Sabtu, April 19, 2025
BerandaBerita TasikmalayaSujud Syukur 50 Tahun BKC di Tatar Sukapura Tasikmalaya

Sujud Syukur 50 Tahun BKC di Tatar Sukapura Tasikmalaya

Berita Tasikmalaya, (harapanrakyat.com),- Pendiri perguruan Bandung Karate Club (BKC) Iwa Rahadian Arsanata, menghadiri sujud syukur 50 tahun perguruan beladiri karate di Tatar Sukapura Tasikmalaya, Jawa Barat. Acara sujud syukur tersebut di gedung GGM Kota Tasikmalaya, Sabtu (12/9/2020). 

Iwa berharap, pondasi persaudaraan yang terjaga selama 50 tahun ini bisa terus memberikan andil untuk Tasikmalaya. Selain itu, memberikan sumbangsih berharga berupa pembentukan karakter dengan mengajarkan kejujuran, kedisiplinan, sifat ksatria dan sportif.

“Mudah-mudahan pondasi 50 tahun BKC di Sukapura Tasikmalaya ini lebih meningkatkan kualitas kita semua,” ucapnya.

Menurutnya, tujuan dari ulang tahun yang ke-50 ini, selain ungkapan rasa syukur, juga merupakan kebanggaan dan kebahagian.

“Terselip salah satu kebahagian, yang mana kalau dulu pemerintah kota dan kabupaten itu bersitegang, berebut warisan zaman kolonial, tapi BKC Alhmdulilah tetap satu ikatan. Mereka anggota Bandung Karate Club hanya musuhan saat berada dalam arena saja,” katanya.

Iwa menambahkan, bahwa selama 50 tahun ini, secara prestasi Bandung Karate Club banyak melahirkan prestasi, baik itu tingkat daerah sampai ke tingkat nasional.

“Alhmdulilah pada ulang tahun ini, kebahagian bertambah. Antara lain melihat warga yang antusias menjadi anggota BKC. Dan juga para ketuanya yang betul-betul melahirkan atlet berprestasi,” ucapnya.

Iwa mengungkapkan, bahwa selama ini Bandung Karate Club tidak pernah tersentuh dari bantuan pemerintah. Jadi, katanya, benar-benar segala sesuatu sesuai dengan moto “pribadi budi ciri mandiri”.

“Yang menjadi kabar gembira juga, bahwa beberapa kepala daerah setingkat bupati pernah menjadi bagian BKC,” ujarnya.

Sementara itu, Ketua Umum Bandung Karate Club Kabupaten Tasikmalaya, Iwan Saputra, mengatakan bahwa dasar kejujuran dan kebenaran dalam BKC menjadi pondasi utama.

Menurutnya, pondasi ini sangat berperan membangun karakter generasi muda yang sangat dibutuhkan bangsa Indonesia saat ini.

“BKC sudah membentuk karakter generasi muda untuk mampu menjawab tantangan kedepan melalui olahragadengan menyertai karakter positif dalam ajarannya,” ungkapnya. (Apip/R5/HR-Online)

Paslon Bupati Tasikmalaya

Tiga Paslon Bupati Tasikmalaya Nyoblos di Kampung Halaman, Optimis Menang

harapanrakyat.com,- Tiga pasangan calon (paslon) Bupati Tasikmalaya nyoblos di kampung halamannya masing-masing. Ketiganya optimis mampu meraup suara di Pemungutan Suara Ulang (PSU) Pilkada Kabupaten...
Rumah Warga Sumedang Rusak

Cerita Warga Sumedang Rumah Rusak karena Angin Puting Beliung, Terpaksa Mengungsi

Harapanrakyat.com - Pasca angin puting beliung yang menerjang dua Desa di wilayah Kecamatan Buahdua, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat pada Jumat (18/4/2024) sore kemarin, masih...
Luna Maya Enggan Beri Komentar tentang Rencana Pernikahannya

Luna Maya Enggan Beri Komentar tentang Rencana Pernikahannya

Luna Maya, aktris terkenal Indonesia, kini tengah menjadi sorotan media setelah kabar pernikahannya dengan Maxime Bouttier mencuat. Pasangan yang terkenal dekat sejak 2023 ini,...
Mantan Gubernur Jabar

Terkait UU ITE, Mantan Gubernur Jabar Ridwan Kamil Resmi Polisikan Lisa Mariana

harapanrakyat.com,- Pencemaran nama baik, mantan Gubernur Jabar Ridwan Kamil melaporkan LM (Lisa Mariana) ke Bareskrim Mabes Polri. Laporan tersebut diajukan secara langsung oleh Ridwan...
Polres Ciamis Tangkap Terduga Pembunuh Wanita Muda di Kamar Kos, Ternyata Ini Hubungannya dengan Korban

Polres Ciamis Tangkap Terduga Pembunuh Wanita Muda di Kamar Kos, Ternyata Ini Hubungannya dengan Korban

harapanrakyat.com,- Polres Ciamis berhasil mengamankan diduga pelaku pembunuhan jenazah perempuan di sebuah kamar kos yang berada di Lingkungan Pabuaran, Kecamatan Ciamis, Jumat (19/4/2025).  Terduga pelaku...
Angin Puting Beliung Terjang Wilayah Buahdua Sumedang, Puluhan Rumah Rusak

Angin Puting Beliung Terjang Wilayah Buahdua Sumedang, Puluhan Rumah Rusak

harapanrakyat.com,- Bencana angin puting beliung serta hujan lebat dan petir menerjang dua desa di Kecamatan Buahdua, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat. Akibat peristiwa tersebut, puluhan...