Jumat, April 18, 2025
BerandaBerita TasikmalayaHisgana MUI Tasikmalaya Diberi Pelatihan Kesigapan Bencana Alam

Hisgana MUI Tasikmalaya Diberi Pelatihan Kesigapan Bencana Alam

Berita Tasikmalaya, (harapanrakyat com),- Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kabupaten Tasikmalaya memberikan pelatihan terhadap hisbah relawan tangap darurat (Hisgana).

Pelatihan dari MUI bidang Kesehatan dan Sosial itu berlangsung di gedung MUI Kab Tasikmalaya, Kamis (9/7/2020).

Neng Madinah, Ketua Divisi Kesehatan dan Sosial MUI Kab Tasikmalaya, mengatakan,  kegiatan tersebut diikuti oleh perwakilan sekitar 24 komunitas anak bangsa se-Kabupaten Tasikmalaya.

Neng Madinah menjelaskan, digelarnya orentasi kegawatdaruratan bagi Hisgana itu untuk melatih kemampuan bantuan hidup dasar, dan persiapan kesigapan bencana alam.

“Diharapkan semua relawan mengetahui cara melakukan bantuan hidup dasar, untuk bisa menolong korban sebelum medis datang,” jelasnya.

Selain itu, lanjutnya, juga untuk mengetahui langkah-langkah yang harus dilakukan saat menghadapi bencana alam. Sehingga ketika ada bencana atau yang membutuhkan pertolongan bisa membantunya.

“Kita harap apabila ini kuat, maka akan menjadi tim yang pioner di bidang kemanusiaan,” jelasnya kepada HR Online di usai pelatihan, Kamis (09/07/2020).

Menurutnya, pelatihan Hisgana juga sebagai safety officer dalam 24 komunitas, serta menggabungkan peserta ke dalam sistem darurat terpadu yang bernama “SIGAPP by SIAGA”.

“Fungsinya untuk menyambungkan korban atau pelapor dalam komunitas. Insyaallah, pelatihan ini bakal diterapkan di setiap kecamatan, bahkan ke setiap desa,” ujarnya.

Adapun pemberi materi dalam pelatihan Hisgana ini, yaitu dari tim Tagana Kab. Tasikmalaya serta Dinas Kesehatan Kabupaten Tasikmalaya. (Apip/R5/HR-Online)

Penemuan mayat perempuan terbungkus sepre di kosan Ciamis

Geger Penemuan Mayat Terbungkus Sepre di Kosan Ciamis, Korban Pembunuhan?

harapanrakyat.com,- Warga di sekitar kosan Jalan Iwa Kusuma Soemantri, Kelurahan Kertasari, Kecamatan Ciamis, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat dikejutkan dengan penemuan mayat perempuan terbungkus kain...
Respon Wali Kota Banjar Soal Warga yang Tagih Janji Program Kartu Berdaya

Respon Wali Kota Banjar Soal Warga yang Tagih Janji Program Kartu Berdaya

harapanrakyat.com,- Wali Kota Banjar, Jawa Barat, Sudarsono menanggapi perihal warga di Kelurahan Hegarsari, Kecamatan Pataruman. Mereka mempertanyakan kejelasan dan realisasi program Kartu Berdaya. Bahkan...
Dua Orang Teman Dekat Pelajar yang Lompat ke Sungai Citanduy Kota Banjar Dimintai Keterangan Polisi

Dua Orang Teman Dekat Pelajar yang Lompat ke Sungai Citanduy Kota Banjar Dimintai Keterangan Polisi

harapanrakyat.com,- Dua orang teman dekat pelajar yang nekat mengakhiri hidup dengan melompat ke Sungai Citanduy menjalani pemeriksaan di Polres Kota Banjar. Dalam proses tersebut,...
Video Dugaan Politik Uang Tersebar di Grup WhatsApp Jelang PSU Pilkada Kabupaten Tasikmalaya Bikin Heboh

Video Dugaan Politik Uang Tersebar di Grup WhatsApp Jelang PSU Pilkada Kabupaten Tasikmalaya Bikin Heboh

harapanrakyat.com,- Warga Kabupaten Tasikmalaya heboh lantaran beredarnya video di Grup WhatsApp terkait dugaan politik uang. Apalagi saat ini memasuki masa tenang PSU Pilkada 2025. Dalam...
Diduga Kabur dari Pondok Pesantren, Seorang Bocah Ditemukan Berjalan Kaki di Tol Cisumdawu

Diduga Kabur dari Pondok Pesantren, Seorang Bocah Ditemukan Berjalan Kaki di Tol Cisumdawu

harapanrakyat.com,- Diduga kabur dari Pondok Pesantren, seorang bocah ditemukan sedang berjalan kaki sendirian. Ia berjalan di bahu Jalan Tol Cileunyi-Sumedang-Dawuan (Cisumdawu) pada Kamis (17/4/2025)...
Serikat Muda Tasikmalaya Pertanyakan Nyali Bawaslu Ungkap Dugaan Politik Uang Jelang PSU Pilkada

Serikat Muda Tasikmalaya Pertanyakan Nyali Bawaslu Ungkap Dugaan Politik Uang Jelang PSU Pilkada

harapanrakyat.com,- Serikat Muda Tasikmalaya (SMT) secara tegas mendesak Bawaslu Kabupaten Tasikmalaya untuk bertindak cepat dan tegas. Apalagi terhadap dugaan praktik politik uang menjelang Pemungutan...