Ayo jaga jarak, jangan kasih kendor! Pemerintah terus gencar melakukan sosialisasi akan pentingnya protokol kesehatan 3M. Seperti memakai masker, mencuci tangan pakai sabun dan air mengalir serta menjaga jarak.
Sementara terkait dengan jaga jarak, idealnya saat berinteraksi dengan orang lain adalah berjarak sekitar 2 meter. Sebab, dengan jarak seperti itu dapat menghindari dari droplet yang bisa terpercik maksimal kurang dari dua meter.
Selain itu, jaga jarak juga termasuk menghindari kerumunan. Sebab, tanpa adanya kerumunan, maka virus Corona ini bakal sulit berpindah. Dan itu sebagai bentuk memutus mata rantai penyebaran Covid-19.
Ayo jaga jarak, jangan kasih kendor!. Ingat selalu pesan Ibu 3M. Sebab, pelaksanaan 3M ini mempunyai keterkaitan satu sama lain dalam mencegah penyebaran virus Corona.
Oleh karena itu, meski Anda sudah melakukan jaga jarak aman, namun tetap wajib memakai masker. Selain itu juga lakukan PHBS atau pola hidup bersih dan sehat, seperti mencuci tangan pakai sabun dan air mengalir.
Ayo jaga jarak, jangan kasih kendor! Hal itu untuk kebaikan bersama. Jaga jarak bisa melindungimu dan menyelamatkan orang lain.
Jadi, jangan lupa untuk tetap terapkan protokol kesehatan ketika atau terpaksa keluar rumah. Dan selalu Ingat Pesan Ibu tentang 3M, jangan kendor.
#satgascovid19
#ingatpesanibu
#ingatpesanibuwajibpakaimasker
#ingatpesanibuwajibjagajarak
#ingatpesanibuwajibcucitangan
#wajibpakaimasker
#wajibjagajarak
#wajibjagajarakhindarikerumunan
Grafis : Adi Karyanto
Olah Data : Adi Karyanto