Rabu, April 23, 2025
BerandaBerita TerbaruSinopsis The Swordsman, Aksi Jang Hyuk dan Joe Taslim Jadi Pendekar

Sinopsis The Swordsman, Aksi Jang Hyuk dan Joe Taslim Jadi Pendekar

Sinopsis The Swordsman adalah film Korea hadir dengan aktor kenamaan Indonesia, Joe Taslim. Film adalah film asal Korea Selatan yang merupakan cerita masa lalu zaman kerajaan Korea selatan.

Bersama aktor terkenal Jang Hyuk dan juga member BTOB, Minhyuk, Joe akan memainkan peran sebagai Gurutai. Ia adalah seorang ahli pedang yang terkenal dari dinasti Qing.

Sinopsis The Swordsman

Sinopsis film ini mengisahkan antara tiga orang ahli pedang yang akhirnya bertemu dengan berbagai alasan. Ahli pedang pertama adalah Tae Yul, pendekar pedang dengan umur tiga puluh satu tahun.

Ia berhenti sebagai pendekar pedang dan akhirnya kembali beraksi setelah sang putri kerajaan mengalami penculikan. Yang kedua adalah Min Seung Ho, pendekar pedang yang berada dalam dinasti Joseon.

Dalam sinopsis The Swordsman, ia memilih hidup sederhana setelah mengetahui keadaan kerajaan yang bersifat sementara tentang kekuasaan.

Sedangkan ketiga adalah Gurutai, seorang pendekar ahli pedang yang ada dalam dinasti Qing. Ia bercita-cita untuk menjadi pendekar pedang yang paling handal bahkan dalam dinasti Joseon.

Konflik terjadi dan semakin memanas saat transisi kekuasaan yang ada antara dinasti Qing dan dinasti Ming. Masa dinasti Joseon telah memanas saat masa peralihan atau transisi kekuasaan tersebut terjadi konflik hingga keluar pada negara-negara tetangga.

Penculikan Tae Ok

Sinopsis The Swordsman mengisahkan tentang dinasti Joseon yang menanggung dampak berat dari peristiwa tersebut. Pasalnya, dinasti Joseon adalah sekutu dari dinasti Ming. Kondisi semakin panas saat raja Gwanghae lengser dari tahtanya.

Baca Juga: Drama Korea Perjalanan Waktu Romantis dan Sedih Wajib Ditonton

Tae Yul adalah salah satu dari bagian banyak orang yang mencoba bertahan dari kondisi tersebut. Setelah mengabdi selama bertahun-tahun, Tae Yul pun akhirnya memilih untuk meninggalkan kehidupan lamanya tersebut.

Akan tetapi, tindakannya tersebut terhalang oleh sebuah tragedi. Tae Ok (Kim Hyun Soo) yakni seorang putri yang begitu ia cintai tiba-tiba saja menghilang dari kerajaan. Menurut informasi, jika Tae Ok adalah korban penculikan dari salah satu kaki tangan Gurutai (Joe Taslim).

Dalam sinopsis The Swordsman, Gurutai adalah seorang pendekar pedang terkenal yang juga merupakan anggota keluarga dari dinasti Qing. Akhirnya, Tae Yul terpaksa kembali menjadi seorang pendekar yang sudah berusaha ia tinggalkan.

Ia kembali mengangkat pedang demi menyelamatkan sang putri. Perjuangannya tersebut bukan menjadi hal mudah. Karena Gurutai adalah seorang pendekar pedang yang sangat terkenal dan juga petarung yang handal.

Mampukah Tae Yul menyelamatkan Tae Ok? Saksikan film The Swordsman pada 17 September mendatang.

Pengakuan Joe Taslim

Menurut Instagram pribadi dari aktor tampan Joe Taslim, ia mengaku sangat betah saat menjalani syuting film The Swordsman. Sebenarnya produksi film telah berjalan dari 15 Juni 2017 silam.

Baca Juga: Sinopsis Film The 33, Perjuangan Bertahan Hidup di Bawah Tanah

Saat melakukan syuting, Korea Selatan menjadi tempat tinggal sementara bagi aktor tampan ini selama tiga bulan. Ia juga mengunjungi banyak desa untuk kebutuhan syuting yang menyukseskan sinopsis The Swordsman.

Joe juga mengaku sangat nyaman. Pasalnya, semua pemain dan juga crew film sangat friendly. Apalagi, Korea Selatan juga memiliki makanan dan budaya yang ia sukai.

