Rabu, April 23, 2025
BerandaBerita JabarGubernur Ridwan Kamil Umumkan Zona Merah di Jabar Ada 5 Daerah

Gubernur Ridwan Kamil Umumkan Zona Merah di Jabar Ada 5 Daerah

Berita Jabar (harapanrakyat.com),- Gubernur Jawa Barat (Jabar) mengumumkan ada 5 daerah zona merah di Jabar. Hal ini beradasarkan data periode 21-27 September 2020. Daerah tersebut yakni Kota Depok, Kabupaten Bekasi, Kota Cirebon, Kabupaten Cirebon dan Bogor.

Ridwan Kamil menyatakan untuk angka pemulihan atau recovery rate sampai27 September sebesar 61,40 persen. Atau mengalami peningkatan 2,5 persen dari minggu sebelumnya. Sedangkan untuk angka kematian (case fatality) sebesar 1,80 persen. Artinya mengalami penurunan 0,08 persen dari minggu lalu.

“Angka meninggal semakin berkuran, dari periode sebelumnya 2,4 persen kini 1,8 persen. Pasien sembuh terus membaik meski belum memuaskan. Dari 53 persen menjadi 61 persen,” ujar Ridwan Kamil, saat jumpa pers, Senin (28/9/2020).

Baca Juga : 3 Kasus Varian Omicron Terdeteksi di Kota Banjar

Meski zona merah di Jabar menjadi 5 daerah, namun angka reproduksi efektif (rt) per 26 September 2020 sebesar 1,04 persen. Hal ini menandakan tingkat penularan masih dalam kondisi relatif terkendali.

Ridwan Kamil menuturkan dalam upaya antisipasi klaster pesantren, Gugus Tugas Jabar terus berkoordinasi dengan pengurus pesantren. Dalam hal kaitan penularan Covid-19 pada pesantren Kabupaten Kuningan, ia telah memberlakukan pembatasan sosial berskala mikro (PSBM) untuk desa dan pesantren.

“Ada klaster pesantren, karena kami temukan kasus ini karena ada orang yang keluar masuk. Sedangkan yang sifatnya bermukim, berdasarkan laporan pak Wagub lebih terkendali,” terangnya.

Gugus Tugas Covid-19 Jabar pun telah memfokuskan pengetesan pesantren untuk wilayah Cirebon, Indramayu, Majalengka dan Kuningan (Ciayumajakuning). Karena ada peningkatan kasus positif Covid-19 pada daerah tersebut.  Sebelumnya, pada periode 14-20 September 2020, zona merah di Jabar hanya tiga daerah. (R9/HR-Online)

Uang Tunjangan Rumdin

Rp 3,5 Miliar Dinikmati Berjamaah, Kejari Minta Anggota DPRD Kota Banjar Kembalikan Uang Tunjangan Rumdin

harapanrakyat.com,- Kejaksaan Negeri Banjar, Jawa Barat, meminta kepada anggota DPRD Kota Banjar periode 2017-2021 yang turut menikmati uang tunjangan rumdin (rumah dinas) dan tunjangan...
Pohon Ditanam di Bantaran Sungai

Upaya Menjaga Kelestarian Alam, Ratusan Pohon Ditanam di Bantaran Sungai Citanduy Kota Banjar

harapanrakyat.com,- Jaga kelestarian alam, ratusan bibit pohon ditanam di bantaran Sungai Citanduy wilayah Kota Banjar, Jawa Barat, saat peringatan Hari Bumi tahun 2025, Selasa...
Eliano Reijnders

Sosok Eliano Reijnders, Gelandang Timnas Indonesia Diincar Klub Selangor FC Malaysia

Kabar mengejutkan datang dari Malaysia, tepatnya dari Selangor FC yang rumornya tengah membujuk Eliano Reijnders untuk bergabung. Bahkan sudah ada juru transfer klub Malaysia...
Hari Jadi Sumedang ke-447

Paripurna Hari Jadi Sumedang ke-447, Bupati Paparkan Program Prioritas 100 Hari Kerja, Apa Saja?

harapanrakyat.com,- Bupati Sumedang, Dony Ahmad Munir menyampaikan program prioritas 100 hari kerja pemerintahannya bersama Wakil Bupati, M Fajar Aldila, dalam Rapat Paripurna Hari Jadi...
Pengakuan Oknum Dokter Cabul Lecehkan 4 Orang, Tapi yang Lapor ke Polres Garut Ada 5, Kok Bisa?

Pengakuan Oknum Dokter Cabul Lecehkan 4 Orang, Tapi yang Lapor ke Polres Garut Ada 5, Kok Bisa?

harapanrakyat.com,- Pengakuan MSF oknum dokter yang menjadi tersangka kasus pelecehan terhadap pasien ibu hamil di Garut berikan keterangan berbeda kepada penyidik. MSF mengakui perbuatannya,...
Hari Bumi ke-55

Begini Cara Siswa MAN 2 Pangandaran Peringati Hari Bumi ke-55

harapanrakyat.com,- Dalam rangka memperingati Hari Bumi ke-55, siswa Madrasah Aliyah Negeri 2 Pangandaran, Jawa Barat, melakukan penanaman pohon matoa di sekitar kampus MAN 2...