Berita Pangandaran, (harapanrakyat.com),- Warga bersama, muspika, BPBD, TNI dan kepolisian kerja bakti di lokasi tanah longsor Dusun Cibeureum, Desa Cimanggu, Kecamatan Langkaplancar, Kabupaten Pangandaran, Jawa Barat.
Pantauan HR Online, Rabu (14/10/2020), mereka bahu membahu membersihkan longsoran tanah yang menimpa rumah milik Taryana, warga Dusun Cibeureum.
Sebelumnya, tebing setinggi 10 meter longsor dan menimpa rumah Taryana. Material tanah dari longsoran tebing itu menghantam dinding rumah korban sampai jebol.
“Tebing 10 meter itu longsor akibat guyuran hujan deras,” kata Camat Langkaplancar, Deni kepada HR Online, Rabu (14/10/2020).
Deni menambahkan, untuk membersihkan material longsoran tersebut dair dalam rumah, menggunakan alat seadanya. Sehingga, prosesnya memakan waktu cukup lama.
Meski memakai alat seadanya, tapi warga serta petugas tetap semangat membersihkan rumah warga dari timbunan tanah tersebut.
“Selain itu, bukan hanya dalam rumah saja yang dievakuasi. Akan tetapi, tanah yang berada samping rumah pun kami bersihkan,” ucap Deni.
Sementara itu, Plt Kepala BPBD Kabupaten Pangandaran, Suheryana, mengatakan, selain mengirimkan anggotanya untuk gotong royong, juga membawa bantuan untuk warga yang tertimpa musibah longsor.
“Semoga bantuan tersebut bisa meringankan beban warga yang terkena musibah tanah longsor,” ucapnya.
Taryana, warga yang terkena musibah lonsor mengatakan, saat kejadian sedang berada dalam rumah bersama keluarga.
Namun, saat mendengar sesuatu dari luar, Taryana sempat keluar dan melihat tebing yang tidak jauh dari rumahnya itu tiba-tiba longsor, dan menimpa rumahnya.
“Akibat tenaga longsoran tanah cukup kuat, akhirnya dinding tembok rumah saya pun jebol,” ungkapnya. (Entang/R5/HR-Online)