Volkswagen Arteon Facelift merupakan mobil yang dibuat oleh produsen mobil yang berasal dari Jerman. Volkswagen memang merilis versi terbaru dari salah satu sedan mewah andalan miliknya.
Mobil ini adalah Volkswagen Arteon yang telah mendapatkan penyegaran. Ada satu hal menarik dari Volkswagen atau yang sering dikenal dengan VW.
Pasalnya, mereka telah menyediakan Arteon dengan dua pilihan pada bentuk body, yakni shooting break dan fastback. Bila dilihat ada banyak perubahan serta tampilan Arteon jika dibandingkan dari model sebelumnya.
Volkswagen Arteon Facelift Tampil Lebih Sporty
Mobil terbaru dari Volkswagen ini meluncur dengan tambahan fitur Arteon Shooting Brake. Selain itu, ada pula sejumlah ubahan lain pada bagian eksteriornya.
Seperti dilansir dari CarsCoops, mobil ini membawa perubahan lain. Salah satunya yang terlihat pada bilah chrome yang tampak lebih menonjol di bagian gril.
Ada pula intake udara yang tampak lebih sporty. Selain itu, desain lampu bagian belakangnya didukung dengan trim chrome tambahan.
Baca juga: Volkswagen T Cross Segera Rilis, Acara Virtualnya di Indonesia
Mobil ini juga hadir dengan sistem knalpot yang diapit dengan diffuser terbaru. Pastinya tampilannya akan terlihat fresh dengan adanya fitur tersebut.
Perbedaan dengan Mobil Sebelumnya
Perbedaan yang paling terlihat antara Volkswagen Arteon Facelift dengan sebelumnya adalah pada bagian depan. Pada mobil yang mendapat penyegaran ini, lampu utamanya saat ini saling terhubung melalui bilah lampu LED pada bagian atas grill.
Selain itu, lampu depan mobil ini juga terlihat semakin canggih. Kecanggihannya terlihat pada teknologi LED matriks. Teknologi ini mirip dengan Touareg dan Passat terbaru.
Model shooting brake pada Volkswagen baru ini menjadi salah satu jenis bentuk mobil umumnya dengan satu pintu pada setiap sisi. Bodynya sedikit berbentuk kotak pada bagian belakang.
Volkswagen AG juga mengklaim bahwa model shooting brake dan arteon terbaru akan tampil lebih dinamis.
Volkswagen Arteon Facelift ini juga tampil elegan dengan konsep fleksibel. Hadirnya shooting brake menandakan terciptanya keseimbangan baru antara kekuatan, kecepatan, dan ruang.
Desain Interior
Perubahan yang dilakukan bukan hanya berlaku pada area eksterior saja. Pada bagian interior mobil ini juga banyak tampilan baru.
Salah satunya adalah dasbor Arteon dengan tampilan baru lebih modern. Desain modern ini berada pada tata letak ventilasi udara yang saat ini terlihat berbentuk lebih memanjang.
Disamping itu, VW telah menghilangkan jam analog yang dimilikinya. Posisinya saat ini telah digantikan dengan layar sentuh selebar 8 inci.
Baca juga: Mobil Station Wagon Murah Recommended
Fungsi layar sentuh ini sebagai pusat infotainment. Layar Volkswagen Arteon Facelift tersebut juga bisa dioperasikan dengan menggunakan tombol pada bagian roda kemudi baru.
Mobil ini juga memiliki sistem infotainment MIB3 terbaru. Sistem ini mendukung Android auto dan Apple carplay.
Dilengkapi pula sistem pencahayaan ambient 30 warna. Ada pula fitur charger telepon nirkabel serta sistem audio premium Harman Kardon 700 watt.
Arteon Facelift ini juga hadir dengan varian R untuk shooting brake dan fastback. Mobil ini mempunyai performa yang lebih mumpuni. Dapat dibilang ini menjadi varian yang paling tinggi dibandingkan dengan jajaran Arteon lainnya.
Mesin Arteon Facelift
Volkswagen Arteon Facelift terbaru ini telah dilengkapi dengan mesin bertipe EA288, 4 silinder DOHC turbo. Mesin ini memiliki kapasitas 2000 cc. Varian Arteon R juga mempunyai tenaga sampai dengan 316 dk serta torsi 420 Nm.
Tenaga yang dihasilkan cukup besar. Dengan tenaga sebesar itu, akan disalurkan ke semua roda atau dengan teknologi all wheel drive. Hal ini akan disalurkan lewat transmisi DSG dengan tujuh percepatan.
Mobil yang satu ini diklaim memiliki fitur berkendara semi-otomatis. Selain itu, juga telah menerapkan powertrain plug-in hybrid. Dengan keluaran tenaga sebesar 215 hp atau 160 kw/ 218 ps.
Dengan performa mesin yang cukup tangguh itu. Pastinya mobil ini akan memiliki tenaga yang kuat saat melibas jalanan.
Meski demikian, sampai saat ini belum diketahui kapan mobil ini akan meluncur di pasaran Indonesia. Selain itu, informasi mengenai harga dari mobil ini juga belum diketahui.
Satu hal yang pasti adalah hadirnya Volkswagen Arteon Facelift ini akan memberikan tampilan baru yang lebih sporty. (R10/HR-Online)