Minggu, April 20, 2025
BerandaBerita Tasikmalaya200 Santri Ponpes Cipasung Tasikmalaya Jalani Swab Corona

200 Santri Ponpes Cipasung Tasikmalaya Jalani Swab Corona

Berita Tasikmalaya, (harapanrakyat.com),- Sebanyak 200 orang keluarga pondok pesantren (ponpes) Cipasung, Kabupaten Tasikmalaya, Jawa Barat, jalani tes swab Corona, Jumat (02/10/2020).

Tes swab tersebut setelah para keluarga Ponpes Cipasung ini melakukan kontak erat dengan puluhan pasien, yang sebelumnya positif Covid-19.

Ketua Relawan Covid-19 Kabupaten Tasikmalaya, Hariyadi Ahmad Satari, mengatakan, tes swab Corona ini mulai dari keluarga kiai dan juga para santri Ponpes Cipasung.

Hariyadi menuturkan, awal mula para santri terpapar Covid-19 yaitu dari santri yang mempunyai gejala Anosmia seperti kehilangan indra penciuman dan perasa.

“Lalu santri tersebut diperiksa oleh dokter keluarga Pusat Kesehatan Pesantren (Puskestren). Namun, dokter yang memeriksa itu pun ikut terpapar,” tuturnya kepada sejumlah awak media usai tes swab masal Corona.

Setelah mengetahui adanya gejala tersebut, pihaknya pun langsung melakukan swab test. Dalam swab tersebut, mulanya beberapa orang, dan hasilnya terkonfirmasi positif Covid-19.

“Lalu kita lakukan tes swab massal sebanyak 148 orang. Dan hasilnya kita tahu sendiri, banyak yang positif. Ini sudah ketentuan Allah, kita siap menanganinya,” katanya.

Menurutnya, wabah Covid-19 ini tidak bisa terprediksi, karena bisa saja terjadi di mana dan kapan saja.

“Hari ini bisa di sini, besok bisa juga tempat lain. Kan kita tidak bisa memprediksinya. Ini kodarulloh, kita siap menanganinya,” ucapnya.

Ponpes Cipasung Tasikmalaya Sudah Siapkan Ruang Isolasi setelah Tes Swab Corona

Haryadi menambahkan, pihak ponpes sudah menyiapkan beberapa ruangan sebagai tempat isolasi, termasuk ruang kelas belajar santri.

“Jika kemungkinan buruk terjadi dan jumlah yang terpapar bertambah, kami juga sudah menyiapkan ruang kelas untuk isolasi,” ujarnya.

Menurutnya, fasilitas untuk menampung isolasi para santri sudah memadai. “Ini sudah kita bicarakan antara tim gugus tugas dengan pihak ponpes. Dan sudah ada izin. Insyaalloh tempatnya memadai,” pungkasnya.

Dengan adanya swab massal Corona ini, Hariyadi berharap agar hasilnya negatif dan para santri dan keluarga pesantren sehat selalu.

Dengan makin meningkatnya kasus Covid-19 di Kabupaten Tasikmalaya, Tim Gugus Tugas Penanganan Covid-19 pun terus mengingatkan kepada masyarakat untuk mematuhi protokol kesehatan.

Yaitu dengan dengan menerapkan 3M dalam keseharian secara konsisten. 3M tersebut antara lain memakai masker, mencuci tangan dengan sabun dan menjaga jarak serta menghindari kerumunan. (Apip/R5/HR-Online)

Editor : Adi Karyanto

Area wisata Curug Cimanganten Garut

Longsor, Wisata Curug Cimanganten Garut Ditutup

harapanrakyat.com,- Wisata Curug 7 pancuran Cimanganten yang berada di Kampung Luwuk Desa Padamulya Kecamatan Pasirwangi, Kabupaten Garut, Jawa Barat, hancur diterjang longsor sejak Kamis...
Itel Power 70, Hadirkan Ram 4GB dengan Harga Lebih Terjangkau dan Baterai Berkapasitas Besar

Itel Power 70, Hadirkan RAM 4GB dengan Harga Lebih Terjangkau dan Baterai Berkapasitas Besar

Itel Power 70 telah resmi rilis di Indonesia pada akhir Februari 2025 lalu. HP Itel ini hadir dengan menawarkan RAM sebesar 8GB. Namun, kini...
Shockbreaker Belakang PCX 160, Lebih Nyaman dan Stabil

Shockbreaker Belakang PCX 160, Lebih Nyaman dan Stabil

Honda PCX 160 hadir dengan sejumlah peningkatan penting dari generasi sebelumnya. Salah satu aspek yang paling mencolok adalah kenyamanan saat pengguna kendarai. Banyak pengguna...
Keseruan Komunitas Sumedang Walkers Jelajahi Mata Air Sirah Cipelang

Keseruan Komunitas Sumedang Walkers Jelajahi Mata Air Sirah Cipelang

harapanrakyat.com,- Pecinta pejalan kaki di Kabupaten Sumedang, Jawa Barat, yang tergabung dalam komunitas Sumedang Walkers melakukan perjalanan menuju wisata alam Mata Air Sirah Cipelang,...
Mengungkap Terjadinya Proses Gegenschein Lapisan Eksosfer, Cahaya Redup Misterius di Langit Malam

Mengungkap Terjadinya Proses Gegenschein Lapisan Eksosfer, Cahaya Redup Misterius di Langit Malam

Proses Gegenschein lapisan eksosfer memunculkan tanda tanya. Fenomena tersebut memicu banyak peneliti berusaha mengungkap asal-usul mekanisme pembentukannya. Fenomena astronomi ini merupakan hadirnya sebuah cahaya...
Warga Ciamis Jadi Korban Pencurian Motor Modus Pura-pura Antar Surat Undangan Pernikahan

Warga Ciamis Jadi Korban Pencurian Motor Modus Pura-pura Antar Surat Undangan Pernikahan

harapanrakyat.com,- Amin Kuswoyo, warga Dusun Desa, Desa Kertaharja, Kecamatan Cijeungjing, Kabupaten Ciamis menjadi korban pencurian sepeda motor. Terduga pelaku mengaku-ngaku sebagai teman korban dan...