Menjadi reseller online shop saat ini menjadi pilihan yang menjanjikan untuk mendapatkan penghasilan. Tanpa perlu modal, Anda sudah bisa memulai bisnis online ini dari rumah dengan cara yang mudah.
Di tengah semakin maraknya bisnis online, menjalankan usaha dengan berjualan di internet menjadi pilihan banyak orang. Terlebih di era pandemi Covid-19 saat ini, bekerja dan berbisnis dari rumah jauh lebih aman.
Bisnis sebagai reseller sebenarnya sudah lama dikenal sebagai bagian penting dari aspek pemasaran produk. Reseller, seperti dikutip dari Wikipedia, adalah orang atau perusahaan yang membeli produk untuk dijual kembali.
Baca juga: Strategi Bisnis Reseller Tanpa Modal yang Terbukti Menghasilkan
Begitu juga dengan reseller online shop yang merupakan individu atau usaha yang menjual barang yang diperoleh dari produsen atau suplier. Namun dalam proses transaksinya bisa dilakukan secara online melalui internet.
Pada dasarnya, untuk mendapatkan barang dengan harga yang lebih murah agar bisa dijual kembali, seorang reseller akan membelinya. Namun dalam praktiknya, “membeli” ini tak selalu harus dengan uang melainkan bisa dengan kepercayaan.
Fungsi Reseller Online Shop
Meskipun pertumbuhan online terbilang tinggi namun tak sedikit yang gagal dalam membukukan penjualan seperti yang ditargetkan. Berikut ini fungsi reseller online shop yang sebaiknya dipahami para pelaku bisnis online.
Mendongkrak Penjualan
Sukses sebuah usaha toko online atau bisnis online lainnya bisa diukur dari penjualannya. Mungkin saja dari toko online saja Anda bisa mendatangkan trafik dan pembeli. Namun reseller akan mendongkrak jumlah penjualan Anda.
Untuk Meningkatkan Laba
Salah satu kelebihan memiliki reseller online shop adalah meningkatkan penjualan dengan upaya yang sedikit. Ini seperti mendapatkan penghasilan tanpa perlu kerja yang terlalu berat karena tugas penjualan akan dilakukan para reseller.
Baca juga: Strategi Jitu Bisnis Online Shop Tanpa Modal yang Menjanjikan
Bagi perusahaan, reseller merupakan aset penting yang berada di garis terdepan. Meskipun tugasnya seperti karyawan sales namun Anda tak perlu memberikan gaji tetap untuk mereka. Penghasilan reseller diperoleh dari komisi penjualan.
Menekan Biaya Operasional
Fungsi reseller online shop yang juga tak kalah pentingnya adalah untuk menekan biaya operasional. Apalagi untuk mendatangnya pembeli melalui trafik online shop bukanlah bisa dilakukan dengan mudah dan murah.
Mendatangkan trafik untuk toko online membutuhkan biaya promosi yang sangat besar. Namun dengan memanfaatkan reseller Anda hanya perlu memberikan komisi penjualan. Ini bahkan bisa meniadakan biaya promosi.
Memperluas Relasi
Menjalankan bisnis online bersama reseller juga seperti memiliki jaringan yang luas. Makin banyak jumlah reseller, semakin luas jaringan bisnis yang bisa Anda jangkau. Ini akan terbukti manfaatnya saat Anda memiliki banyak produk untuk dijual.
Cara Kerja Reseller Online Shop
Menjadi reseller online shop merupakan alternatif terbaik bagi siapa saja yang ingin mendapatkan uang dari internet. Namun agar berhasil dalam menjalankan usaha sebagai reseller dibutuhkan ketrampilan menjual yang cerdas.
Mekanisme kerja sebagai reseller untuk berjualan di internet sangatlah sederhana. Berikut ini beberapa langkah efektif agar hasil penjualan Anda sebagai reseller memberikan hasil dan pendapatan yang memadai.
Mencari Suplier Termurah
Agar bisa memperoleh keuntungan yang besar sebagai reseller online shop, Anda harus bisa mendapatkan barang dari produsen atau tangan pertama. Harga barang mereka tentunya sangat murah sehingga Anda bisa mendapat laba lebih besar.
Baca juga: Ide Jualan Online Tanpa Modal yang Menghasilkan
Jika Anda bisa menemukan produsen atau suplier termurah juga akan memudahkan Anda berjualan. Sebab Anda bisa membangun sistim reseller lagi untuk mendongkrak penjualan produk Anda.
Menentukan Pangsa Pasar
Kunci keberhasilan bisnis berjualan adalah mengetahui dan mengenal pangsa pasar yang ditarget. Apalagi dengan tingginya persaingan bisnis yang ada. Target pasar yang spesifik juga memudahkan reseller online shop membangun pelanggan loyal. (R11/HR-Online)