Sabtu, April 19, 2025
BerandaBerita CiamisLapas Kelas IIB Ciamis Gelar Pekan Olahraga Bersama WBP

Lapas Kelas IIB Ciamis Gelar Pekan Olahraga Bersama WBP

Berita Ciamis, (harapanrakyat.com),- Lapas Kelas IIB Kabupaten Ciamis menyelenggarakan pekan olahraga bersama Warga Binaan Permasyarakatan (WBP). Kegiatan tersebut untuk menyambut HUT Kemerdekaan Republik Indonesia ke-75.

“Sebelumnya kami menyelenggarakan upacara pembukaan dengan pelepasan balon, sekaligus menandai bahwa pertandingan resmi digelar,” kata Kepala Lapas Kelas IIB, Dadang Sudrajat, Kamis (06/08/2020).

Dadang menuturkan, ada beberapa perlombaan yang digelar oleh pihaknya. Diantaranya bola voli, catur, tenis meja dan tenis lapang, dengan diikuti 216 WBP.

Dia menambahkan, selain memperingati hari kemerdekaan Republik Indonesia ke-75 kegiatan ini juga memberikan ruang untuk para binaan berolahraga, agar melepas kejenuhannya.

“Dikarenakan selama pandemi Covid-19 tidak ada kunjungan sama sekali kepada mereka WBP,” ucapnya.

Selain kegiatan olahraga, Lapas Kelas IIB juga mempertandingkan mengenai kebersihan kamar masing-masing WBP. Namun sistemnya berkelompok, dengan tujuan untuk melatih rasa kebersamaan antar warga binaan.

Menurutnya, hal itu sebagai salah satu penilaian untuk pemberian remisi pada tanggal 17 Agustus nanti.

“Syaratnya mereka harus berkelakuan baik dan tidak melanggar tata tertib secara administrasim, maka substantifnya nanti akan diberikan,” katanya.

Dadang menyampaikan, dalam situasi pandemi Covid-19 ini, para warga binaan Lapas Kelas IIB Ciamis selalu memberikan waktu untuk menjemur diri. Aktivitas untuk menjaga kesehatan itu, dimulai dari pukul 10.00 WIB selama 20 menit.

“Di situasi pandemi Covid-19 seperti ini, kami hanya bisa berdoa semoga wabahnya segera beres dan semua diberi kesehatan,” pungkasnya. (Fahmi/R5/HR-Online)

Diabaikan Belanda, 5 Pemain Keturunan Ini Berpeluang Bela Timnas Indonesia

Diabaikan Belanda, 5 Pemain Keturunan Ini Berpeluang Membela Timnas Indonesia

PSSI hingga kini masih menunjukkan keseriusan dalam memperkuat Timnas Indonesia melalui jalur naturalisasi. Kali ini PSSI kabarnya tengah menggandeng para pemain keturunan Indonesia, tapi...
Anak Sungai

Banjir Luapan Anak Sungai Citalahab Rendam Puluhan Rumah di Pamarican Ciamis

harapanrakyat.com,- Curah hujan dengan intensitas tinggi membuat anak Sungai Citalahab meluap. Akibatnya beberapa titik tanggul jebol hingga air masuk dan merendam pemukiman warga di...
Pohon Petai Tumbang Timpa

Pohon Petai Tumbang Timpa Rumah dan Motor di Tasikmalaya, Kerugian Capai Puluhan Juta

harapanrakyat.com,- Hujan deras disertai angin kencang membuat sebuah pohon petai tumbang timpa rumah milik Jajang di Kampung Kiarabongkok, Desa Puspamukti, Kecamatan Cigalontang, Kabupaten Tasikmalaya,...
Feike Muller Latupeirissa, Pemain Keturunan Belanda Siap Gabung Timnas Indonesia untuk Piala Dunia U-17 2025

Feike Muller Latupeirissa, Pemain Keturunan Belanda Siap Gabung Timnas Indonesia untuk Piala Dunia U-17 2025

Salah satu pemain keturunan Indonesia asal Belanda, Feike Muller Latupeirissa, siap memperkuat Timnas U-17 pada ajang Piala Dunia 2025 mendatang. Tentunya, Nova Arianto menyambut...
Begini Tanggapan Warga Kota Banjar Soal Wacana Reaktivasi Jalur Kereta Banjar-Pangandaran.

Begini Tanggapan Warga Kota Banjar Soal Wacana Reaktivasi Jalur Kereta Banjar-Pangandaran 

harapanrakyat.com,- Sejumlah warga di Kota Banjar, Jawa Barat, menyambut positif wacana reaktivasi jalur kereta api Banjar-Pangandaran yang digulirkan oleh Gubernur Jabar Dedi Mulyadi. Wacana...
Kecelakaan Maut Truk Wing

Kecelakaan Maut Truk Wing Box Hantam Truk Tronton di Sumedang, Satu Meninggal

harapanrakyat.com,- Kecelakaan maut truk wing box bermuatan makanan ringan menabrak truk tronton pengangkut semen dan pohon terjadi di kawasan Kampung Warungbuah, Desa Padanaan, Kecamatan...