Senin, Maret 31, 2025
BerandaBerita TerbaruSinopsis film Alter Me, Film Terbaru Filipina yang Tayang di Netflix

Sinopsis film Alter Me, Film Terbaru Filipina yang Tayang di Netflix

Sinopsis film Alter Me merupakan sebuah kisah film asal Filipina yang mengusung genre komedi romantis.

Cerita dalam film ini pun hadir dengan besutan sutradara RC Delos Reyes dengan menghadirkan banyak pemeran film. Seperti Enchong Dee, JC Santos, Jasmin Curtis Smith, dan masih banyak lagi.

Hadir dengan 1 jam 31 menit, Alter Me menjadi pilihan tayangan terbaru yang telah rilis pada saluran platform streaming Netflix tanggal 14 November 2020 silam.

Selebihnya, kisah yang menarik mereka sajikan dengan mengisahkan percintaan dua sejoli, seorang HRD dengan pria penghibur.

Sinopsis film Alter Me

Kisah dalam film ini bercerita tentang Aimee (Jasmine Curtis Smith) yang kesulitan mencari pasangan. Terdapat banyak sekali jenis media sosial yang dapat orang-orang gunakan dengan fungsi yang berbeda-beda.

Mulai dari bertukar foto, video atau hanya untuk sekedar menyambung kata dan ucapan. Bahkan, sampai pada penggunaan media sosial untuk mencari pasangan.

Aimee pun demikian, ia menuruti saran temannya untuk mencari jodoh melalui platform tersebut. Ia dapat mencari seorang pria dengan menggunakan media sosial.

Baca Juga: Sinopsis Indonesia Melbourne Rewind Kisah Asmara Max dan Laura

Sebelum ia berjumpa dengan seorang pria, Aimee pun melakukan latihan dalam berkomunikasi. Hal tersebut ia lakukan demi kelancaran hubungannya kelak, sebab akhir-akhir ini ia sangat kesulitan untuk berkomunikasi dengan cara yang baik terhadap orang lain.

Hingga pada suatu malam dalam sinopsis film Alter Me, Aimee melakukan kencan buta dalam sebuah kamar hotel. Aime menunggu dengan cemas. Tak lama setelah ia sampai dalam kamar tersebut, muncul seorang pria yang memakai topeng yang menutupi matanya.

Hal tersebut Aimee bayangkan seperti dalam sebuah kisah kencan buta. Saat itu, Aimee pun berjalan mendekati sang pria tersebut. namun, ia tersandung dan menabrak pria tersebut.

Kejadian saling pandang pun terjadi. hal tersebut menyadarkan Aimee jika pria yang ada di depan matanya tersebut adalah Uno (Enchong Dee), teman lamanya. Kemudian, sejak saat itulah kisah pertemanan mereka pun kembali terjalin.

Bahkan, Aimee menawarkan Uno untuk memandunya dalam berkomunikasi secara baik dengan orang lain. Aimee menginginkan hubungannya dengan orang-orang sekitar terjalin dengan baik.

Kisah Asmara Uno dan Aimee

Kondisinya dalam sinopsis film Alter Me bukan tanpa sebab. Aimee memiliki trauma masa silam dan membuatnya kesulitan berkomunikasi dengan orang lain, terutama kepada lawan jenis. Akhirnya, Uno menerima penawaran tersebut.

Ia mulai mengajari Aimee cara berbicara yang baik. Mulai dari cara tersenyum yang nantinya akan menjadikan orang lain dapat senang melihatnya. Kemudian, Uno juga mengubah cara berpakaian Aimee dan masih banyak lagi hal-hal yang Uno ajarkan.

Perilaku yang telah Aimee pelajari dari Uno mampu memberikan dampak positif untuk hubungannya dengan orang-orang sekitar dan menjadikan hubungan menjadi lebih baik.

Baca Juga: Sinopsis Film His House, Saat Rasa Bersalah Menghantui

Akan tetapi tanpa mereka duga sebelumnya, dalam sinopsis film Alter Me, hubungan pertemanan tersebut memunculkan benih-benih asmara antara keduanya. Pada saat itu terjadi, muncullah seseorang yang dahulu pernah membuat Aimee patah hati dan meminta maaf pada Aimee.

