Rabu, Februari 12, 2025
BerandaBerita Ciamis2 Warga Banjaranyar Ciamis Positif Covid-19, 100 Orang Dites Swab

2 Warga Banjaranyar Ciamis Positif Covid-19, 100 Orang Dites Swab

Berita Ciamis, (harapanrakyat.com),- Kasus konfirmasi positif Covid-19 kembali ditemukan di wilayah Kecamatan Banjaranyar, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat. Ada 2 warga Banjaranyar yang positif Covid-19, yakni 1 orang dari Desa Langkapsari dan 1 orang dari Desa Cigayam.

Tim Satuan Tugas Penanganan Covid-19 bersama Petugas Kesehatan dari Puskesmas Cigayam, Kecamatan Banjaranyar, melakukan tracing kontak erat. Sebanyak 100 orang lebih dinyatakan sebagai kontak erat. Tes swab dilakukan kepada 100 orang yang berasal dari dua desa yang ada di Kecamatan Banjaranyar.

Kepala UTPD Puskesmas Cigayam, Ari Angga Rianto kepada HR Online, Sabtu (10/10/2020), mengatakan, hari ini pihaknya melakukan tes swab terhadap warga yang pernah kontak langsung dengan orang yang terkonfirmasi positif.

“Hari ini kita melaksanakan pemeriksaan tes swab pada sasaran kontak tracking di dua desa, yaitu di Desa Cigayam dan Desa Langkapsari,” katanya.

Pelaksanaan tes swab tersebut menurut Ari, lantaran kasus positif Covid-19 di wilayah Kecamatan Banjaranyar kini kembali muncul. Sehingga perlu dilakukan pemeriksaan secara cepat terhadap warga yang pernah kontak langsung dengan pasien positif Covid-19.

“Di Kecamatan Banjaranyar kini kembali muncul kasus positif, dimana yang positif itu satu warga Desa Cigayam dan satunya lagi di Desa Langkapsari, maka dengan itu kami petugas kesehatan bekerjasama dengan tim gugus tugas melakukan kegiatan swab test,” katanya.

Tes swab dilakukan dalam rangka mencegah penularan secara masif. Sebelumnya para petugas kesehatan dari Puskesmas Cigayam juga memberikan pemahaman dan sosialiasi terkait bahaya Covid-19.

“Kami juga mengimbau agar peserta swab tes nanti melakukan isolasi mandiri di rumahnya masing-masing,” katanya.

Untuk peserta swab sendiri, lanjut Ari, di Desa Cigayam sebanyak 55 orang, sementara di Desa Langkapsari sebanyak 65 orang.

“Semuanya itu yang terindikasi pernah kontak dengan pasien terkonfirmasi Covid-19,” terang dia.

Riwayat 2 Warga Banjaranyar Positif Covid-19

Ari mengungkapkan kasus konfirmasi positif Covid-19 tersebut merupakan kasus baru. Kedua warga Banjaranyar yang terkonfirmasi positif Covid-19 kini tengah menjalani perawatan.

“Warga Desa Cigayam ini diketahui positif setelah dilakukan swab beberapa hari lalu. Dimana yang bersangkutan mengalami gejala sakit di tenggorokan serta kurang berfungsinya indera penciuman,” terang Ari.

Sebelum mengalami gejala tersebut, lanjut Ari, warga Banjaranyar ini sempat menjenguk keluarganya yang sakit di daerah Cirebon.

“Ketika pulang dia langsung mengalami gejala seperti itu,” katanya.

Sementara, untuk warga Desa Langkapsari, hasil tes swabnya keluar dari Rumah Sakit Margono, Purwokerta. Saat ini pasien memang tengah dirawat di sana.

“Belum diketahui secara pasti darimana pasien tersebut terpapar virus Corona. Sebab, awalnya itu dia adalah pasien patah tulang pasca kecelakaan,” terang Ari.

Namun,kata Ari, sebelum pasien dibawa ke Rumah Sakit Margono, pasien tersebut pernah dibawa ke pengobatan alternatif yang ada di Garut.

“Karena tidak ada perubahan, akhirnya dia pun dirujuk ke Rumah Sakit Margono. Setelah menjalani perawatan di sana. Dari hasil pemeriksaan dokter dan hasil swab kepada pasien, diketahui pasien tersebut juga terpapar virus Corona,” jelasnya.

Ari juga mengingatkan masyarakat untuk mematuhi protokol kesehatan 3M, yakni Memakai Masker, Menjaga Jarak, dan Mencuci Tangan dengan sabun yang mengalir.

“Protokol 3M ini merupakan ikhtiar untuk mencegah terpapar Covid-19, karena itu wajib untuk dilaksanakan. Pakai masker, jaga jarak, dan cuci tangan harus jadi kebiasaan,” tandasnya. (Suherman/R7/HR-Online)

Editor: Ndu

Intan Nuraini

Intan Nuraini Rayakan Ulang Tahun Putrinya, Warganet Ramai Berikan Doa Terbaik

Lama tak muncul ke publik, Intan Nuraini bagikan postingan ulang tahun anak perempuannya. Hijaber cantik yang merupakan ibu tiga anak ini kompak merayakan ulang...
Bendungan Cariang di Sumedang

8 Kali Gagal Panen, Petani Desak Pemerintah Perbaiki Bendungan Cariang di Sumedang

harapanrakyat.com,- Para petani yang terdampak jebolnya Bendungan Cariang di Kecamatan Ujungjaya, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat, terus mendesak pemerintah untuk segera melakukan perbaikan permanen pada...
Deddy Corbuzier sebagai Stafsus Kemenhan

Pelantikan Deddy Corbuzier sebagai Stafsus Kemenhan Tuai Kritikan Netizen

Pelantikan Deddy Corbuzier sebagai Stafsus Kemenhan (Kementerian Pertahanan) ternyata menuai kritik dari banyak pihak. Prosesi pelantikannya berlangsung pada Selasa (11/2/2025). Menteri Pertahanan, Sjafrie Sjamsoeddin, menjadi...
Keutamaan Doa Panjang Umur, Raih Kehidupan yang Berkah

Keutamaan Doa Panjang Umur, Raih Kehidupan yang Berkah

Memiliki umur yang panjang dan bermanfaat tentu menjadi dambaan setiap manusia. Rasulullah pun mengajarkan kepada umatnya untuk senantiasa memanjatkan doa panjang umur. Baca Juga: Doa...
Sinopsis Samawa Dosamu Cintaku Selamanya, Tentang Isu KDRT

Sinopsis Samawa Dosamu Cintaku Selamanya, Tentang Isu KDRT

Banyaknya film terbaru yang akan tayang di bioskop tentu memberikan beragam pilihan bagi para penonton. Salah satunya adalah film berjudul Samawa Dosamu Cintaku Selamanya,...
Oppo Find X9 Ultra, Bocoran Spesifikasi dan Perkiraan Peluncuran

Oppo Find X9 Ultra, Bocoran Spesifikasi dan Perkiraan Peluncuran

Oppo tampaknya sedang mempersiapkan smartphone flagship terbaru dari seri Find, yaitu Oppo Find X9 Ultra. Perangkat ini kemungkinan besar akan hadir pada tahun 2026...