Microsoft Surface Go 2 hadir untuk mengatasi kekurangan yang terjadi pada pendahulunya. Sehingga bisa memberikan jawaban kepada konsumennya guna menghadirkan produk yang berkualitas dan nyaman untuk bekerja.
Produk yang terbaru dari Microsoft ini termasuk produk hybrid yang terlihat ramping, namun memiliki kecepatan yang mumpuni dengan daya tahan lebih baik. Hal ini karena Microsoft telah mendapatkan cara untuk menghadirkan tampilan yang lebih besar dengan bezel tipis.
Produk tablet mungkin bukan menjadi produk yang banyak orang cari, terutama ketika masa pandemi seperti sekarang ini, namun nampaknya Microsoft pandai dalam membaca pasarnya. Sehingga masih mendapatkan tempat untuk produknya kali ini. Dengan banyak pembaharuan, membuat tablet ini layak menjadi milik anda.
Microsoft Surface Go 2
Kehadiran produk yang memiliki layar hanya 10,5 inci sangat baik untuk menyaksikan konten dengan menggunakan produk portabel. Sehingga sangat mudah untuk membawa produk kemana dan kapan saja. Terlebih dengan kelebihan bagian kameranya yang memberikan kualitas terbaik untuk foto dan video.
Baca Juga : Laptop LG Gram 17 Untuk Kerja Profesional dan Multitasking
Bukan hanya itu saja, kapasitas baterainya juga meningkat dari sebelumnya sehingga pengguna tidak perlu repot membawa charger untuk pengisian baterainya. Kehadiran tablet Microsoft Surface Go 2 yang satu ini menjadi pilihan yang tepat untuk penggunaan harian dan kerja.
Baterainya bisa bertahan sampai 11 jam 39 menit untuk penggunaan standar. Sehingga nyaman ketika anda bawa kemana saja. Untuk harga yang produk ini bawa sama seperti produk sebelumnya dengan model utamanya WiFi.
Baca Juga : Laptop MSI Modern 14, Pilihan Warna Memukau Dengan Performa Baik
Lalu CPU Intel Pentium Gold 4425Y dengan RAM 4GB serta penyimpanan menggunakan 64GB eMMC. Namun jika anda menginginkan RAM yang lebih, maka bisa menggunakan RAM 8GB dengan penyimpanan yang bisa anda gandakan pula menjadi 128GB.
Versi kedua lebih tinggi dengan CPU Intel Core m3-8100Y untuk generasi ke-8 menggunakan RAM 8GB serta penyimpanan SSD 128GB. Jika menggunakan versi ini, maka anda harus menggunakan model 4G LTE ketika berada di luar rumah untuk sambungan internetnya.
Tampilan
Microsoft Surface Go 2 mempertahankan dimensi untuk fisik produknya dengan memperluas tampilan Surface yang semula 10 inci menjadi 10,5 inci dan memangkas bezelnya sehingga lebih tipis.
Dengan bingkai produk yang lebih sempit, namun layarnya cukup tebal dan sesuai standar saat ini. Bagian belakangnya menggunakan sandaran yang memiliki sasis magnesium perak dengan memamerkan logo dari produk tersebut.
Baca Juga : Surface Laptop Go, Produk Microsoft Terbaru Menggunakan eMMC
Pada bagian atasnya ada tombol fisik untuk volume dan tombol daya. Meski hadir dengan tampilan lebih sederhana, namun termasuk dalam kelas premium. Lantaran memiliki kickstand yang bisa diputar sampai 360 derajat sehingga membuat tablet ini lebih fungsional.
Produk ini memiliki berat 1,2 pon dengan ukuran 9,7 X 6,9 X 0,3 inci dan port seperti USB type C, port Surface Connect, serta jack headphone. Selain itu, layar produk ini juga menggunakan layar sentuh yang sangat responsif pada Microsoft Surface Go 2.
Untuk bagian audionya menggunakan volume yang 100% tanpa distorsi dengan kualitas suara yang terbaik dan vokal yang terdengar jernih. Lalu terdapat detail midrange yang tidak berlebihan. Dengan performa yang mumpuni, bisa membantu anda menyelesaikan tugas dan menyaksikan video tanpa lag.
Kecepatan yang produk ini miliki untuk penyimpanan adalah dengan waktu 28 detik untuk menduplikasi data sebanyak 5GB. Hal ini sebanding dengan kecepatan transfer 180,5 megabyte untuk per detiknya pada Microsoft Surface go 2.
Kamera
Kamera yang ada dalam produk ini 5MP untuk bagian depan. Sedangkan untuk kamera belakang ada 8MP. Kedua kamera ini bisa merekam video sampai ukuran HD 1080p. Oleh karena itu, anda bisa mendapatkan hasil berkualitas dan tajam untuk videonya.
Kualitas yang terbaik untuk menghasilkan foto yang jernih akan memuaskan anda, terutama yang senang berfoto selfie dan video dengan menggunakan produk terbaru Microsoft ini.
Menariknya, kamera Microsoft Surface Go 2 ini sudah terhubung dengan fitur canggih dalam mengamankan data di dalam tablet ini. Teknologi IR berupa pengenalan wajah untuk terhubung dengan Windows Hello.
Fitur yang satu ini merupakan yang istimewa karena jarang anda temukan pada tablet lainnya. Fitur tersebut juga telah lulus uji secara sempurna dengan fungsinya. (R10/HR-Online)