Kamis, April 17, 2025
BerandaBerita TerbaruSinopsis Film The Prince, Aksi Mantan Pembunuh Bayaran Demi Putrinya

Sinopsis Film The Prince, Aksi Mantan Pembunuh Bayaran Demi Putrinya

Sinopsis film The Prince sangat menarik kalangan pecinta film Box Office untuk membacanya. Film besutan Brian A Miller ini rilis pada tahun 2014. Namun, sayangnya film ini belum mencapai titik berhasil.

Sebab, biaya produksi film mencapai 18 juta dolar AS dan hanya memperoleh pendapatan sebesar 2 juta dolar AS. Aktor yang berperan adalah Bruce Wilis, Jason Patric, Rain, dan Rapper 50 Cent. Sementara itu, film ini menceritakan kehidupan sang mekanik yang bernama Paul. Pemeran Paul adalah Jason Patric sebagai tokoh utama.

Baca Juga: Film Tentang Virus, Ceritanya Mirip Wabah Covid-19

Jeremy Passmore dan Fabrizio De Andre juga turut menggarap film berdurasi 103 menit ini. Mereka berperan sebagai penulis naskah. The Prince merupakan film bergenre thriller dengan produksi Lionstage.

Sinopsis Film The Prince

Film The Prince berawal dari kisah seorang pembunuh bayaran yang kini telah menjadi mekanik. Paul adalah sapaan sehari-harinya yang kini menikmati hidup tenang sebagai seorang mekanik.

Paul hidup sebatang kara, karena putrinya berada jauh tidak tinggal bersama. Putrinya jauh lantaran tidak ia harus menempuh pendidikan perguruan tinggi. Demi cita-citanya, ia rela meninggalkan ayahnya yang sedang bekerja.

Saat itu putri Paul masih kuliah. Hanya itu informasi yang bisa masuk kepadanya. Paul berusaha mencari ke kampus-kampus demi menemukan putri tercintanya.

Namun, beredar info bahwa putri Paul telah menyelesaikan studinya. Paul sangat merindukan putri kesayangan yang pergi tanpa kabar. Rasanya ingin segera memastikan keberadaan putrinya, namun gagal.

Baca Juga: Sinopsis Film Mr Right, Kisah Wanita Jatuh Cinta dengan Pembunuh

Paul tampak gelisah dalam sinopsis film The Prince. Dengan susah payah, ia berusaha menghubungi putrinya via telepon. Tapi sayang, tidak ada jawaban sama sekali.

Suatu hari, Paul mendapat surat dari kampus putrinya. Tertulis tunggakan biaya kuliah yang belum terbayarkan. Paul merasa bingung, karena selama ini ia rutin memberikan kiriman uang untuk putrinya.

Lalu, Paul berusaha menghubungi kembali nomor putrinya. Ada jawaban dari orang yang tak ia kenal. Karena penasaran, Paul bergegas mencari dan mengunjungi tempat tinggal putrinya. Ternyata Beth sedang tidak ada di sana. Paul menemukan beberapa foto Beth dan teman-temannya.

Pencarian Paul

Berbekal foto tersebut, nampak Paul segera mencari putrinya. Saat berada pada sebuah bar, Paul berjumpa dengan salah satu teman Beth. Sinopsis film The Prince menceritakan Paul menanyakan pada Angela mengenai keberadaan putrinya.

Angela menjelaskan bahwa saat ini Beth sedang menjalin hubungan dengan seorang pria bernama Eddie. Menurut informasi Angela, Eddie adalah seorang pengedar narkoba. Paul bersama Angela segera melakukan pencarian terhadap fakta yang menyelimuti nama Eddie.

Ternyata benar, ada bukti yang menyatakan bahwa Eddie adalah pengedar narkoba. Pria tersebut berasal dari New Orleans. Paul semakin terlihat gelisah dan murung.

Beth dalam Bahaya

Mengetahui fakta yang mengejutkan, semakin membuat pikiran Paul berantakan. Dalam sinopsis film The Prince, Paul yakin bahwa putrinya sekarang dalam keadaan yang berbahaya. Dalam waktu cepat, ia harus segera menyelamatkan putrinya.

