Berita Pangandaran (harapanrakyat.com),- Permintaan ikan air tawar di Kabupaten Pangandaran, Jawa Barat, meningkat tajam. Kebutuhan ikan air tawar itu didatangkan dari para tengkulak atau bandar ikan di wilayah Priangan Timur.
Seperti dikatakan Ahmad Sodikin, salah seorang pemasok ikan dari Kabupaten Cianjur, bahwa saat ini permintaan ikan dari para tengkulak di Priangan Timur berlipat ganda dari hari biasanya.
“Permintaan ikan air tawar dari masing masing tengkulak atau bandar ikan mencapai 16 kuintal. Jumlah tersebut meliputi jenis ikan mujaer 8 kuintal, dan ikan mas 8 kuintal,” terangnya, kepada HR Online, Minggu (16/08/2020).
Baca Juga : Udang Melimpah di Pangandaran, Sekali Ekspor Mencapai 40 Ton
Sedangkan, untuk size kedua jenis ikan tersebut beragam, ada yang besar, sedang, dan juga kecil. Khusus untuk ikan mas paling kecil 1 kilogramnya empat ekor, dan untuk mujaer dalam 1 kilogramnya paling kecil bisa sampai enam ekor.
“Ikan-ikan dari Kabupaten Cianjur dikirim ke Kabupaten Pangandaran. Tapi ada juga yang dikirim ke Kabupaten Ciamis, Garut dan Tasikmalaya,” ujar Sodikin.
Ia juga mengatakan, tingginya permintaan ikan air tawar di tingkat tengkulak juga akibat banyaknya warga yang memesan ikan dari dua hari sebelumnya. Ikan-ikan yang dipesan warga itu nantinya untuk kegiatan memancing dalam rangka memeriahkan HUT RI ke-75. (Ntang/R3/HR-Online)