Jumat, Maret 14, 2025
BerandaBerita BanjarUpdate Corona Kota Banjar 21 Juni: OTG dan PDP Nihil

Update Corona Kota Banjar 21 Juni: OTG dan PDP Nihil

Berita Banjar, (harapanraakyat.com),- Update Corona Kota Banjar 21 Juni 2020 yang dirilis Gugus Tugas Penanganan Covid-19 Kota Banjar menunjukkan penurunan kasus Covid-19. Termasuk jumlah Orang Tanpa Gejala (OTG) dan PDP (Pasien Dalam Pengawasan) yang nihil.

Baca Juga: Kasus Covid-19 di Kota Banjar Terus Menurun

Jumlah OTG di Kota Banjar memang sudah tidak ada sejak beberapa hari terakhir, begitu juga dengan PDP yang dirawat di Rumah Sakit. Hanya tinggal PDP yang menjalani isolasi mandiri di rumahnya yang kini jumlahnya pun semakin berkurang.

Data kasus Covid-19 Kota Banjar per hari ini, Minggu, 21 Juni 2020 menunjukkan PDP yang menjalani isolasi mandiri tinggal 6 orang. Meskipun begitu, sebanyak 20 orang yang berstatus PDP di Kota Banjar meninggal dunia.

Update Corona Kota Banjar 21 Juni 2020 juga menunjukkan jumlah Orang Dalam Pemantauan (ODP) yang tinggal 7 orang. Sebanyak 439 ODP di Kota Banjar telah selesai masa pemantauan dan tidak mengalami sakit ataupun bergejala ke arah Covid-19.

Sementara kasus terkonfirmasi positif Covid-19 di Kota Banjar saat ini juga nihil, meskipun tercatat sudah ada 7 kasus positif Covid-19. Namun, 6 orang diantaranya sudah berhasil sembuh.

Sedangkan 1 orang meninggal dunia. Pemeriksaan swab dilakukan pasca kematiannya menunjukkan almarhum positif Covid-19.

Update Corona Kota Banjar 21 Juni 2020, 58 Reaktif Covid-19

Tim Gugus Tugas Penanganan Covid-19 Kota Banjar juga gencar melakukan tes Corona di berbagai lokasi berkerumunnya warga. Termasuk di pasar-pasar yang ada di Kota Banjar, juga beberapa Toserba yang ramai dikunjungi warga.

Selain rapid test juga dilakukan swab tes pada sejumlah warga Kota Banjar. Dari hasil rapid test, Gugus Tugas Kota Banjar mencatat setidaknya 58 orang reaktif Covid-19.

Meskipun begitu, perlu diingat reaktif Covid-19 berdasarkan rapid test bukan berarti positif Corona. Rapid test hanya pemeriksaan awal untuk mendeteksi penularan Covid-19.

Rapid test hanya memeriksa keberadaan antibodi dalam tubuh seseorang yang melawan virus. Jika reaktif berarti orang tersebut sudah pernah terpapar virus.

Namun untuk mengonfirmasi apakah terpapar virus Corona, maka perlu dilakukan swab test. Seseorang dinyatakan terkonfirmasi positif Covid-19 apabila hasil swab testnya positif. (SBH/R7/HR-Online)

, Sri Mulyani Ingin Mundur

Tak Betah di Kabinet Prabowo, Sri Mulyani Ingin Mundur?

harapanrakyat.com,- Tersiar kabar bahwa Menteri Keuangan Sri Mulyani ingin mundur dari kabinet pemerintahan Presiden Prabowo. Meski masih isu, namun banyak pihak yang meyakini hal...
Arus Mudik Lebaran 2025

Jelang Arus Mudik Lebaran 2025, Tol Cikupa Terapkan Sistem Ganjil Genap

harapanrakyat.com,- Memasuki arus mudik Lebaran 2025, Pemerintah Indonesia bekerja sama dengan jajaran Polri melakukan prediksi dan pemantauan arus mudik tahun 2025 di Indonesia. Seperti diketahui,...
Menabung di bank bjb Gratis Slot Lari 5K dan 10K Yumaju Berlebarun

Menabung di bank bjb Gratis Slot Lari 5K dan 10K Yumaju Berlebarun

harapanrakyat.com,- Keuntungan lain dengan menabung di bank bjb, maka nasabah akan ikut serta event lari Yumaju Berlebarun secara gratis. Event untuk pencinta olahraga lari...
RSUD Pandega Pangandaran Adakan Lomba Video Testimoni

RSUD Pandega Pangandaran Adakan Lomba Video Testimoni, Ini Syaratnya

harapanrakyat.com,- Momen merayakan hari jadi RSUD Pandega Pangandaran, Jawa Barat yang ke-5, mengadakan lomba video testimoni. Pendaftaran lomba gratis dan berkesempatan mendapatkan hadiah uang...
Bikin Konten Memasak

Ashanty Bikin Konten Memasak Saat Ramadhan, Netizen Auto Penasaran dengan Resepnya

Selama bulan Ramadhan, Ashanty bikin konten memasak melalui akun media sosial Instagram. Ia bersama dengan sang putri tercintanya, Arsy Hermansyah, berkolaborasi dalam membuat masakan. Momen...
Rumah Makan yang Buka Siang

Petugas Gabungan di Kota Banjar Datangi Rumah Makan yang Buka Siang Hari Saat Puasa

harapanrakyat.com,- Petugas gabungan dari TNI, Polri, dan Satpol PP di Kota Banjar, Jawa Barat, mendatangi rumah makan yang buka siang hari saat bulan Ramadhan. Kedatangan...