Kamis, April 24, 2025
BerandaBerita BanjarBertambah Lagi, Satgas Covid-19 Akan Lockdown Area Pesantren di Kota Banjar

Bertambah Lagi, Satgas Covid-19 Akan Lockdown Area Pesantren di Kota Banjar

Berita Banjar, (harapanrakyat.com),- Tim Satgas Penanganan Covid-19 akan memberlakukan lockdown di area pesantren yang jadi klaster penularan Covid-19 di Kota Banjar, Jawa Barat.

Juru Bicara Satgas Percepatan Penanganan Covid-19 Kota Banjar, Jawa Barat, Agus Nugraha, kembali menyampaikan adanya penambahan kasus positif Covid-19. Kasus baru tersebut berasal dari kluster pondok pesantren di Kecamatan Langensari sebanyak 6 orang.

Menurut Agus Nugraha, 6 orang santriwati terpapar virus Corona dari kluser pondok pesantren tersebut semuanya masih berusia remaja belasan tahun.

Mereka positif Covid-19 berdasarkan hasil swab test dari kasus tracking kontak erat dengan pasien positif sebelumnya. Pasien sebelumnya juga masih seorang santriwati di pondok pesantren itu.

“Hari ini ada penambahan 6 orang kasus positif dari kluster pondok pesantren,” kata Agus Nugraha kepada awak media usai rakor di Kantor Setda Kota Banjar, Senin (16/11/2020).

Dengan adanya penambahan sebanyak 6 orang santriwati positif Covid-19 tersebut, lanjutnya, tim Satgas akan menerapkan kebijakan lockdown di seluruh area pondok pesantren.

Kebijakan tersebut sudah berdasarkan kajian analisis serta data laporan di lapangan. Tujuannya untuk memproteksi wilayah di sekitar pondok pesantren supaya lebih steril.

“Tim Satgas bersama TNI-Polri akan melakukan pembatasan dan pemantauan di lokasi pondok pesantren. Termasuk tim medis juga akan ditambahkan untuk penangan pasien yang menjalani isolasi mandiri,” tandas Agus.

36 Spesimen Hasilnya Belum Keluar

Di tempat yang sama, Plt Dinas Kesehatan Kota Banjar, Budi Hendrawan menambahkan, dari 53 jumlah pengambilan sampel spesimen tracking kluster pesantren tersebut, 36 spesimen hasilnya sudah keluar. Hasilnya kebanyakan positif Covid-19.

Saat ini lanjutnya, masih tersisa 17 spesimen yang hasilnya masih dalam proses antrian atau masih menunggu konfirmasi. Sedangkan yang hasilnya positif dengan penambahan hari ini jumlahnya sudah mencapai 27 orang.

“Masih ada 17 spesimen lagi yang menunggu konfirmasi. Jadi masih ada kemungkinan untuk terjadinya penambahan kasus positif dari kluster pesantren ini,” ujar Budi Hendrawan.

Menyikapi akan adanya kebijakan lockdown di area pondok pesantren, hal tersebut untuk memudahkan proses penanganan dan pencegahan agar penyebaran virus bisa dikendalikan.

Selain itu, kebijakan tersebut merupakan tanggung jawab bersama yang diambil oleh semua pihak. Hal ini dalam upaya sterilisasi wilayah serta meminimalisir resiko penularan di kawasan tersebut.

“Untuk SK penutupan area pesantren itu sudah kami ajukan. Kami harap warga masyarakat tetap waspada serta lebih disiplin menerapkan protokol kesehatan untuk memutus penyebaran virus Corona ini,” katanya. (Muhlisin/R7/HR-Online)

Editor: Ndu

Peternak Ayam Terancam Merugi

Akibat Harga Anjlok Peternak Ayam Terancam Merugi, Begini Kata DKP3 Kota Banjar

harapanrakyat.com,- Dinas Ketahanan Pangan Pertanian dan Perikanan atau DKP3 Kota Banjar, menyampaikan beberapa faktor penyebab yang mengakibatkan harga ayam di tingkat peternak anjlok. Seperti diketahui,...
Tembok Rumah Semi Permanen

Tembok Rumah Semi Permanen Milik Warga Kota Banjar Ambruk, Penghuni Diungsikan Sementara

harapanrakyat.com,- Diduga karena sudah lapuk dan kondisi tanah labil, tembok rumah semi permanen milik Eti Rohaeti, warga  Lingkungan Banjarkolot, Kelurahan Banjar, Kecamatan Banjar, Kota...
Dugaan Korupsi Tunjangan Rumah

Eksponen FPSKB Tanggapi Soal Dugaan Korupsi Tunjangan Rumah Dinas DPRD Kota Banjar

harapanrakyat.com,- Eksponen Forum Peningkatan Status Kota Banjar (FPSKB) Kota Banjar, Jawa Barat, menanggapi kasus hukum yang menjerat DRK, Ketua DPRD Kota Banjar dalam dugaan...
Pohon Tumbang di Sumedang

Pohon Tumbang di Sumedang Tutup Sebagian Badan Jalan, Arus Lalin Sempat Tersendat

harapanrakyat.com,- Sebuah pohon tumbang di Sumedang, Jawa Barat, menutup sebagian badan jalan jalur nasional Bandung-Cirebon. Pohon tersebut tumbang akibat hujan deras dan angin kencang...
Dirumorkan Jadi Calon Pelatih di SEA Games 2025, Nova Arianto Pilih Fokus ke Timnas Indonesia untuk Piala Dunia U-17

Dirumorkan Jadi Calon Pelatih di SEA Games 2025, Nova Pilih Fokus ke Timnas Indonesia untuk Piala Dunia U-17

Belakangan beredar kabar bahwa Nova Arianto akan menjadi calon pelatih Timnas Indonesia U-23 untuk ajang SEA Games 2025. Sebagai informasi, SEA Games akan berlangsung...
Yamaha Cygnus Griffith 2025, Skutik Premium dengan Gaya Futuristik dan Performa Irit

Yamaha Cygnus Griffith 2025, Skutik Premium dengan Gaya Futuristik dan Performa Irit

Siapa sangka, Yamaha kembali menggebrak pasar dengan "masterpiece" terbarunya!. Ya, Yamaha Cygnus Griffith 2025 resmi meluncur dan langsung menarik perhatian publik baru-baru ini, terutama...