Jumat, April 18, 2025
BerandaBerita TasikmalayaSempat Ditutup, RSUD dr Soekardjo Tasikmalaya Kembali Buka IGD

Sempat Ditutup, RSUD dr Soekardjo Tasikmalaya Kembali Buka IGD

Berita Tasikmalaya (Harapanrakyat.com),- Setelah sempat ditutup karena ada salah satu tenaga kesehatan (Nakes) yang terkonfirmasi positif Covid-19. Pelayanan di Instalasi Gawat Darurat (IGD) RSUD dr Soekardjo Kota Tasikmalaya, akhirnya kembali buka Selasa (03/11/2020) malam.

Wadir Pelayanan RSUD dr Soekardjo dr Budi Tirmadi membenarkan hal tersebut. Ia mengatakan, setelah melalui proses protokol kesehatan pelayanan IGD kembali berjalan.

“Insyaalloh pelayanan ruang IGD akan berjalan seperti semula malam ini (Selasa, 3 November 2020), mulai sekitar pukul 21.00 WIB,” ungkapnya.

Budi menjelaskan adapun untuk tenaga pelayanan, pihaknya akan memperbantukan Nakes dari ruangan lain. Karena saat ini, tenaga khusus dari ruang IGD masih menunggu hasil swab dan menjalani isolasi mandiri.

“Pelayanan untuk ruang IGD RSUD dr Soekardjo Tasikmalaya akan terus berjalan, dan kita akan perbantukan tenaga dari ruangan lain. Sementara Nakes yang dari  IGD masih menunggu hasil dari swab,” jelasnya.

Sebelumnya, Seorang tenaga kesehatan (Nakes)  RSUD dr Soekardjo, Jawa Barat terkonfirmasi positif Covid-19. Pihak manajemen terpaksa mulai menutup layanan ruang Instalasi Gawat Darurat (IGD) dan ruang Dahlia mulai Senin (2/11/2020).

Baca Juga: Nakes Positif Covid-19, IGD RSUD dr Soekardjo Tasikmalaya Tutup

Namun dengan berbagai pertimbangan dan pentingnya memberikan pelayanan terhadap masyarakat, maka pihak manajemen kembali membuka layanan.

Budi berpesan kepada masyarakat untuk tetap menjalankan protokol kesehatan 3M. Bagi yang akan ke RSUD dr Soekardjo Tasikmalaya harus memakai masker, menjaga jarak dan mencuci tangan terlebih dahulu. Ini sebagai salah satu upaya antisipasi terhadap penularan Covid-19. (Apip/R9/HR-Online)

Editor: Dadang

RT Ungkap Sosok Perempuan yang Ditemukan Tewas Mengenaskan di Kosan Ciamis

RT Ungkap Sosok Perempuan yang Ditemukan Tewas Mengenaskan di Kosan Ciamis

harapanrakyat.com,- Warga Lingkungan Pabuaran, Jalan Iwa Kusuma Soemantri, Kelurahan Kertasari, Kecamatan Ciamis, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat geger. Pasalnya seorang perempuan ditemukan tewas dalam kondisi...
Penemuan Jasad Perempuan di Kamar Kosan Ciamis

Misteri Penemuan Jasad Perempuan di Kosan Ciamis, Polisi: Korban Terbungkus Sepre, Kepala Terlilit Lakban

harapanrakyat.com,- Polres Ciamis saat ini masih mendalami penemuan jasad perempuan di kamar kosan di Lingkungan Pabuaran, Kelurahan Ciamis, Kecamatan Ciamis, Jawa Barat, Kamis (17/4/2025)...
Penghuni kamar kos tempat ditemukannya mayat perempuan terbungkus sepre di Ciamis

Tetangga Bongkar Penghuni Kamar Kos Tempat Ditemukannya Mayat Terbungkus Sepre di Ciamis

harapanrakyat.com,- Tetangga bongkar penghuni kamar kos tempat ditemukannya mayat perempuan terbungkus sepre di Lingkungan Pabuaran di Kelurahan Ciamis, Kecamatan Ciamis, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat....
Penemuan mayat perempuan terbungkus sepre di Ciamis

Keterangan Polisi terkait Penemuan Mayat Perempuan Terbungkus Sepre di Ciamis

harapanrakyat.com,- Sejumlah warga digegerkan dengan adanya penemuan mayat perempuan terbungkus sepre di salah satu kamar kosan yang berada di Lingkungan Pabuaran, Jalan Iwa Kusuma...
Penemuan mayat perempuan terbungkus sepre di kosan Ciamis

Geger Penemuan Mayat Terbungkus Sepre di Kosan Ciamis, Korban Pembunuhan?

harapanrakyat.com,- Warga di sekitar kosan Jalan Iwa Kusuma Soemantri, Kelurahan Kertasari, Kecamatan Ciamis, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat dikejutkan dengan penemuan mayat perempuan terbungkus kain...
Respon Wali Kota Banjar Soal Warga yang Tagih Janji Program Kartu Berdaya

Respon Wali Kota Banjar Soal Warga yang Tagih Janji Program Kartu Berdaya

harapanrakyat.com,- Wali Kota Banjar, Jawa Barat, Sudarsono menanggapi perihal warga di Kelurahan Hegarsari, Kecamatan Pataruman. Mereka mempertanyakan kejelasan dan realisasi program Kartu Berdaya. Bahkan...