Kamis, April 17, 2025
BerandaBerita CiamisSyukuri Hasil Panen, KTNA Kecamatan Kawali Ciamis Rayakan HKP ke-48

Syukuri Hasil Panen, KTNA Kecamatan Kawali Ciamis Rayakan HKP ke-48

Berita Ciamis (harapanrakyat.com),- Syukuri hasil panen, KTNA Kecamatan Kawali, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, merayakan Hari Krida Pertanian (HKP) ke-48 tahun 2020 di halaman Kantor Kecamatan Kawali, Sabtu (07/11/2020).

Kelompok Tani Nelayan Andalan (KTNA) Kecamatan Kawali menggelar perayaan HKP sebagai bentuk rasa syukur atas hasil yang telah pihaknya peroleh.

Kepala UPTD Pertanian, H. Suparliana, mengatakan, HKP merupakan hari besar bagi pertanian yang pelaksanaannya setiap satu tahun sekali.

“Hari Krida Pertanian pada hakekatnya merupakan hari bersyukur, hari berbangga hati. Sekaligus pula sebagai hari mawas diri,” katanya.

Baca Juga : Peringati HKP, Sakola Motekar Ciamis Luncurkan Gerakan Bertani Itu Keren

Ia pun menjelaskan, HKP sebagai hari bersyukur karena masyarakat pertanian selalu membuat perhitungan atas hasil usaha yang mereka peroleh. Selanjutnya, petani juga berbangga hati atas prestasi dan hasil yang telah mereka raih setelah satu tahun penuh bekerja.

“Selain itu, HKP juga merupakan hari penghargaan kepada orang, keluarga, serta masyarakat yang berjasa pada sektor pertanian,” terang Suparliana.

Sementara itu, Kabid. Penyuluhan DPKP Kabupaten Ciamis, Dedi Bahrudin, menambahkan, perayaan HKP ke-48 merupakan momentum memperingati keberhasilan pembangunan pertanian. Juga sebagai ajang pengembangan minat dan bakat generasi muda terhadap sektor pertanian.

“Mengingat sekarang ini masih dalam masa pandemi Covid-19, maka untuk keselamatan KTNA se-Kabupaten Ciamis, pelaksanaan HKP berlangsung oleh masing-masing kecamatan. Namun tetap harus melaksanakan protokol kesehatan,” kata Dedi. (Dji/R3/HR-Online)

Editor : Eva Latifah

efisiensi belanja

Terkait Inpres Efisiensi, Pemkot Cimahi Pangkas Sejumlah Pos Anggaran Belanja

harapanrakyat.com - Pemkot Cimahi, Jawa Barat, siap menjalankan  instruksi Presiden Prabowo Subianto Nomor 1 Tahun 2025 tentang efisiensi belanja. Saat ini, Pemkot Cimahi telah...
Dugaan Putri Anne Pindah Agama, Inilah Fakta Sebenarnya

Dugaan Putri Anne Pindah Agama, Inilah Fakta Sebenarnya

Dugaan Putri Anne pindah agama jadi perbincangan hangat baru-baru ini. Ya, Putri Anne akhir-akhir ini memang menuai kontroversi. Apapun yang artis Indonesia ini lakukan...
Bapenda Ciamis Gencar Tingkatkan Pendapatan Asli Daerah dari Pajak Bumi dan Bangunan

Bapenda Ciamis Gencar Tingkatkan Pendapatan Asli Daerah dari Pajak Bumi dan Bangunan

harapanrakyat.com,- Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) Ciamis, Jawa Barat, gencar meningkatkan pendapatan asli daerah (PAD), salah satunya dari sektor pajak. Seperti kerja sama dengan Kelurahan...
PSSI Belum Putuskan Pelatih Timnas Indonesia untuk SEA Games

Belum Putuskan Pelatih Timnas Indonesia untuk SEA Games, PSSI: Masih Pertimbangan

Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) mengaku masih belum melakukan persiapan menyambut SEA Games 2025. Termasuk perihal penentuan siapa yang menjadi pelatih timnas Indonesia...
Tyronne del Pino Absen di Laga Persib Bandung vs Bali United

Tyronne del Pino Absen di Laga Persib Bandung vs Bali United

Tyronne del Pino harus absen saat pertandingan Persib Bandung vs Bali United pada Jumat (18/4/2025) di Stadion Gelora Bandung Lautan Api. Tentunya dengan absennya...
Jumlah Guru ASN Kurang, Tenaga Honorer Jadi Andalan di Ciamis

Jumlah Guru ASN Kurang, Tenaga Honorer Jadi Andalan di Ciamis

harapanrakyat.com,- Dinas Pendidikan Ciamis, Jawa Barat, menyebut kebutuhan guru ASN yang masuk rekomendasi Menpan RB sebanyak 8.541 orang, sedangkan yang ada hanya 6.145 orang....