Kamis, April 17, 2025
BerandaBerita BanjarDirektur Tegaskan Tidak Ada Lagi Pegawai RSUD Kota Banjar Positif Corona

Direktur Tegaskan Tidak Ada Lagi Pegawai RSUD Kota Banjar Positif Corona

Berita Banjar, (harapanrakyat.com),- Direktur RSUD Kota Banjar, drg Eka Lina Liandari, menegaskan, saat ini tidak ada lagi pegawai RSUD Kota Banjar yang positif Corona.

“Hasil karyawan kami yang melakukan tes apalagi terkonfirmasi belum ada,” katanya, Sabtu (19/9/2020).

Terakhir kali ada perawat RSUD Kota Banjar yang positif Corona pada awal Juni 2020. Perawat tersebut asal Kabupaten Cilacap. Namun perawat tersebut sudah dinyatakan sembuh. Sehingga saat ini, tidak ada lagi pegawai RSUD Kota Banjar yang positif Corona.

Baca Juga: Perawat Positif Corona, Puskesmas Pamarican Ciamis Tutup Sementara

Sebelumnya diberitakan, seorang perawat di Puskesmas Pamarican Kabupaten Ciamis positif Covid-19. Perawat tersebut merupakan warga Kota Banjar. Sementara istrinya bekerja di salah satu Rumah Sakit di Kota Banjar.

Saat ini proses tracing terus dilakukan, termasuk kemungkinan perawat tersebut terpapar dari istrinya yang bekerja di salah satu rumah sakit di Kota Banjar tersebut.

Sementara di Kota Banjar sendiri, total ada 3 tenaga kesehatan (Nakes) yang positif Covid-19. Rinciannya, 1 orang merupakan Nakes yang bertugas di Pukesmas Banjar 3, dan 1 orang Nakes bertugas di Puskesmas Pataruman 3.

Baca Juga: 5 Warga Banjar Terkonfirmasi Positif Covid-19, Begini Kronologisnya

Nakes yang positif Corona dari Puskesmas Pataruman 3 sebelumnya pernah bertugas di ruang isolasi RSUD Kota Banjar. Ia diketahui baru pindah ke Puskesmas Pataruman 3 pada Senin, 14 September 2020 lalu.

Sementara 1 orang lagi adalah Nakes yang disebutkan sebelumnya, yakni perawat yang bertugas di Puskesmas Pamarican, Kabupaten Ciamis.

Kasus Covid-19 Kota Banjar sendiri berdasarkan rilis Tim Satuan Tugas Penanganan Covid-19 per hari ini, Sabtu, 19 September 2020, total kasus konfirmasi Covid-19 sebanyak 22 orang. Rinciannya 1 orang meninggal dunia, dan 13 orang dinyatakan sembuh.

Sementara 2 orang pasien positif Covid-19 masih dirawat di RSUD Kota Banjar, sisanya 6 orang menjalani isolasi mandiri. (SBH/R7/HR-Online)

Tes Kebugaran Fisik

Calon Jemaah Haji di Kota Banjar Jalani Tes Kebugaran Fisik, Jalan Kaki 1,6 Km

harapanrakyat.com,- Sebanyak 120 calon jemaah haji Kota Banjar, Jawa Barat, yang akan berangkat ke Tanah Suci tahun 2025, melakukan tes kebugaran fisik yang diselenggarakan...
Oknum Dokter Cabul di Garut

Akhirnya Oknum Dokter Cabul di Garut Ditetapkan Tersangka, Malam Ini Langsung Ditahan

harapanrakyat.com,- Oknum dokter cabul di Garut, Jawa Barat, yang melakukan pelecehan seksual kepada ibu hamil saat praktik di salah satu klinik swasta akhirnya ditetapkan...
Bewara Ngalaksa 2025

Bewara Ngalaksa 2025 Dimulai, Warga Rancakalong Sumedang Siap Meriahkan Acara Budaya

harapanrakyat.com,- Kegiatan budaya khas Rancakalong, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat, yakni Ngalaksa kembali menggema di masyarakat. Acara dimulai dengan kegiatan Bewara Ngalaksa 2025 yang berlangsung...
Miras Jenis Tuak

Terima Aduan Masyarakat, Satpol PP Kota Banjar Amankan Puluhan Liter Miras Jenis Tuak

harapanrakyat.com,- Puluhan liter minum keras (miras) jenis tuak diamankan petugas Satpol PP di wilayah Kelurahan Hegarsari, Kecamatan Pataruman, Kota Banjar, Jawa Barat. Petugas Satpol PP...
Dikejar Lebah Odeng

Lagi Asyik Nyabit Rumput Warga Cipaku Ciamis Dikejar Lebah Odeng, Begini Kondisinya

harapanrakyat.com,- Lagi asyik menyabit rumput, Holil warga Desa Cipaku, Kecamatan Cipaku, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, dikejar lebah odeng, Rabu (16/4/2025). Meski telah berusaha lari...
Program Kartu Berdaya

Warga Pataruman Tagih Janji Program Kartu Berdaya Wali Kota Banjar

harapanrakyat.com,- Sejumlah warga di Kelurahan Hegarsari, Kecamatan Pataruman, Kota Banjar, Jawa Barat, menagih janji Wali Kota dan Wakil Wali Kota Banjar, terkait Program Kartu...