Jumat, April 18, 2025
BerandaBerita JabarPertanian Dijadikan Andalan Pemulihan Ekonomi Jabar

Pertanian Dijadikan Andalan Pemulihan Ekonomi Jabar

Berita Jabar (Harapanrakyat.com),- Sektor pertanian mampu bertahan di masa pandemi Covid-19, saat sektor lain terpuruk. Untuk itu Pemprov Jawa Barat (Jabar) akan menjadikan pertanian sebagai andalan pemulihan ekonomi Jabar.

Di saat pandemi Covid-19 ini, pertanian mengalami peningkatan 7,64 persen year on year. Meningkat 45,86 persen secara quarter to quarter. Kondisi ini memperilhatkan pertanian di Jabar tangguh dalam berbagai kondisi dan jadi andalan.

Sekda Jabar Setiawan Wangsaatmaja menjelaskan sektor pertanian mampu mengdongkrak ekonomi Jabar di kuartal 3 dan 4. Meskipun di kuartal dua, kontraksi ekonomi Jabar mnus 5,90 persen. Setiawan mengaku optimis akan terjadi pertumbuhan ekonomi di kuartal 3.

“Peningkatan sektor pertanian menjadi andalan pemulihan ekonomi Jabar. Kita optimis. Pemerintah bersama masyarakat telah melakukan berbagai upaya untuk pemulihan ekonomi,” katanya saat orum Group Disccusion ‘Peluang Membangun Jabar Food Incorporated’, Rabu (12/8/2020).

Setiawan menjelaskan Pemprov Jabar akan mengembangkan program-program pertanian di daerah. Terutama daerah dengan level kewaspadaan zona hijau. 228 kecamatan di Jabar bestatus zona hijau, dimana tidak ada kasus positif Covid-19.

“Harapannya dengan program pemulihan ekonomi di ketahanan pangan, pertanian bisa membuat PDRB Jabar akan positif di kuartal 3 dan 4. Kerjasama antara pemerintah, akademisi, dunia usaha dan masyarakat sangat dibutuhkan,” jelas Setiawan.

Ekstensifikasi Pertanian Perlu Dilakukan Untuk Pemulihan Ekonomi Jabar

Sonson Garsoni, Ketua Pokja Ketahanan Pangan Satgas Pemulihan Ekonomi menutukan diakui pertanian alami peningkatan saat pandemi. Tapi daya serap pasar mengalami penurunan.  Sehingga dikhwatirkan dapat menurunkan kemampuan pelaku usaha saat musim tanam selanjutnya.  

Pemberian kredit murah, bantuan program usaha dan akses pemasaran harus dilakukan. Pokja Ketahanan pangan menawarkan program ekstensifikasi pertanian.

“Tak perlu di area khusus. Ekstensifikasi bisa dilakukan di kawasan perkebunan, hutan, tanaman sela, lahan perkotaan, lahan tidura dan pertanian pekarangan. Hanya saja itu perlu dukungan dana juga,” jelas dia.

Dalam pemulihan ekonomi Jabar, ekstensifikasi pertanian harus dilakukan masif. Sebab, konversi lahan juga berlangsung secara msif. Dalam 10 tahun terakhir, konversi lahan pertanian Jabar mencapai 36.389 hektare. Hal itu menimbulkan menurunnya produksi pertanian Jabar. Padahal pertanian Jabar berkontribusi kepada nasional hingga 60 persen.

Selain itu, sektor peternakan juga mengalami penurunan, padahal berkontribusi 40 persen yang nilainya Rp 240 triliun. Dari jumlah tersebur 10 persennya merupakan peternakan rakyat. Ditambah saat pandemi, setengah peternak rakyat berhenti produksi.

“Untuk pemulihan ekonomi Jabar, menyelamatkan ketahanan pangan maka harus diantisipasi. Dengan penyediaan kredit, akses pemasaran hasil pertanian dan program bantuan bagi dunia usaha di pertanian, peternakan dan perkebunan,” kata Sonson. (R9/HR Online)

Kearifan Lokal Situs Cagar Budaya Pulomajeti Kota Banjar, Jadi Lokasi Shooting TV Internasional

Kearifan Lokal Situs Cagar Budaya Pulomajeti Kota Banjar, Jadi Lokasi Syuting TV Internasional

harapanrakyat.com,- Situs cagar budaya Pulomajeti yang berada di Kampung Siluman, Kelurahan Purwaharja, Kecamatan Purwaharja, Kota Banjar, Jawa Barat, kian dikenal dunia. Situs cagar budaya...
Pemain Timnas Indonesia U-17 Tiba di Tanah Air, Lanjut Persiapan ke Piala Dunia

Pemain Timnas Indonesia U-17 Tiba di Tanah Air, Lanjut Persiapan ke Piala Dunia

Para pemain Timnas Indonesia kembali ke Tanah Air, usai terhenti di perempat final Piala Asia U-17 2025 melawan Korea Utara. Skuad Garuda Muda pun...
Nathalie Holscher Saweran di Sidrap

Tuai Kecaman Gara-Gara Pamer Saweran di Sidrap, Nathalie Holscher Tak Mau Minta Maaf

harapanrakyat.com,- Aksi Nathalie Holscher sebagai DJ kembali jadi perbincangan setelah videonya tampil di sebuah tempat hiburan malam di Kabupaten Sidenreng Rappang (Sidrap), Sulawesi Selatan,...
Polisi Geledah Kosan Oknum Dokter di Garut, Diduga Terkait Perkara Pelecehan Pasien

Polisi Geledah Kosan Oknum Dokter di Garut, Diduga Terkait Perkara Pelecehan Pasien

harapanrakyat.com,- Aparat kepolisian menggeledah kosan atau tempat tinggal oknum dokter tersangka pelecehan di Kecamatan Tarogong Kidul, Garut, Jawa Barat, Kamis (17/4/2025). Selain digeledah, tempat...
Eks pemain sirkus Taman Safari

Heboh Dugaan Eksploitasi Eks Pemain Sirkus Taman Safari, Wamen HAM akan Usut Tuntas!

harapanrakyat.com,- Kasus dugaan eksploitasi terhadap mantan pemain sirkus kini tengah ramai diperbincangkan di media sosial. Para eks pemain sirkus mulai angkat suara dan membagikan...
Olah TKP Penemuan Mayat Wanita di Indekos Ciamis, Polisi Temukan Barang Bukti

Olah TKP Penemuan Mayat Wanita di Indekos Ciamis, Polisi Temukan Barang Bukti

harapanrakyat.com,- Tim Inafis Polres Ciamis melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP) penemuan mayat wanita di indekos Ciamis, Jawa Barat, Jumat (18/4/2025). Untuk diketahui, lokasi penemuan...