Minggu, April 20, 2025
BerandaBerita JabarGubernur Ridwan Kamil: Jangan Ada Klaster Pilkada di Jabar

Gubernur Ridwan Kamil: Jangan Ada Klaster Pilkada di Jabar

Berita Jabar (Harapanrakyat.com),- Gubernur Jawa Barat (Jabar) Ridwan Kamil mewanti-wanti kepada para calon kepala daerah untuk tidak membuat kerumunan. Jangan ada klaster Pilkada di Jabar saat perhelatan pesta demokrasi serentak yang akan digelar Desember mendatang.

Guna mencegah klaster Covid-19 pemilihan kepala daerah serentak, Ridwan Kamil telah menyampaikan arahan kepada seluruh bakal calon di 8 daerah yang menggelar Pilkada. Khususnya bakal calon yang terdaftar mendapat teguran dari Kemendagri, setelah melanggar protokol kesehatan ketika pendaftaran ke KPU.

“Sudah mengirimkan teguran tertulis kepada para bakal calon di Jabar, mereka masuk daftar teguran Kemendagri. Para calon itu menimbulkan kerumunan dan arak-arakan ketika mendaftar ke KPU,” ujar Ridwan Kamil. Kamis (10/9/2020).

Ridwan Kamil pun berharap jangan ada klaster Pilkada untuk daerah Jabar. Klaster tersebut berpotensi timbul dari kerumunan masa pendung pasangan calon. Ridwan Kamil akan menindak tegas sekaligus melarang adanya konser panggung terbuka ketika masa kampanye.

“Jangan ada klaster pemilihan kepala daerah. Yakni klaster yang berpotensi timbul dari kerumunan, menggelar konser, seperti tidak ada Covid-19,” ungkap Ridwan Kamil.

Gugus Tugas Jabar akan melakukan pengawasan secara ketat. Selain itu juga, menyiapkan strategi dalam prosedur penerapan protokol kesehatan dalam tahapan Pilkada terutama saat kampanye. Gugus Tugas akan berkoordinasi dengan KPU daerah.

“Kami akan meningkatkan koordinasi dengan KPU. Semoga bisa tegas dalam memberi sanksi. Saya juga menginginkan Pilkada serentak untuk beberapa daerah Jabar sukses, secara administratif, pelaksanaan dan penanganan Covid-19,” terangnya.

Delapan daerah Jabar yang akan menggelar Pilkada pada 9 Desember 2020 yakni Pangandaran, Tasikmalaya, Indramayu, Karawang, Bandung, Cianjur, Sukabumi dan Depok.

Cegah Jangan Ada Klaster Pilkada, Pengetesan Covid-19 Ditingkatkan

Pemprov Jabar terus gencar meningkatkan pengetesan PCR atau swab test. Selain mencegah jangan ada klaster pemilihan kepala daerah sekaligus juga memenuhi standar WHO untuk pengetesan PCR. Standarnya 1 persen dari jumlah penduduk.

“Jabar telah mampu melaksanakan pengetesan 50 ribu lebih per minggu. Kita butuh 5 minggu ke depan supaya sesuai standar WHO,” ucapnya.

Ridwan Kamil menyebut Jabar saat ini menghadapi tantangan tentang tingkat kesembuhan pasien yang kurang maksimal. Sampai saat ini ada 6.044 orang yang masih dalam perawatan dan isolasi.

Untuk itu, Ridwan Kamil meminta dalam perhelatan pesta demokrasi nanti para calon berperan dalam mencegah penyebaran Covid-19. Dengan mengkondisikan para pendukungnya agar tidak berkerumun dan jangan ada klaster Pilkada. (R9/HR Online)

Harga Daging Ayam di Pasar Banjar Anjlok, Sempat Dijual Rp 24 Ribu Per Kilogram

Harga Daging Ayam di Pasar Banjar Anjlok, Sempat Dijual Rp 24 Ribu Per Kilogram

harapanrakyat.com,- Harga daging ayam broiler di pasar tradisional Kota Banjar, Jawa Barat, anjlok dan sempat dijual dengan harga Rp 24 ribu per kilogram. Kondisi...
Jalan Penghubung Dua Kecamatan di Sumedang Ambles, Ratusan Warga Terdampak

Jalan Penghubung Dua Kecamatan di Sumedang Ambles, Ratusan Warga Terdampak

harapanrakyat.com,- Jalan penghubung antar dua Kecamatan di Dusun Sukamunjul, Desa Cibereum Wetan, Kecamatan Cimalaka, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat, ambles tergerus longsor, Minggu (20/4/2025). Akibatnya,...
Pemilik Taman Safari

Viral Pengakuan Eks Pemain Sirkus OCI Dieksploitasi, Siapa Pemilik Taman Safari?

harapanrakyat.com,- Taman Safari Indonesia kini menjadi sorotan publik usai viralnya dugaan eksploitasi terhadap eks pemain sirkus Oriental Circus Indonesia (OCI) Taman Safari. Pertanyaan tentang...
eks pemain sirkus Taman Safari

Ini 4 Tuntutan dari Eks Pemain Sirkus Taman Safari yang Mengaku Jadi Korban Kekerasan

harapanrakyat.com,- Kasus dugaan kekerasan yang melibatkan eks pemain sirkus Taman Safari baru-baru ini membuat heboh publik. Beberapa korban yang berasal dari Oriental Circus Indonesia...
Izin tambang di Jabar

Tegas, Dedi Mulyadi Tak Segan Cabut Izin Tambang di Jabar Jika Melanggar Aturan

harapanrakyat.com,- Gubernur Jawa Barat (Jabar) Dedi Mulyadi tidak segan-segan mencabut izin tambang jika menyalahi aturan. Hal itu ditegaskan Dedi saat inspeksi mendadak ke lokasi...
Advan Soulmate, Laptop Terjangkau untuk Berbagai Kebutuhan

Advan Soulmate, Laptop Terjangkau untuk Berbagai Kebutuhan

Banyak orang berpikir bahwa laptop terjangkau pasti memiliki banyak keterbatasan. Namun, tidak semua laptop murah mengecewakan. Beberapa merek lokal mulai menghadirkan produk dengan spesifikasi...