Drama Korea Mount Jiri tampaknya akan mengisi jajaran drama baru. Sempat mencuat kabar pada awal 2020 tentang kehadiran drama ini. Namun para penggemar semakin penasaran karena tidak ada kepastian setelah mencuatnya kabar tersebut.
Hingga kemudian ada pengumuman siapa saja yang akan berperan dalam drama Korea ini. Tidak lain adalah aktris cantik Jun Ji Hyun yang sukses membintangi drama The Legend of The Blue Sea.
Setelah sukses membangun chemistry dengan Lee Min Ho, banyak orang yang menantikan kehadiran Jun Ji Hyun. Tanggal 4 September 2020 lalu, pihak drama juga mengkonfirmasi pemain lain.
Baca Juga: Drama Korea Amanza, Perjalanan Fantasi Ji Soo Dalam Dunia Mimpi
Tidak lain adalah aktor Joo Ji Hoon yang sudah terkenal dalam berbagai drama. Keduanya akan berduet untuk menampilkan sesuatu yang menarik. Tak heran jika banyak penggemar tak sabar untuk melihat drama ini.
Bagaimana Sinopsis Drama Korea Mount Jiri?
Genre misteri akan membalut setiap episode dari drama ini. Seperti melansir dari Soompi, Mount Jiri berkisah tentang penjaga hutan yang bertugas menyelamatkan banyak orang. Hutan tersebut merupakan taman nasional yang cukup mengesankan.
Jun Ji Hyun berperan sebagai Seo Yi Kang yang merupakan penjaga senior terbaik. Ia memiliki pengalaman dan pengetahuan yang luas mengenai Taman Nasional Mount Jiri. Setelah akting memukaunya dalam drama The Legend of The Blue Sea, sosok Jun Ji Hyun menjadi perhatian banyak orang.
Drama Korea Mount Jiri kemudian mengumumkan Joo Ji Hoon yang berperan sebagai Kang Hyun Jo. Kang Hyun Jo adalah pria lulusan akademi militer. Karakter yang ia miliki membuat banyak orang penasaran.
Pasalnya, ia memiliki sisi gelap dan tidak ada yang mengetahuinya. Hingga suatu hari Kang Hyun Jo memutuskan untuk menjadi partner Seo Yi Kang. Ia menjadi penjaga Taman Nasional Mount Jiri.
Baca Juga: The School Nurse Files, Nam Joo Hyuk Melawan Makhluk Jeli
Drama ini sebenarnya menjadi ajang reunian dari Jun Ji Hyun dan Joo Ji Hoon. Keduanya pernah bekerja dalam satu proyek drama. Namun antara Jun Ji Hyun dan Joo Ji Hoon tidak memiliki scene yang terlalu banyak.
Sebab, Jun Ji Hyun hanya menjadi cameo dalam drama Kingdom. Tidak ada interaksi lebih lanjut dan kurang lebih hanya sekilas scene yang menampilkan sosok Jun Ji Hyun. Bahkan kemunculannya hanya pada menit-menit episode terakhir.
Drama Korea Mount Jiri Sebelumnya Mendapuk Park Seo Joon, Benarkah?
Sebelum terkonfirmasi bahwa Joo Ji Hoon akan membintangi drama ini, ada rumor tentang Park Seo Joon. Muncul banyak artikel yang menyebutkan bahwa Park Seo Joon akan berperan sebagai tokoh utama laki-laki.
Saat itu masih proses diskusi sehingga belum mendapat kepastian. Park Seo Joon yang terkenal dalam berbagai drama memilih untuk mengundurkan diri. Sehingga pihak drama mengganti kandidat pemain utamanya.
Namun sudah banyak berita yang mencuat dan menginfokan bahwa Park Seo Joon akan ikut bermain. Pada kenyataannya Joo Ji Hoon yang menjadi pemain utama pria. Drama Korea Mount Jiri tampaknya akan sangat menarik dengan kehadiran Joo Ji Hoon.
Aktor tampan yang satu ini memiliki kharisma luar biasa. Joo Ji Hoon mulai terkenal setelah membintangi drama Princess Hours. Aktingnya dalam drama tersebut begitu memukau. Sehingga ia sangat cocok untuk membintangi drama Mount Jiri.
Kapan Drama Ini Akan Tayang?
Banyak orang yang menunggu kehadiran drama Korea Mount Jiri. Apalagi setelah mengetahui siapa saja pemain dari drama ini. Fakta menarik dari drama ini adalah kolaborasi penulis dan sutradara.
Penulis drama ini adalah sosok suksesnya drama populer seperti Ghost, Three Days, dan Signal. Penulis naskah Kim Eun Hee nantinya akan berkolaborasi dengan sutradara andalan. Siapa lagi jika bukan Lee Eung Bok, sutradara yang menggarap banyak drama populer.
Sutradara Lee Eung Book sendiri sudah membawa banyak drama menuju kesuksesan. Beberapa drama yang pernah ia garap adalah Goblin, Mr. Sunshine, Dream High, dan School 2013. Para penggemar tentunya tidak sabar lagi untuk melihat setiap episode dari drama ini.
Belum ada konfirmasi ada berapakah episode dalam drama ini. Jadwal penayangan drama ini juga belum pasti. Namun ada rumor bahwa tahun 2021 drama Korea Mount Jiri akan dirilis. (R10/HR-Online)