Sabtu, April 5, 2025
BerandaBerita CiamisAngka Partisipasi Pilkades Serentak Ciamis Tinggi Meski Pandemi

Angka Partisipasi Pilkades Serentak Ciamis Tinggi Meski Pandemi

Berita Ciamis (Harapanrakyat.com),- Angka partisipasi masyarakat pada Pilkades serentak Ciamis, Jawa Barat, tinggi. Masyarakat tetap antusias dalam memilih kepala desa meski dalam kondisi Pandemi Covid-19.

“Angka partisipasi bisa saya katakan sangat luar biasa. Padahal dalam kondisi pandemi Covid-19 ini, partisipasi masyarakat untuk memilih kepala desa tidak surut,” ujar Sekdis Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMD) Kabupaten Ciamis Dian Budiyana, Selasa  (22/12/2020).

Berdasarkan data yang masuk dari 143 desa yang mengikuti Pilkades serentak 2020, angka partisipasi Pilkades serentak Ciamis mencapai angka 75,28 persen.

Menurut Budiana, keikutsertaan masyarakat dalam memilih kepala desa sangat penting.Hal tersebut menunjukkan bahwa masyarakat benar-benar menginginkan wilayahnya maju. Dengan kepemimpinan kepala desa baru, masyarakat berharap banyak untuk kemajuan dari mulai infrastruktur hingga perekonomian.  

“Masyarakat menginginkan pemimpin yang benar-benar terlahir dari sebuah proses demokrasi  hasil pilihan mayoritas masyarakatnya. Sehingga diharapkan partisipasi aktif tersebut dapat membawa perubahan ke arah pembangunan yang lebih baik kedepannya,” ungkapnya.

Budiyana menjelaskan walaupun dalam masa Pandemi Covid-19, pelaksanaan Pilkades serentak Ciamis menerapkan protokol kesehatan yang cukup ketat sehingga partisipasi tetap tinggi.

“Alhamdulilah, dari hasil monitoring pada pelaksanaan Pilkades serentak  kemarin berjalan lancar dan mematuhi protokoler kesehatan.  Mudah-mudahan setelah pelaksanaan Pilkades ini selesai tidak ada kasus positif dari klaster Pilkades. Semua masyarakat aman dan sehat,” pungkasnya.  (Fahmi/R9/HR-Online)

Editor : Dadang  

Sejarah Tumenggung Kopek, Jejak yang Penuh Misteri

Sejarah Tumenggung Kopek, Jejak yang Penuh Misteri

Tidak semua tokoh besar mendapat tempat dalam buku sejarah Indonesia. Beberapa nama tetap hidup melalui cerita lisan yang diwariskan turun-temurun. Sejarah Tumenggung Kopek adalah...
Nissan Micra EV 2025, Transformasi Ikonik ke Era Listrik

Nissan Micra EV 2025, Transformasi Ikonik ke Era Listrik

Nissan baru saja memperkenalkan generasi terbaru dari Nissan Micra EV 2025. Mobil Nissan terbaru tersebut kini bertransformasi menjadi kendaraan listrik sepenuhnya. Nissan Micra atau...
Pemandian Air Panas

Menikmati Wisata Pemandian Air Panas Cileungsing Sumedang Saat Libur Lebaran

harapanrakyat.com,- Obyek wisata Pemandian Air Panas Cileungsing di Cilangkap, Kecamatan Buahdua, Sumedang, Jawa Barat, kembali menarik ribuan wisatawan pada libur Lebaran 2025. Destinasi wisata ini...
Obyek Wisata Sepi Pengunjung

Obyek Wisata Sepi Pengunjung Saat Libur Lebaran, Wali Kota Banjar: Perlu Ada Perubahan

harapanrakyat.com,- Wali Kota Banjar, Jawa Barat, Sudarsono, menanggapi perihal sejumlah obyek wisata sepi pengunjung pada momen libur Lebaran 2025. Sudarsono mengatakan, Pemerintah Kota Banjar ke...
Ulefone Armor 30 Pro Rilis dengan Inovasi dan Fitur Canggih

Ulefone Armor 30 Pro Rilis dengan Inovasi dan Fitur Canggih

Ulefone baru saja merilis Armor 30 Pro, sebuah smartphone tangguh yang menggabungkan daya tahan luar biasa dengan teknologi terkini. Dirancang khusus untuk pengguna yang...
Pergerakan Tanah di Neglasari

Pergerakan Tanah di Neglasari Ciamis, Sejumlah Rumah dan Jalan Desa Alami Kerusakan

harapanrakyat.com,- Akibat adanya pergerakan tanah di Neglasari, Kecamatan Pamarican, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, beberapa rumah warga mengalami kerusakan. Selain itu, ruas jalan desa juga mengalami...