Paul dan Angela menemui kawan Eddie untuk mencari tahu keberadaannya. Namun, kawan Eddie tetap saja bungkam mulut. Mereka bilang tidak mengetahui posisi Eddie saat ini.

Dengan bantuan Angela, akhirnya Eddie dan Paul bertemu di sebuah bar. Eddie menyangkal dan tidak memberitahukan posisi Beth. Namun, Eddie akhirnya buka mulut tentang kehidupan Beth.

Hal itu ia lakukan karena mengetahui fakta bahwa Paul adalah seorang pembunuh bayaran. Eddie mengetahui dari pamannya. Paul telah membunuh 7 orang bersenjata 20 tahun silam.

Eddie menceritakan kehidupan Beth yang sering mengonsumsi narkoba. Beth tinggal dengan gembong narkoba yang bernama The Pharmacy. Paul terkejut seketika itu juga.

Terdapat konflik lain dalam sinopsis film The Prince, yaitu Paul diincar oleh Omar. Si mantan bos pembunuh bayaran yang bersiap untuk menghabisi nyawa Paul. Belum saja ia berhasil menemukan putrinya, sudah ada masalah lain.

Hilangnya Beth ternyata ada hubungannya dengan Omar. Hal ini semakin membuat Paul naik darah dan ingin menghabisi Omar. Paul menghubungi Sam, mantan rekannya untuk membantu menemukan Beth. Sam menyetujuinya dan mereka membuat rencana untuk menyelamatkan Beth.

Inilah gambaran sinopsis film The Prince. Akankah Paul bisa menyelamatkan putrinya yang entah kemana? Saksikan kisah lengkapnya yang menegangkan dengan menonton film The Prince. (R10/HR-Online)

Mengenal Sejarah Alat Musik Kempul, Kesenian Tradisional Khas Banyuwangi di Jawa Timur

Mengenal Sejarah Alat Musik Kempul, Kesenian Tradisional Khas Banyuwangi

Alat musik Kempul merupakan warisan budaya kesenian tradisional Banyuwangi di Jawa Timur. Kempul sendiri masuk dalam kategori instrumen keras gamelan dan digantung seperti halnya...
Honda CB150 Verza 2025, Motor Sport Murah Meriah

Honda CB150 Verza 2025, Motor Sport Murah Meriah

Di tahun 2025 ini, Honda kembali menyapa para pencinta motor sport lewat penyegaran yang bikin penasaran. Honda CB150 Verza 2025 hadir dengan tampilan baru...
rapikan kabel udara

Ganggu Estetika dan Bahayakan Warga, Pemkot Bandung Rapikan Kabel Udara

harapanrakyat.com  - Sejak tahun 2022, Pemkot Bandung terus merapikan kabel udara sepanjang 123 kilometer. Pasalnya kabel udara yang semrawut dapat mengganggu estetika bahkan membahayakan...
Intip Spesifikasi Sharp Aquos R7s, Smartphone Premium Terbaru dengan Performa Handal dalam Genggaman

Intip Spesifikasi Sharp Aquos R7s, Smartphone Premium Terbaru dengan Performa Handal dalam Genggaman

Sharp Aquos R7s berhasil menjadi perbincangan hangat di kalangan pecinta teknologi di tanah air beberapa waktu lalu. Meskipun kini telah bermunculan model dan merk...
Jaga Lingkungan, DPRKPLH Minta Warga Tidak Buang Sampah Sembarangan di Alun-Alun Ciamis

Jaga Lingkungan, DPRKPLH Minta Warga Tidak Buang Sampah Sembarangan di Alun-Alun Ciamis

harapanrakyat.com,- DPRKPLH imbau para pedagang kaki lima (PKL) dan juga masyarakat untuk tidak membuang sampah sembarangan di Alun-alun Ciamis. Tujuannya dalam rangka menjaga kenyamanan...
Isi Kandungan Surat Al Mu Min Ayat 67

Isi Kandungan Surat Al Mu Min Ayat 67

Surat Al Mu min atau yang juga kita kenal sebagai Surat Ghafir, merupakan surat ke-40 dalam Al Quran. Al Mu min ini termasuk dalam...