Sabtu, April 19, 2025
BerandaBerita TasikmalayaKegiatan Dangdutan HUT RI di Kota Tasikmalaya Bakal Dibubarkan, Jika?

Kegiatan Dangdutan HUT RI di Kota Tasikmalaya Bakal Dibubarkan, Jika?

Berita Tasikmalaya (harapanrakyat.com).- Kegiatan dangdutan ataupun band yang dalam rangka memeriahkan HUT RI ke 75, akan dibubarkan.

Petugas dari gugus tugas Covid-19 Kota Tasikmalaya, siap melakukan pembubaran kegiatan yang mengundang masa banyak tersebut.

Sekda Kota Tasikmalaya, Ivan Dicksan, menuturkan, upaya ini dilakukan Pemkot untuk mencegah penyebaran Covid-19 di Kota Tasik.

Menurutnya, aturan tersebut ada dalam peraturan Walikota Tasik no 29 tahun 2020, tentang penerapan protokol kesehatan selama AKB pada ruang publik dan fasilitas umum.

“Kegiatan yang mengundang masa banyak apalagi panggung terbuka, bakal dibubarkan,” ujarnya, Sabtu (22/8/2020).

Ivan menuturkan, sebelum ke sanski pembubaran kegiatan, pihaknya akan memberikan dulu sanksi teguran, sanksi sosial, hingga sanksi denda.

Ivan menyebut, kegiatan dangdutan panggung terbuka tentu bakal mengundang masa banyak.

Penonton bakal berdesakan, sehingga berbagai protokol kesehatan pencegahan Covid-19 akan abai.

“Kerumunan masa sangat rawan terjadi penularan covid-19,” kata Ivan.

Apabila kegiatan hiburan tetap ingin digelar, syaratnya adalah tidak mendatangkan masa yang banyak.

“Selain itu, saat kegiatan harus mendapat pengawasan tim gugus tugas untuk memantau penerapan protokol kesehatan,” jelas Ivan.

Selama ini tim gugas tugas Kota Tasik gencar menurunkan timnya untuk merazia kerumunan masyarakat dan membubarkannya.

“Banyak yang nekat menggelar dangdutan yang mendatangkan masa banyak, kita bubarkan saja bersama petugas gabungan lain dari TNI/Polri,” pungkasnya. (Apip/R8/HR Online)

Paslon Bupati Tasikmalaya

Tiga Paslon Bupati Tasikmalaya Nyoblos di Kampung Halaman, Optimis Menang

harapanrakyat.com,- Tiga pasangan calon (paslon) Bupati Tasikmalaya nyoblos di kampung halamannya masing-masing. Ketiganya optimis mampu meraup suara di Pemungutan Suara Ulang (PSU) Pilkada Kabupaten...
Rumah Warga Sumedang Rusak

Cerita Warga Sumedang Rumah Rusak karena Angin Puting Beliung, Terpaksa Mengungsi

Harapanrakyat.com - Pasca angin puting beliung yang menerjang dua Desa di wilayah Kecamatan Buahdua, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat pada Jumat (18/4/2024) sore kemarin, masih...
Luna Maya Enggan Beri Komentar tentang Rencana Pernikahannya

Luna Maya Enggan Beri Komentar tentang Rencana Pernikahannya

Luna Maya, aktris terkenal Indonesia, kini tengah menjadi sorotan media setelah kabar pernikahannya dengan Maxime Bouttier mencuat. Pasangan yang terkenal dekat sejak 2023 ini,...
Mantan Gubernur Jabar

Terkait UU ITE, Mantan Gubernur Jabar Ridwan Kamil Resmi Polisikan Lisa Mariana

harapanrakyat.com,- Pencemaran nama baik, mantan Gubernur Jabar Ridwan Kamil melaporkan LM (Lisa Mariana) ke Bareskrim Mabes Polri. Laporan tersebut diajukan secara langsung oleh Ridwan...
Polres Ciamis Tangkap Terduga Pembunuh Wanita Muda di Kamar Kos, Ternyata Ini Hubungannya dengan Korban

Polres Ciamis Tangkap Terduga Pembunuh Wanita Muda di Kamar Kos, Ternyata Ini Hubungannya dengan Korban

harapanrakyat.com,- Polres Ciamis berhasil mengamankan diduga pelaku pembunuhan jenazah perempuan di sebuah kamar kos yang berada di Lingkungan Pabuaran, Kecamatan Ciamis, Jumat (19/4/2025).  Terduga pelaku...
Angin Puting Beliung Terjang Wilayah Buahdua Sumedang, Puluhan Rumah Rusak

Angin Puting Beliung Terjang Wilayah Buahdua Sumedang, Puluhan Rumah Rusak

harapanrakyat.com,- Bencana angin puting beliung serta hujan lebat dan petir menerjang dua desa di Kecamatan Buahdua, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat. Akibat peristiwa tersebut, puluhan...