Selasa, April 22, 2025
BerandaBerita CiamisBerita BanjarsariDua Maling Motor Jadi Bulan-bulanan Warga Ciulu Ciamis

Dua Maling Motor Jadi Bulan-bulanan Warga Ciulu Ciamis

Berita Ciamis, (harapanrakyat.com),- Warga Desa Ciulu, Kecamatan Banjarsari, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, berhasil menangkap maling spesialis motor yang tengah beraksi, Kamis (26/11/2020).

Warga bukan hanya menangkap, namun kedua spesialis pencurian kendaraan bermotor itu hampir saja jadi ‘bulan-bulanan’ warga yang geram akan aksinya.

HR Online saat menghubungi Kepala Desa Ciulu, Ramli Mahmud, via sambungan telepon WhatsApp, membenarkan adanya kejadian tersebut.

Menurut Ramli, aksi kedua maling motor itu terjadi di Dusun Badak Jalu, Blok Citamiang. 

“Ya benar. Warga berhasil menangkap kedua pelaku di lokasi kejadian. Dan kini, Polsek Banjarsari sudah mengamankan keduanya,” katanya.

Saat warga mengetahui aksi pencurian tersebut, kedua maling pun langsung tancap gas. Karena tidak rela maling motor tersebut lolos, warga terus memburunya.

Bahkan, saat memburu kedua spesialis pencurian kendaraan bermotor tersebut, terjadi aksi kejar-kejaran mirip dalam film. Akhirnya, mereka tertangkap di wilayah perbatasan Kecamatan Mangunjaya.

“Kejadian awalnya, warga sempat mengintai dua orang pelaku. Pasalnya, gerak-gerik keduanya sangat mencurigakan,” tutur Ramli.

Setelah itu, lanjut Ramli, warga lainnya pun langsung bergerak dan mengepung dengan cara menutup semua akses jalan keluar.

“Dan saat pengintaian berlangsung, ternyata kecurigaan warga itu benar. Kedua pelaku melancarkan aksinya tengah mencoba membongkar paksa kunci motor milik warga,” imbuhnya.

Saat pelaku tengah berusaha membongkar kunci motor itulah, warga yang mengintai langsung melakukan gertakan, hingga kedua pelaku melarikan diri.

“Karena jalur keluar sudah ditutup semuanya oleh warga, alhasil pelarian pelaku pun kandas dan berakhir dikeroyok warga,” katanya.

Selain warga Desa Ciulu yang melakukan pengeroyokan, kata Ramli, masa dari luar daerah pun ikutan memberikan ‘pelajaran keras’ terhadap kedua maling motor, hingga keduanya babak belur setelah warga menghajarnya.

“Beruntung aksi massa tadi berhasil kita lerai. Sehingga, kedua pelaku bisa lolos dari maut. Keduanya kini sudah kami serahkan ke pihak Polsek Banjarsari,” terangnya.

Warga Ciulu Ciamis Geram Banyaknya Kasus Maling Motor

Aksi pengintaian gerombolan maling spesialis kendaraan roda dua, akibat warga sudah resah dengan maraknya kejadian pencurian kendaraan bermotor secara berturut-turut.

Menurut Ramli, kejadian hilangnya kendaraan bermotor di Ciulu ini, sudah yang ke empat kalinya. Dan yang terakhir, warga berhasil mengamankan pelakunya.

Sebelumnya, kata Ramli, warga Ciulu selalu geger dengan adanya kejadian kehilangan sepeda motor. “Sehingga kami berinisiatif untuk melakukan pengintaian berkala,” katanya.

Pertama kali, pengintaian pelaku berhasil lolos dan membawa kabur motor. Kemudian pengintaian kedua kalinya juga lolos. Dan ketiga kalinya pelaku maling motor sempat kepergok, namun lagi-lagi berhasil lolos.

“Nah, untuk yang keempat kalinya ini, warga meningkatkan barisan. Sehingga pelaku berhasil diamankan,” terang Ramli. (Suherman/R5/HR-Online)

Editor : Adi Karyanto

Cara Cek Layar iPhone Kena Dead Pixel dan Solusinya

Cara Cek Layar iPhone Kena Dead Pixel dan Solusinya

Cek layar iPhone kena dead pixel bisa membantu pengguna untuk menemukan solusinya. Hal ini karena pengguna iPhone pasti sulit untuk mengatasinya jika tidak tahu...
Juara Liga 1 Indonesia

Sedikit Lagi Menuju Juara Liga 1 Indonesia, Persib Bandung Hanya Butuh 8 Poin

Liga 1 Indonesia musim ini tampaknya tengah menjadi persaingan antar beberapa tim. Salah satunya Persib Bandung yang hanya membutuhkan delapan poin agar bisa mengunci...
Reaktivasi Jalur Rel Kereta Api Banjar-Pangandaran Masuk Rencana Tata Ruang Wilayah

Reaktivasi Jalur Rel Kereta Api Banjar-Pangandaran Masuk Rencana Tata Ruang Wilayah

harapanrakyat.com,- Dinas Pekerjaan Umum dan Tata Ruang (PUTR) Kota Banjar, Jawa Barat, memastikan program reaktivasi jalur kereta api Banjar-Pangandaran-Cijulang sudah tertuang dalam rencana tata...
Raka Cahyana

Tren Kembali Positif, Raka Cahyana: Kemenangan Persija untuk Jakmania!

Persija Jakarta menuai sorotan tajam karena tren negatif sejak awal tahun ini. Setelah berhasil mengalahkan Persik Kediri, tren negatif tersebut akhirnya berhenti. Bintang muda...
Angin Puting Beliung Terjang Pamulihan Sumedang, Sejumlah Rumah dan Fasilitas Sekolah Rusak

Angin Puting Beliung Terjang Pamulihan Sumedang, Sejumlah Rumah dan Fasilitas Sekolah Rusak

harapanrakyat.com,- Angin puting beliung menerjang dua Dusun di Desa Pamulihan, Kecamatan Pamulihan, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat, Senin (21/4/2025) sore. Merusak sejumlah rumah dan fasilitas...
Kaca Spion Mobil Bulat, Kecil tapi Perannya Besar

Kaca Spion Mobil Bulat, Kecil tapi Perannya Besar

Kalau Anda suka memperhatikan detail mobil, pasti pernah lihat spion yang bentuknya bulat dan unik. Spion mobil jenis ini biasanya menonjol di sisi mobil,...