Joe Taslim adalah aktor asli Indonesia yang telah sukses dalam debut akting luar negeri. Ia membintangi sejumlah film populer seperti Fast and Furious 6 (Jah).

Lalu serial televisi Warrior (Li Young) dan Star Trek Beyond (Manas/Anderson Lee). Bahkan, nanti pada tahun 2021, Joe akan membintangi film Mortal Kombat (Sub Zero).

Pemeran Film Swordsman

Sinopsis The Swordsman mempercayakan sutradara Jae Hoon Choi. Kemudian mendapuk sejumlah aktor dan juga aktris kenamaan, antara lain Jang Hyuk yang memerankan karakter pendekar pedang Tae Yul.

Selain itu, terdapat aktris cantik Kim Hyun Soo yang memerankan tuan putri bernama Tae Ok. Lalu ada pula Jeong Man Sik sebagai Min Seung Hoo, Jang Hyun Sung sebagai Jang Hyeon Seong, dan Choi Jin Ho sebagai Lee Mok Yo.

Sedangkan penyanyi idol yang juga membintangi film ini adalah Lee Min Hyuk sebagai Gyeom Sa Bok. Kemudian aksi Joe taslim sendiri memerankan karakter Gurutai, seorang ahli pedang dan petarung yang hebat.

Untuk anda yang ingin melihat aksi Joe Taslim dan Jang Hyuk dalam sinopsis The Swordsman ini, maka harus sedikit bersabar. Pasalnya, perilisan film ini akan ada dalam pemutaran bioskop Korea Selatan pada 17 Sepember 2020 mendatang. (R10/HR-Online)

Pohon Ditanam di Bantaran Sungai

Upaya Menjaga Kelestarian Alam, Ratusan Pohon Ditanam di Bantaran Sungai Citanduy Kota Banjar

harapanrakyat.com,- Jaga kelestarian alam, ratusan bibit pohon ditanam di bantaran Sungai Citanduy wilayah Kota Banjar, Jawa Barat, saat peringatan Hari Bumi tahun 2025, Selasa...
Eliano Reijnders

Sosok Eliano Reijnders, Gelandang Timnas Indonesia Diincar Klub Selangor FC Malaysia

Kabar mengejutkan datang dari Malaysia, tepatnya dari Selangor FC yang rumornya tengah membujuk Eliano Reijnders untuk bergabung. Bahkan sudah ada juru transfer klub Malaysia...
Hari Jadi Sumedang ke-447

Paripurna Hari Jadi Sumedang ke-447, Bupati Paparkan Program Prioritas 100 Hari Kerja, Apa Saja?

harapanrakyat.com,- Bupati Sumedang, Dony Ahmad Munir menyampaikan program prioritas 100 hari kerja pemerintahannya bersama Wakil Bupati, M Fajar Aldila, dalam Rapat Paripurna Hari Jadi...
Pengakuan Oknum Dokter Cabul Lecehkan 4 Orang, Tapi yang Lapor ke Polres Garut Ada 5, Kok Bisa?

Pengakuan Oknum Dokter Cabul Lecehkan 4 Orang, Tapi yang Lapor ke Polres Garut Ada 5, Kok Bisa?

harapanrakyat.com,- Pengakuan MSF oknum dokter yang menjadi tersangka kasus pelecehan terhadap pasien ibu hamil di Garut berikan keterangan berbeda kepada penyidik. MSF mengakui perbuatannya,...
Hari Bumi ke-55

Begini Cara Siswa MAN 2 Pangandaran Peringati Hari Bumi ke-55

harapanrakyat.com,- Dalam rangka memperingati Hari Bumi ke-55, siswa Madrasah Aliyah Negeri 2 Pangandaran, Jawa Barat, melakukan penanaman pohon matoa di sekitar kampus MAN 2...
Wali Kota Banjar Soal Dugaan Korupsi Tunjangan Rumdin DPRD; Kita Hormati Proses Hukum Berjalan 

Wali Kota Banjar Soal Dugaan Korupsi Tunjangan Rumdin DPRD; Kita Hormati Proses Hukum Berjalan 

harapanrakyat.com,- Walikota Banjar, Jawa Barat, Sudarsono, menanggapi kasus hukum yang menimpa Ketua DPRD Kota Banjar DRK. Pimpinan wakil rakyat beberapa periode tersebut terlibat dalam...