Berita Tasikmalaya, (harapanrakyat.com),- Pesawat Hercules TNI Angkatan Udara mendarat di Bandara Wiriadinata Kota Tasikmalaya pertama kalinya, Senin (13/7/2020).
Pendaratan pesawat tersebut langsung disaksikan Wali Kota Tasikmalaya, H Budi Budiman beserta jajaran.
Wali Kota Tasikmalaya, H Budi Budiman, mengatakan, landingnya pesawat milik TNI AU tersebut merupakan bagian dari bentuk kajian pemerintah pusat untuk penanganan kebencanaan.
Dengan begitu, proses evakuasi maupun pengiriman logistik di wilayah Priangan Timur khususnya menjadi lebih cepat.
“Untuk penerbangan di malam hari telah diusulkan oleh kami ke Kementrian Perhubungan,” kata Budi kepada HR Online.
Ia berharap, usulan tersebut bisa segera selesai prosesnya dan bisa digunakan pada malam hari.
Selain untuk masalah pesawat untuk menangani kebencanaan, adanya transportasi udara yang mendarat di Bandara Tasikmalaya juga diharapkan dapat mendorong perekonomian masyarakat.
“Mudah-mudahan saja dengan adanya ini wilayah kita semakin maju dengan adanya dukungan berbagai transportasi,” pungkasnya. (Apip/R6/HR-Online)