Pria itu ingin menjalin kembali hubungannya yang dahulu rusak, dan seketika kedamaianan hati yang Aimee rasakan kembali terusik.

Lantas, bagaimana kisah mereka selanjutnya? Dapatkah Aimee dan Uno menjalin kembali hubungan setelah terusik kehadiran pria masalalu Aimee? Saksikan selengkapnya dalam sinopsis film Alter Me melalui saluran streaming film favorit anda, Netflix.

Film Netflix Terbaru

Netflix kembali menghadirkan sebuah film yang layak untuk penggunanya saksikan. Kali ini datang dari karya film asal Filipina yang menghadirkan cerita menarik, sebuah drama romantis yang berbalut komedi segar.

Sang sutradara RC Delos Reyes merupakan seorang sutradara populer yang juga pernah mengarahkan film Love the Way U Lie tahun 2020, dan juga Mary, Marry Me tahun 2018.

Pemeran Film

Alter Me menjadi salah satu tayangan terbaru Netflix dalam situasi pandemi yang belum berhenti. Dengan hal tersebut, menonton film menjadi lebih leluasa dan mengasyikkan. Apalagi, bintang serta cerita film terlihat sangat menarik.

Kali ini, film asal Filipina ini hadir dengan menunjukkan kemampuan akting para bintangnya, seperti Enchong Dee sebagai Uno dan Jasmin Curtis Smith sebagai Aimee.

Selain itu, dalam sinopsis film Alter Me terdapat bintang JC Santos, Royce Cabrera, Via Antonio, Kate Alejandrino, Richard Quan, Victor Silayan, dan Rhed Bustamante. (R10/HR-Online)

Ular Bertaring Tiga, Mutasi Langka yang Makin Berbahaya

Ular Bertaring Tiga, Mutasi Langka yang Makin Berbahaya

Ular selalu punya cara mengejutkan dunia. Kali ini, ada seekor ular yang bikin heboh karena memiliki tiga taring berbisa. Mutasi ular bertaring tiga ini...
Cara Memperbesar Keyboard HP Oppo dengan Fitur Kustomisasi

Cara Memperbesar Keyboard HP Oppo dengan Fitur Kustomisasi

Cara memperbesar keyboard HP Oppo dapat pengguna lakukan melalui fitur pengaturan yang memungkinkan pengguna untuk menyesuaikan tampilan papan ketik sesuai dengan preferensi mereka. Fitur...
Oli Kental untuk Motor Tua, Bantu Jaga Mesin Tetap Awet

Oli Kental untuk Motor Tua, Bantu Jaga Mesin Tetap Awet

Motor tua memiliki karakter mesin yang berbeda dari motor keluaran baru. Setelah bertahun-tahun pengendara gunakan, bagian dalam mesinnya mengalami keausan. Celah antar komponen juga...
ASUS ExpertBook B1 2025, Laptop Modern dengan Performa Gahar

ASUS ExpertBook B1 2025, Laptop Modern dengan Performa Gahar

ASUS ExpertBook B1 2025 segera hadir dan berhasil menarik perhatian. Laptop ASUS ini menjadi pilihan terbaik bagi yang mencari perangkat dengan layar luas. Di...
Realme 14T Siap Rilis di Tanah Air Berbekal Baterai 6000 mAh

Realme 14T Siap Rilis di Tanah Air Berbekal Baterai 6000 mAh

Realme kembali bersiap memperkenalkan smartphone 5G murah terbaru mereka di Indonesia, yaitu Realme 14T. Perangkat ini digadang-gadang akan menjadi pesaing serius bagi Samsung Galaxy...
Polres Sumedang bubarkan takbir keliling yang berubah arogan dan bawa minuman keras

Polres Sumedang Bubarkan Takbir Keliling yang Berubah Arogan dan Bawa Miras

haraoanrakyat.com,- Bukannya takbiran dengan khusyuk, puluhan pemuda rombongan takbir keliling, justru kedapatan membuat onar dan nyaris bentrok dengan rombongan lainnya di Jalan Mayor Abdurrahman,...