Jumat, April 18, 2025
BerandaBerita JabarKajian Injabar, Ekonomi Jabar Diprediksi Pulih Tahun 2025

Kajian Injabar, Ekonomi Jabar Diprediksi Pulih Tahun 2025

Berita Jabar (Harapanrakyat.com),- Kajian Injabar atau Instutut Pembangunan Jawa Barat Universitas Padjadjaran menyebut bahwa ekonomi Jabar diprediksi pulih dari dampak pandemi Covid-19 pada tahun 2025.

Gubernur Jabar Ridwan Kamil mengatakan kajian tersebut dapat menjadi kebijakan Pemprov Jabar asal ada indikator untuk mengukur keberhasilan dari penyelamatan ekonomi hingga penormalan.

“Ada indikator-indikator dalam kajian injabar saat prosesnya, guna mengkur rencana penyelamatan sampai penormalan ekonomi supaya berjala lancar,” ujar Ridwan Kamil usai audiensi bersama jajaran Injabar Unpad, Gedung Pakuan, Selasa (6/10/2020).

Ada tiga tahap dari kajian injabar untuk pemulihan ekonomi Jabar. Pertama tahap penyelamatan ekonomi tahun 2020-2021. Kemudian tahap pemulihan tahun 2022-2023 dan tahap penormalan ekonomi pada 2024-2025.

Ridwan Kamil berpesan kepada Injabar agar hal ini bisa menjadi kebijakan dengan memonitoring melalui scoring implementasi. Supaya mengetahui pelaksanakaannya sudah baik atau kurang. Sedangkan untuk pembahasan pemulihan ekonomi serta penanganan kesehatan Jabar, pelaksanaannya bersama Bappeda Jabar dan perangkat lainnya.

Tujuh potensi ekonomi baru Jabar usai Covid-19, yakni meraup peluang investasi perusahaan, swasembada teknologi, swasembada pangan, digital ekonomi, mendorong peluang bisnis pada sektor kesehatan, pariwisata lokal dan penerapan ekonomi berkelanjutan.

Kajian Injabar ini merupakan kerjasama antara Pemprov Jabar bersama Unpad. Hal ini sesuai visi Jabar yakni Juara Lahir Batin melalui inovasi dan kolaborasi.

Direktur Utama InJabar Unpad Keri Lestari Dandan menyatakan memiliki berbagai program pengendalian pandemi dan aktivasi ekonomi.

“Strateginya menggunakan produk ekonomi Jabar sebanyak mungkin. Seperti potensi pemulihan kesehatan, memakai alat kesehatan produksi Jabar, sehingga antara penanganan kesehatan dan ekonomi dapat berjalan,” ungkapnya.

Dalam Kajian InJabar pun membuat pelevelan berwisata di Jabar yang bisa menjangkau semua lapisan masyarakat. Namun tetap memperhatikan penanganan pandemi. (R9/HR-Online)

Editor: Dadang

Respon Wali Kota Banjar Soal Warga yang Tagih Janji Program Kartu Berdaya

Respon Wali Kota Banjar Soal Warga yang Tagih Janji Program Kartu Berdaya

harapanrakyat.com,- Wali Kota Banjar, Jawa Barat, Sudarsono menanggapi perihal warga di Kelurahan Hegarsari, Kecamatan Pataruman. Mereka mempertanyakan kejelasan dan realisasi program Kartu Berdaya. Bahkan...
Dua Orang Teman Dekat Pelajar yang Lompat ke Sungai Citanduy Kota Banjar Dimintai Keterangan Polisi

Dua Orang Teman Dekat Pelajar yang Lompat ke Sungai Citanduy Kota Banjar Dimintai Keterangan Polisi

harapanrakyat.com,- Dua orang teman dekat pelajar yang nekat mengakhiri hidup dengan melompat ke Sungai Citanduy menjalani pemeriksaan di Polres Kota Banjar. Dalam proses tersebut,...
Video Dugaan Politik Uang Tersebar di Grup WhatsApp Jelang PSU Pilkada Kabupaten Tasikmalaya Bikin Heboh

Video Dugaan Politik Uang Tersebar di Grup WhatsApp Jelang PSU Pilkada Kabupaten Tasikmalaya Bikin Heboh

harapanrakyat.com,- Warga Kabupaten Tasikmalaya heboh lantaran beredarnya video di Grup WhatsApp terkait dugaan politik uang. Apalagi saat ini memasuki masa tenang PSU Pilkada 2025. Dalam...
Diduga Kabur dari Pondok Pesantren, Seorang Bocah Ditemukan Berjalan Kaki di Tol Cisumdawu

Diduga Kabur dari Pondok Pesantren, Seorang Bocah Ditemukan Berjalan Kaki di Tol Cisumdawu

harapanrakyat.com,- Diduga kabur dari Pondok Pesantren, seorang bocah ditemukan sedang berjalan kaki sendirian. Ia berjalan di bahu Jalan Tol Cileunyi-Sumedang-Dawuan (Cisumdawu) pada Kamis (17/4/2025)...
Serikat Muda Tasikmalaya Pertanyakan Nyali Bawaslu Ungkap Dugaan Politik Uang Jelang PSU Pilkada

Serikat Muda Tasikmalaya Pertanyakan Nyali Bawaslu Ungkap Dugaan Politik Uang Jelang PSU Pilkada

harapanrakyat.com,- Serikat Muda Tasikmalaya (SMT) secara tegas mendesak Bawaslu Kabupaten Tasikmalaya untuk bertindak cepat dan tegas. Apalagi terhadap dugaan praktik politik uang menjelang Pemungutan...
Ini Alasan Warga Kota Banjar Pertanyakan Kartu Berdaya yang Pernah Dikampanyekan saat Pilkada

Ini Alasan Warga Kota Banjar Pertanyakan Kartu Berdaya yang Pernah Dikampanyekan saat Pilkada

harapanrakyat.com,- Seorang Ketua RT di Kelurahan Hegarsari, Kecamatan Pataruman, Kota Banjar, Jawa Barat, mengungkapkan alasan warga beramai-ramai mendatangi Kantor Kelurahan membawa Kartu Berdaya. Apalagi...