 2020 ini.

Tanggapan Agensi

Mendengar kabar jika Ji Chang Wook akan bermain drama sebelum drama terbarunya bersama Kim Ji Won, maka pihak agensi yang membawahi Ji Chang Wook memberikan klarifikasinya.

Agensi membenarkan jika aktornya mendapat tawaran drama Annarasumanara, namun pihaknya masih belum memutuskan hasilnya. Akankah bergabung atau tidak, masih belum ada konfirmasi. Drama Korea Annarasumanara garapan Netflix ini diadatasi dari webtoon populer.

Aktor yang lahir pada 1987 ini mendapatkan tawaran drama baru yang seharusnya membuat penggemarnya bahagia, namun justru menuai pro dan kontra. Penggemarnya memiliki pendapatnya sendiri terkait dengan tawaran tersebut.

Baca Juga: Rekomendasi Drama Korea Terbaru Tayang di Netflix, Wajib Ditonton!

Hal ini karena aktor yang pernah bermain drama bersama Park Min Young ini pernah beberapa kali mendapatkan drama yang kurang populer dan kurang menarik perhatian.

Padahal untuk masalah kemampuannya, sudah tidak dapat diragukan lagi. Sehingga sayang sekali jika aktor berbakat seperti ini harus mendapatkan drama yang kurang populer. Drama Korea Annarasumanara mendapat banyak tanggapan dari publik. Banyak yang mendukung, namun ada pula yang mengkritiknya.

Sebelumnya, Ji Chang Wook pernah membintangi Melting Me Softly dengan Won Ji Ah, namun drama yang satu ini kurang banyak peminatnya sehingga mencetak rating yang terbilang rendah.

Lalu belum lama ini, ia juga menjadi pemeran utama untuk Backstreet Rookie bersama Kim Yoo Jung, namun lagi-lagi dramanya kurang menarik. Justru menuai kontroversi karena tidak sesuai dengan ekspektasi penontonnya.

Dengan menerima tawaran ini, nantinya akan menjadi obat kerinduan penggemar dengan akting Ji Chang Wook yang apik dalam genre aksi. Lihat saja drama The K2 dan Healer yang sukses menyuguhkan tontonan yang apik.

Penonton berharap drama yang akan Ji Chang Wook perankan menjadi tontonan yang berkualitas. Sehingga bisa menjadi tayangan yang banyak peminatnya dan mendapatkan rating yang baik. Meski kemampuan aktingnya sangat berkualitas, namun harus mendapatkan alur cerita yang terbaik pula dalam drama Korea Annarasumanara. (R10/HR-Online)

Editor: Ndu

Motorola Moto Book 60, Laptop Tipis dan Bertenaga

Motorola Moto Book 60, Laptop Tipis dan Bertenaga

Saat dunia teknologi bergerak makin cepat, kebutuhan akan perangkat ringkas tapi bertenaga juga meningkat. Laptop bukan lagi sekadar alat kerja, tapi juga teman produktivitas...
Air Sungai Ciputrahaji Meluap, Ratusan Rumah di Dusun Pongporang Ciamis Terendam Banjir

Air Sungai Ciputrahaji Meluap, Ratusan Rumah di Dusun Pongporang Ciamis Terendam Banjir

harapanrakyat.com,- Hujan deras yang mengguyur wilayah Ciamis selatan membuat air Sungai Ciputrahaji meluap. Akibatnya, ratusan rumah warga Dusun Pongporang, Desa Sindangrasa, Kecamatan Banjaranyar, Kabupaten...
Soal Target PAD Parkir di Pangandaran Tahun 2024, Ini Saran DPRD

Soal Target PAD Parkir di Pangandaran Tahun 2024, Ini Saran DPRD

harapanrakyat.com,- Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Pangandaran, Jawa Barat, pertanyakan target PAD parkir yang tidak tercapai pada tahun 2024 lalu. Sebagaimana diketahui, retribusi...
Lima Fakta Kemenangan Persib Bandung Vs Bali United

Lima Fakta Kemenangan Persib Bandung Vs Bali United

Sejumlah fakta menarik tercatat kala Persib Bandung meraih kemenangan atas Bali United dengan skor 2-1. Laga pekan ke-29 Liga 1 tersebut, tersaji pada Jumat...
Jadi Ketua MUI Kota Banjar 2025-2030, Muin Abdurrohim Dukung Apa Saja yang Pemkot Programkan

Jadi Ketua MUI Kota Banjar 2025-2030, Muin Abdurrohim: Siap Dukung Program Pemkot

harapanrakyat.com,- KH Muin Abdurrohim terpilih menjadi Ketua Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kota Banjar, Jawa Barat, periode 2025-2030 secara aklamasi. Pengasuh Pondok Pesantren Miftahul Huda...
Pohon Tumbang Sempat Tutup Jalan Raya Pamarican Ciamis

Pohon Tumbang Sempat Tutup Jalan Raya Pamarican Ciamis

harapanrakyat.com,- Jalan Raya Pamarican-Banjar tepatnya di Gunung Putri, Desa Sukajaya, Kecamatan Pamarican, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, sempat tertutup akibat pohon tumbang. Perisitwa itu terjadi...