Jumat, April 18, 2025
BerandaBerita PangandaranAnggota PPS di Padaherang Pangandaran Terkonfirmasi Positif Covid-19

Anggota PPS di Padaherang Pangandaran Terkonfirmasi Positif Covid-19

Berita Pangandaran, (harapanrakyat.com),- Akibat seorang anggota PPS Desa Padaherang terkonfirmasi positif covid-19 membuat kantor desa dan 2 sekolah tutup untuk sementara.

Kades Padaherang, Iman Suwangsa Hendra Komara, mengatakan, penutupan sementara itu merupakan inisiatif pihaknya untuk mensterilkan tempat tersebut guna penyemprotan disinfektan.

“Pembelajaran tatap muka SDN 3 dan SDN 4 Padaherang sementara terhenti dulu akibat adanya kasus covid-19,” katanya, Jum’at (4/12/2020).

Adapun pasien yang positif tersebut sudah dibawa ke RSU Pandega sekitar pukul 06.30 WIB guna perawatan dan isolasi.

Sementara itu, Ketua PPK Kecamatan Padaherang, Endi Suhendi, membenarkan salah satu penyelenggara pemilu tingkat desa yang berkedudukan sebagai sekretaris positif covid-19.

“Memang benar ada 1 petugas PPS yang potif yang mana posisinya sebagai sekretaris,” singkat Endi.

Baca juga: Jelang Pemungutan Suara Pilkada Pangandaran, Panwascam Ikuti Bimtek

Alat Tes PC di Pangandaran Habis

Terpisah, Kepala Labkesda Pangandaran, Aang Saeful Rahmat, mengungkapkan saat ini pihaknya tengah menunggu bantuan logistik tes swab yang lengkap dari BNPB.

Menurutnya, per hari ini sampling hasil tes dikirim ke Labkes Provinsi. Karena Sabtu dan Minggu libur, maka akan menunggu hasil tes terbaru pada Senin mendatang.

“Padahal dari APBD merencanakan sebanyak 1000 tes hingga Desember 2020 nanti. Namun ternyata sudah habis. BNPB pun memberikan alternatif dan akan mengirimkan bantuan dalam waktu dekat,” kata Aang.

Sejuah ini sudah hampir 7000 lebih tes swab yang menunjukkan 1 persen dari jumlah penduduk Pangandaran.

Aang menyebut, semakin banyak tes akan semakin bagus, terlebih Pangandaran merupakan daerah wisata yang mana banyak tamu datang dari luar.

“Sabtu dan Minggu kita tes secara acak untuk mendapatkan sampling dan Alhamdulillah sampai saat ini belum ada yang positif dari sektor pariwisata. Sementara sebaran sekarang itu berasal dari antar warga maupun yang dari luar kota,” pungkasnya. (Mad/R6/HR-Online)

Editor: Muhafid

Polres Ciamis Ungkap Identitas Jenazah Perempuan yang Ditemukan Tewas di Kosan 

Polres Ciamis Ungkap Identitas Jenazah Perempuan yang Ditemukan Tewas di Kosan 

harapanrakyat.com,- Identitas jenazah perempuan yang ditemukan di kamar kosan di Lingkungan Pabuaran, Kelurahan Ciamis, Kecamatan Ciamis, Kabupaten Ciamis akhirnya terungkap. Hal itu setelah polisi melakukan...
Pegawai Minimarket di Garut Diduga Jadi Korban Hipnotis, Uang Puluhan Juta Raib

Pegawai Minimarket di Garut Diduga Jadi Korban Hipnotis, Uang Puluhan Juta Raib

harapanrakyat.com,- Seorang pegawai minimarket di Garut, Jawa Barat menjadi korban hipnotis pelaku kejahatan. Uang sebesar Rp 30 juta milik perusahaan yang niatnya untuk setor...
Pembangunan IKN Tahap II

Pembangunan IKN Tahap II Dimulai, Segini Pemerintah Gelontorkan APBN

harapanrakyat.com,- Pembangunan IKN tahap II untuk periode 2025-2029 resmi dimulai. Pemerintah menggelontorkan dana untuk pembangunan lanjutan Ibu Kota Nusantara ini sebesar Rp 48,8 triliun...
kepastian hukum dunia usaha

Apindo Harapkan Gubernur Jawa Barat Berikan Kepastian Hukum Dunia Usaha

harapanrakyat.com - Apindo mengharapkan Gubernur Jawa Barat Dedi Mulyadi memberikan kepastian hukum dunia usaha. Sebab, Apindo menyayangkan akan tidak konsistennya penerapan regulasi di Jawa...
pkl jalan banda

Ratusan Personel Gabungan Satpol PP Tertibkan PKL di Jalan Banda Bandung

harapanrakyat.com - Personel gabungan Satpol PP Kota Bandung dan Satpol PP Jawa Barat menertibkan sejumlah PKL di kawasan Jalan Banda, termasuk GOR Saparua. Baca Juga...
Wajah baru Melly Goeslaw

Wajah Baru Melly Goeslaw Disorot Netizen, Oplas atau Efek Operasi Bariatrik?

harapanrakyat.com,- Melly Goeslaw, penyanyi senior sekaligus anggota DPR RI, kembali menarik perhatian netizen. Kali ini, bukan karena karya musiknya, tapi karena perubahan drastis pada...